© Unsplash.com/Yura Fresh
Di zaman teknologi seperti ini, berbagai situs membutuhkan sebuah akun untuk dibuat di platformnya. Tentunya kamu bakal dapat berbagai kemudahan jika memiliki akun di sebuah platform atau situs.
Entah itu kamu dapat banyak diskon dari sebuah situs e-commerce, dapat berbagi postingan, berkomunikasi dengan seseorang, dan masih banyak lagi. Untuk keamanan awal, pastinya kamu dituntut untuk membuat sebuah password.
Walaupun begitu, akunmu masih bisa diretas oleh seseorang lho.
Password memang menjadi sentuhan keamanan pertama dalam sebuah akun. Walaupun sudah ada password, kamu juga sebaiknya masih berhati-hati dengan akun. Jangan asal ngeklik ketika mengunjungi situs yang tidak jelas.
Walaupun sudah diberi password, masih banyak saja netizen yang menggunakan kata sandi yang mainstream dan mudah dibobol. Kata sandi atau password mainstream ini maksudnya password yang sering digunakan oleh banyak orang, jadi para hacker dapat dengan mudah menerka-nerka atau gampangany mudah dibobol.
Dikutip dari Merdeka, menurut laporan penglola kata sandi NordPass terkini, mereka menemukan 200 daftar password yang mainstream digunakan di tahun 2020. Berikut ini adalah 25 daftar password yang sering digunakan dan pastinya mudah dibobol di tahun 2020.
1. 123456
2. 123456789
3. picture1
4. password
5. 12345678
6. 111111
7. 123123
8. 12345
9. 1234567890
10. senha
11. 1234567
12. qwerty
13. abc123
14. Million2
15. 000000
16. 1234
17. iloveyou
18. aaron431
19. password1
20. qqww1122
21. 123
22. omgpop
23. 123321
24. 654321
30. qwertyuiop
Tidak hanya menginformasikan berbagai kata sandi yang mudah dibobol, NordPass juga memberikan beberapa tips dalam membuat sebuah password. NordPass mengatakan sebaiknya menghindari kata-kata kamu, karakter atau huruf yang berurutan atau berulang, dan juga informasi data pribadi.
NordPass juga menjelaskan sebaiknya sebuah password setidaknya terdiri dari 12 karakter, campuran huruf besar dan kecil, angka, dan juga simbol. Dan juga jangan menggunakan password yang sama untuk beberapa akun.
Dari password di atas, ada yang pernah kamu atau sekarang lagi kamu pakai gak gaes?