© Shutterstock.com
Ada banyak cara buat kamu yang ingin membatasi panggilan masuk, seperti halnya blokir nomor. Di zaman serba teknologi seperti sekarang ini, banyak orang memanfaatkan nomor HP untuk kepentingan negatif. Entah itu untuk meneror seseorang, melakukan penipuan, sampai meminta sumbangan yang tidak jelas asal usulnya.
Nomor HP kini juga sudah terkoneksi atau terintegrasi dengan berbagai media sosial hingga perbankan. Dengan banyak kasus nomor HP bisa disalahgunakan, maka penting untuk dirahasiakan. Kalau sudah tersebar, sebaiknya amankan nomor HP dengan memblokir nomor-nomor yang tidak jelas.
Ada banyak cara untuk membatasi panggilan masuk yang bisa kamu coba untuk mengamankan nomor HP. Yuk disimak guys.
© shutterstock.com
Di Indonesia, ada jutaan pengguna HP Android. Tentu saja para pengguna Android akan jadi sasaran empuk mereka yang ingin menyalahgunakan nomor HP. Berikut ini adalah cara membatasi panggilan masuk yang bisa dilakukan di HP Android:
1. Buka aplikasi Telepon atau Call.
2. Klik nomor tidak dikenal.
3. Klik ikon tiga titik.
4. Klik Blokir Nomor/Panggilan.
5. Nomor tidak dikenal sudah terblokir.
© shutterstock.com
Tidak hanya para pengguna HP Android, mereka yang menggunakan iPhone tentu saja juga bisa menjadi korban nomor tidak dikenal. Berikut ini adalah cara membatasi panggilan masuk di iPhone:
1. Buka menu Telepon atau Call.
2. Klik ikon info pada nomor tidak dikenal.
3. Pilih Block This Caller.
4. Nomor tidak dikenal sudah diblokir.
Cara di atas dilakukan lewat kontak. Nah, di bawah ini merupakan cara membatasi panggilan masuk lewat menu Pengaturan:
1. Buka Pengaturan.
2. Klik Telepon.
3. Klik Hening Penelepon yang Tidak Dikenal.
4. Pilih Pemblokiran & Identifikasi Panggilan.
5. Nomor tidak dikenal sudah diblokir.
© shutterstock.com
Kamu juga bisa memanfaatkan aplikasi pihak ketiga untuk membatasi panggilan masuk. Apalikasi yang bisa digunakan yaitu bernama Should I Answer? Berikut ini caranya:
1. Install aplikasi Should I Answer? di HP-mu lalu buka.
2. Klik Lanjutkan jadi aplikasi bawah layar.
3. Klik Pengaturan.
4. Pilih opsi Blokir Panggilan Masuk nomor tidak dikenal.
5. Nomor tidak dikenal akan terblokir.
© shutterstock.com
Berikut ini adalah cara membatasi panggilan masuk nomor tidak dikenal lewat history panggilan:
1. Buka aplikasi Telepon atau Call.
2. Buka history panggilan.
3. Klik nomor tidak dikenal.
4. Tahan lama nomor tidak dikenal tersebut.
5. Klik Block atau Report Spam.
6. Nomor tidak dikenal sudah diblokir.
© shutterstock.com
Kamu juga bisa lho memblokir panggilan masuk dari nomor yang tidak dikenal. Berikut ini langkah-langkahnya:
1. Pilih Pengaturan.
2. Kemudian pilih opsi pengaturan panggilan.
3. Langkah berikutnya klik SIM yang kamu inginkan untuk blokir.
4. Selanjutnya pilih pembatasan panggilan, terdapat di daftar yang telah muncul.
5. Kemudian klik kotak yang terdapat di sebelah dari semua panggilan masuk, lalu tandai. Lalu masukkan kata sandi pembatasan panggilan dan klik OK.
© shutterstock.com
Cara berikutnya yaitu dengan meminta bantuan pada provider. Kamu bisa meminta bantuan operator seluler atau provider untuk membatasi panggilan masuk dari nomor tertentu. Beberapa operator seluler memiliki layanan untuk kamu yang ingin memblokir nomor. Kamu bisa menghobongi operator untuk info lebih lanjut.
Itulah beberapa cara membatasi panggilan masuk atau memblokir nomor yang bisa kamu lakukan. Semoga habis ini kalian terbebas dari penipuan ya Diazens.