© Freepik.com
Game penghasil uang sekilas terdengar tidak masuk akal ya. Karena kebanyakan justru bermain game akan membayar bukan dubayar. Namun, hal ini memangbenar adanya loh.
Game penghasil uang memang benar-benar ada loh. Dalam artikel ini akan ada beberapa game yang bisa kamu mainkan di smartphone kamu dan nantinya akan menghasilakn uang. Lumayan banget kan dari pada ngegame yang cuma menghabiskan waktu.
Nah, Diadona.id telah merangkum daftar game penghasil uang ini dari berbagai sumber. Yuk kita simak dan lihat bareng-bareng deretan game yang bisa menghasilkan uang ini. Check this out.
Hago adalah game penghasil uang pertama yang bisa kamu mainkan. Bahkan, di game ini uang yang dihasilkan bisa langsung ditarik ke rekening bank yang kamu punya.
Plus, Hago sebagai game penghasil uang pasti sudah tidak asing di telinga kita ya. Bahkan, di Indonesia Hago merupakan salah satu aplikasi yang banyak sekali penggunanya.
Game penghasil uang kedua yang cukup populer adalah MPL atau Mobile Premier League. Bahkan, beberapa waktu yang lalu, game ini diperlombakan di ajang Piala Presiden Esports.
Di dalam aplikasi ini, ada banyak game yang bisa kamu mainkan. Nah, dari skor yang kamu hasilkan di dalam game ini bisa ditarik ke e-Wallet yang kamu punya seperti LinkAja atau pun Gopay.
Namun sayangnya game ini sudah tidak bisa diakses lagi. Padahal enak loh main game di MPL ini.
Top Rich juga merupakan game penghasil yang bisa dimainkan di smartphone kamu. Di dalam game ini kamu dapat bermain beberapa game yang tersedia, seperti puzzle, game mobil, menggabungkan gambar mobil dan lainnya.
Nah, setelahnya jika kamu sudah mendapatkan koin dari kemenangan permainan tersebut, kamu bisa menukarkannya melalui akun dompet digital Dana. Game ini cukup populer karena mudah dan bisa dimainkan oleh siapa saja.
Nggak kalah dengan game penghasil uang sebelum-sebelumnya, Higgs Domino menawarkan permainan kartu lokal asli Indonesia, yaitu domino. Ada juga beberapa permainan kartu lain seperti Gaple, domino qiuqiu.99, remi dan lain-lain.
Uang yang bisa dihasilkan dari game ini adalah berasal dari penjualan chip. Dan chip ini dihasilkan dari kemenangan yang diraih dalam game.
Game penghasil uang selanjutnya adalah Island King yang bisa kamu unduh di Play Store maupun App Store. Tema dari game ini adalah konstruksi atau pembangunan. Kamu yang bermain diberi tugas untuk membangun beragam fasilitas umum di sebuah pulau. Mulai dari rumah, gedung, mall, jalan, sekolah, dan lain sebagainya.
Nah, dari proses permainan ini kamu akan mendapatkan koin yang nantinya bisa kamu tarik menjadi saldo e-Wallet. Dari koin RP Island King sudah terkumpul, kamu bisa mencairkannya dengan nominal withdraw mulai dari Rp10.000 hingga Rp90.000 dalam sekali penarikan per hari.
Game penghasil uang ClipClaps ini sempat ramai dan viral di tahun 2021 silam. Jadi, ClipClap merupakan aplikasi media sosial berbasis video yang mewajibkan kamu buat menonton berbagai video buat mendapatkan uang. Namun, di dalamnya juga ada beberap macam game yang bisa kamu mainkan.
Jika kamu sudah memenuhi task yang ada di dalam aplikasi tersebut, kamu bisa menariknya ke Paypal atau ke e-wallet kamu. Hadiahnya sendiri berupa koin dan kupon scratch yang harus dikumpulkan untuk menggosok scratch tersebut. Apabila kupon sudah cukup dan berkesempatan untuk mendapatkan dollar yang bisa dicairkan melalui e-wallet seperti Dana, Gopay, atau OVO.
Game penghasil uang yang nggak kalah populer adalah Market Glory. Di dalam game ini, kamu akan memiliki kesempatan untuk bekerja, mendirikan perusahaan, mencalonkan diri untuk pemerintah, merekomendasikan rujukan, mendapatkan pangkat militer, dan membangun organisasi sendiri.
Nah, game penghasil uang ini akan bekerja ketika kamu mendapatkan keuntungan dari permainan yang kamu jalankan. Nantinya, keuntungan, bisa ditukar menjadi uang sungguhan melalui PayPal, Bitcoin, dan Bank BCA.
Coin Republic ini adalah game penghasil uang yang mirip dengan Market Glory. Jadi, harus mencari uang virtual dengan cara bekerja dan membangun sebuah perusahaan. Nah, jika sudah berhasil, hasil keuntungan tersebut bisa ditukarkan ke uang asli.
Game penghasil uang yang terakhir adalah Mage. Sesuai namanya, ini sepertinya sangat cocok buat kamu yang mager hahaha. Pada dasarnya, game ini hampir seperti game Hago. yang mana ada bermacam-macam permainan dalam satu aplikasi game.
Dari game yang kamu menangkan tersebut, kamu bisa mendapatkan koin khusus. Nantionya koin ini lah yang bisa ditukarkan dengan pulsa atau pun dengan e-money seperti Dana, Gopay, dan Ovo.
Jadi itu lah beberapa game penghasil uang yang bisa kamu mainkan. Tentunya semua resmi alias nggak ilegal, Diazens. Tapi kamu harus tetap teliti ya jangan sampai mengambil langkah yang merugikan diri kamu sendiri.
So, selamat mencoba ya!