© Diadona.id
Poco kini telah menjadi salah satu brand smartphone ternama di Indonesia. Berbagai produknya telah berhasil mendapatkan tempat di hati para fansnya.
Salah satu seri yang dinantikan para fans Poco ada F Series. Kali ini, Poco menhadirkan produk terbaru dari F Series yaitu Poco F4 Series.
”Poco percaya bahwa untuk menjadi generasi pemenang, harus berani melawan rasa takut dan melewati segala tantangan. Nilai keberanian inilah yang Poco hadirkan dalam flagship terbaru kami, Poco F4 dan Poco F4 GT yang akan menjadi pilihan smartphone terbaik bagi penggunanya untuk melalui segala tantangan, dalam meningkatkan produktivitas, gaming, multitasking, maupun fotografi. Jadi, hadapi ketakutan Anda! Karena mimpi besar menunggu di sisi lain dari ketakutan. Bareng Poco, kita jadi tim Fearless,” ucap Andi Renreng, Head of Marketing Poco Indonesia.
Poco F4 hadir dengan layar berukuran 6,6 inci AMOLED. Ketebalan dari Poco F4 pun juga hanya 7,7 mm saja.
Poco F4 dilengkapi dengan prosesor Snapdragon 870 yang tentu saja sudah dilengkapi dengan teknologi 5G. Kapasitas baterai yang digunakan yaitu 4.500 mAh.
Poco F4 dilengkapi dengan tiga kamera di bagian belakang. Kamera utama beresolusi 64 MP, 8 MP ultra-wide, dan macro 2 MP. Di bagian depan terdaapt kamera selfie dengan resolusi 20 MP.
Poco F4 pun menjadi satu-satunya smartphone yang menggunakan Optical Image Stabilization (OIS) di jajaran produk Poco lainnya. Teknologi OIS ini membuat hi-resolution camera yang mampu menghasilkan foto sempurna. Foto yang dihasilkan tampak nyata seperti objek aslinya, minim blur, dan tetap cerah dalam kondisi minim cahaya.
Poco F4 GT hadir dengan layar berukuran 6,6 inci flat AMOLED. Tentu saja ketebalannya sama dengan Poco F4.
Poco F4 GT hadir dengan prosesor Snapdragon 8 Gen 1. Kapasitas baterainya mencapai 4700 mAh.
Untuk pertama kalinya, Poco F4 GT pun menjadi smartphone yang menghadirkan teknologi L1+R1 Trigger yang membuatnya menjadi mesin game. Untuk gamers kelas berat, triggers ini mampu memberikan pengalaman mengontrol dengan tingkat presisi yang tinggi. Pop-up triggers di desain dengan teknologi magnetic levitation technology yang sanggup melewati 1,5 juta tekanan dengan mudah, dan telah melalui pengujian di lebih dari 100 game populer.
Poco F4 GT hadir dengan tiga kamera di bagian belakang. Kamera utama beresolusi 64 MP, ultra-wide 8 MP, dan macro 2 MP. Di bagian depan terdapat kamera selfie dengan resolusi mencapai 20 MP.
Poco juga menghadirkan Poco Buds Pro edisi khusus yang berkolaborasi dengan Genshin Impact, dengan packaging unik berupa magic Book. Wireless earphone ini memiliki fitur “ Customized Voice Notification” di mana dapat mengeluarkan suara “ Klee”, karakter utama Genshin Impact saat dinyalakan, connect atau disconnect Bluetooth, maupun saat low battery.
Poco Buds Pro memiliki 35dB smart active noise cancellation, serta dual transparency mode, untuk pengaturan suara dari luar yang boleh terdengar. Melalui 3 microphones noise cancellation, suara input maupun output akan terdengar jelas dan jernih. Poco Buds Pro dapat tersambung dengan dua perangkat sekaligus dan memiliki baterai yang mampu bertahan selama 6 jam untuk single use, dan 28 jam untuk keseluruhan perangkat.
Poco F4 hadir dengan dua varian RAM, yaitu 6Gb dan 8GB. Untuk varian RAM 6GB dan storage 128GB, dipatok dengan harga Rp5.199.000. Sedangkan untuk varian RAM 8GB dan storage 256GB, hadir dengan harga Rp5.699.000.
Sedangkan untuk Poco F4 GT dengan RAM 12GB dan storage 256GB, hadir dengan harga Rp8.999.000. Untuk Poco Buds Pro Genshin Impact Edition datang dengan harga Rp1.499.000.
Semua perangkat ini sudah bisa didapatkan melalui di PO.CO.ID dan berbagai official store Poco Indonesia di Shopee, Tokopedia, Lazada, Blibli, JD.ID, dan Akulaku. Selain itu juga bisa didapatkan secara offline di Poco Store dan mitra penjualan resmi Poco di Xiaomi Store, Xiaomi Shop, Urban Republic, dan Erafone. Produk-produk Poco terbaru tersebut mulai bisa kamu dapatkan mulai tanggal 7 Juli 2022 nanti.
Gimana Diazens? Tertarik untuk memborong produk-produk Poco terbaru ini?