6 Tips Menyangrai Biji Kopi di Rumah, Anti Ribet dan Dijamin Nikmat

Reporter : Arifina
Kamis, 19 Oktober 2023 18:03
6 Tips Menyangrai Biji Kopi di Rumah, Anti Ribet dan Dijamin Nikmat
Olah biji kopi sendiri dengan lebih nikmat, caranya ternyata mudah banget lho!

Tips menyangrai biji kopi ini bisa kamu jadikan referensi untuk membuat kopi dengan cita rasa yang lebih nikmat di rumah. Menyangrai dapat mempengaruhi rasa dan aroma kopi.

Jika kita benar dan tepat saat menyangrai kopi, hasil akhir racikan kopi akan maksimal. Kopi menjadi salah satu favorit minum di seluruh kalangan. Mulai dari kopi hitam, kopi susu hingga kopi yang di kombinasi dengan buah-buahan yang segar.

Selain dari rasanya, mengonsumsi kopi juga banyak memberikan nutrisi bagi tubuh. Dilansir dari halodoc.com, kopi hitam memiliki kandungan nutrisi seperti vitamin B, mineral, hingga kalium.

 

1 dari 8 halaman

Penikmat Kopi, Ini Dia Cara Untuk Membuat Kopimu Lebih Sehat

Kopi juga mengandung kafein dan antioksidan yang baik untuk kesehatan. Seperti menghindari depresi, menjaga fungsi otak, hingga menjaga kesehatan jantung. Mengonsumsi kopi untuk diet juga disarankan lho!

Namun, hal itu akan terpenuhi jika mengonsumsi kopi dengan cara yang benar. Salah satu khasiat itu dapat terasa jika proses menyangrai biji kopi dilakukan dengan tepat.

Proses menyangrai biji kopi yang tidak tepat dapat menghasilkan senyawa yang berbahaya. Hal ini juga mempengaruhi kandungan kafein dalam biji kopi. Kafein yang berlebihan dapat menyebabkan adanya gejala kecemasan, insomnia, hingga jantung yang berdebar. Jadi, simak dulu yuk tips menyangrai biji kopi berikut!

2 dari 8 halaman

Pilih Biji Kopi Berkualitas

Kunci utama dalam menyangrai kopi adalah pada pemilihan biji kopi yang berkualitas. Hal ini menjadi awal yang penting untuk proses pembuatan kopi.

Pastikan memilih biji kopi yang segar agar hasil menghasilkan secangkir kopi yang lezat. Dengan memilih biji kopi berkualitas maka dapat dipastikan terhindar dari kontaminasi zat yang berbahaya. Sehingga, hasil kopi akan lebih lezat dan nikmat.

3 dari 8 halaman

Palai Alat yang Memadai

Jika ingin menghasilkan kopi hasil sangrai yang pas, maka gunakan alat yang baik dan aman. Alat yang biasa digunakan saat ini untuk menyangrai kopi adalah mesin sangrai.

Berbagai jenis model sudah hadir dan bisa kamu cari di berbagai toko yang menjual peralatan menyangrai kopi. Dengan alat tersebut maka akan membantu mempersingkat proses menyangrai kopi tanpa ribet.

Kamu bisa memilih jenis alat dari model rumahan, seperti hario mini roaster, ikawa home coffee roaster, hingga gene cafe coffee roaster. Mesin-mesin tersebut dapat digunakan untuk menyangrai kopi secara praktis.

Jangan lupa untuk mengikuti arahan yang sudah disertakan dalam prosedur mesin agar saat proses menyangrai kopi tidak gagal.

4 dari 8 halaman

Perhatikan Suhu Panas Mesin dan Waktu

Tips Minum Kopi untuk Diet

Saat menggunakan mesin untuk menyangrai kopi, jangan lupa untuk mengatur suhu panas mesin dan durasi waktu. Sebab, setiap mesin harus mencocokkan jenis dan banyaknya biji kopi yang harus di sangrai.

Sebelum menentukan tingkat menyangrai biji kopi, perhatikan bagaimana tingkatan sangrai yang dapat mempengaruhi terhadap profil rasa kopi. Suhu panas mesin yang tepat dan biasa digunakan biasanya sekitar 205-230 derajat celcius sekitar 10-15 menit.

Itu adalah suhu ideal untuk memulai proses sangrai. Namun, hal itu tergantung dengan preferensi yang diinginkan, apakah kamu menginginkan hasil kopi yang light atau dark.

5 dari 8 halaman

Kenali Warna dan Aroma

Saat menyangrai kopi wajib untuk memperhatikan warna dan aromanya, karena perubahan tersebut akan memberikan petunjuk untuk memberi tahu tingkat kematangan dan kualitas biji kopi. Selama proses sangrai dilakukan, pasti akan terjadi perubahan warna pada biji kopi.

Pada umumnya, biji kopi yang lebih muda berwarna hijau atau kuning pucat, sedangkan biji kopi yang lebih matang berwarna coklat tua bahkan sampai mencapai warna hitam. Perubahan warna tersebut mencerminkan kandungan air dan zat kimia dalam biji kopi. Semakan lama biji kopi disangrai, warna biji kopi akan semakin gelap.

Aroma yang dihasilkan biji kopi yang sudah disangrai bermacam-macam, mulai dari buah-buahan, rempah, hingga coklat. Aroma tersebut tentunya berasal dari asal biji kopi dan cara penyangraiannya. Dengan mengendalikan aroma saat menyangrai kopi akan menghasilkan profil dan rasa yang khas dan pas.

6 dari 8 halaman

Istirahatkan dan Degassing Biji Kopi

Biji kopi yang telah disangrai memang bisa langsung diolah menjadi kopi. Namun, lebih baik jika biji kopi diistirahatkan terlebih dahulu dalam wadah setelah disangrai.

Biji kopi dapat diistirahatkan selama beberapa jam atau beberapa hari yang memungkinkan untuk melepas gas karbon dioksida yang telah terbentuk selama proses menyangrai kopi (degassing). Selain itu, dengan mengistirahatkan kopi dapat membantu menormalkan suhu biji kopi setelah disangrai. Hal ini juga dapat meningkatkan rasa dan aroma kopi.

7 dari 8 halaman

Simpan dalam Wadah yang Tertutup Rapat

Tips Menyangrai Biji Kopi

Jika biji kopi sudah selesai di sangrai dan akan digunakan untuk jangka waktu yang panjang, simpan biji kopi dalam wadah yang rapat dan kedap udara. Lebih baiknya lagi, jika menyimpannya di tempat yang tidak terkena cahaya dan panas matahari yang berlebih.

Sebab, jika terkena paparan cahaya akan mempengaruhi kualitas biji kopi yang dihasilkan.

Nah, itulah beberapa tips menyangrai biji kopi yang bisa kamu terapkan di rumah. Perhatikan tahapannya agar hasil akhir kopi memiliki aroma wangi dan rasa yang enak untuk dinikmati.

Selamat mencoba dan semoga bermanfaat!

 

Penulis: Safira Salsabillah Maharani

Beri Komentar