Cara Beli Token Listrik m-Banking Paling Gampang dan Terlengkap

Reporter : Arif Mashudi
Sabtu, 6 Januari 2024 08:35
Cara Beli Token Listrik m-Banking Paling Gampang dan Terlengkap
Begini cara beli token listrik m-Banking, gampang banget kok

Token listrik adalah layanan pembayaran listrik prabayar yang akan kamu bayarkan terlebih dahulu di muka dengan menggunakan sistem token, sehingga kamu bisa mengatur penggunaan listrik. Seiring dengan pesatnya perkembangan teknologi, cara membeli token listrik sekarang sudah bisa kamu lakukan dengan menggunakan m-Banking. Namun ternyata masih banyak yang belum tau cara beli token listrik m-Banking, ternyata caranya cukup mudah.

Pada saat ini beberapa bank sudah menyediakan layanan untuk membayar token listrik melalui layanan mobile banking. Dengan membeli token listrik melalui m-Banking kamu tidak perlu lagi khawatir token listrik kamu akan tiba-tiba habis yang kemudian menyebabkan meteran listrik kamu berbunyi. Kamu bisa mengisi token dengan minimal pembayaran 20 ribu dan maksimal 10 juta.

Lantas, bagaimana cara beli token listrik m-Banking? Berikut adalah langkah-langkah paling lengkap untuk membeli token listrik melalui m-Banking yang bisa kamu lakukan di m-Banking BNI,BRI, Mandiri, dan juga BCA.

1 dari 5 halaman

Cara Beli Token Listrik m-Banking BNI

Cara Beli Token Listrik m-Banking

Cara beli token listrik m-Banking pertama bisa kamu lakukan dengan menggunakan m-Banking BNI. Pastikan kamu sudah menginstal aplikasi BNI Mobile di ponsel kamu terlebih dahulu ya. Cara membayar token listrik menggunakan mobile banking BNI cukup mudah.

Berikut adalah cara beli token token listrik m-Banking BNI:

  • Buka aplikasi BNI Mobile yang sudah kamu instal di ponsel kamu.
  • Masukkan USER ID dan MPIN kamu untuk login.
  • Setelah masuk ke halaman utama, pilih menu ‘Pembelian’.
  • Selanjutnya pilih opsi ‘Token Listrik’.
  • Pilih ‘Input Baru’, kemudian masukkan ID Pel atau No Meter token listrik milikmu.
  • Klik tombol ‘Lanjut’.
  • Kemudian pilih nominal token listrik yang ingin kamu bayar, minimal pembelian adalah 20 ribu.
  • Setelah itu masukkan password transaksi.
  • Selanjutnya akan muncul notifikasi.
  • Scroll ke bawah dan klik ‘Stroom/Token’ untuk melihat kode token listrik kamu.
  • Pastikan untuk mencatat 20 digit angka tersebut dan kemudian masukkan ke meteran listrik kamu.

2 dari 5 halaman

Cara Beli Token Listrik m-Banking BRI

Cara Beli Token Listrik m-Banking

Cara beli token listrik m-Banking kedua bisa kamu lakukan dengan menggunakan m-Banking BRI. Sebelum itu, pastikan kamu sudah menginstal BRImo di ponsel kamu terlebih dahulu. Cara membayar token listrik menggunakan BRImo juga cukup mudah.

Berikut adalah cara beli token token listrik m-Banking BRI:

  • Buka aplikasi BRImo yang sudah terinstal di ponsel kamu.
  • Login dengan menggunakan User ID dan password.
  • Pilih menu ‘BAYAR & BELI’.
  • Pilih menu ‘Sumber Dana’ apabila kamu memiliki lebih dari 1 rekening BRI.
  • Masukkan ID pelanggan PLN milikmu.
  • Jika ID pelanggan belum disimpan, klik ‘Masukkan Baru’. Jika ID pelanggan sudah disimpan, klik ‘Daftar Simpan’.
  • Kemudian masukkan nomor induk pelanggan IDPEL PLN kamu.
  • Pastikan informasi yang muncul sudah benar, jika sudah sesuai klik ‘Lanjut’.
  • Pilih nominal pembelian token listrik dengan minimal 20 ribu dan maksimal 10 juta.
  • Klik ‘Konfirmasi’, setelah itu sistem akan memproses transaksi pembayaran token listrik kamu.
  • Tunggu beberapa saat hingga bukti transaksi berhasil muncul di layar.  Jika sudah, proses pembayaran token listrik menggunakan BRImo sudah berhasil.

3 dari 5 halaman

Cara Beli Token Listrik m-Banking Mandiri

Cara Beli Token Listrik m-Banking

Cara beli token listrik m-Banking ketiga yang bisa kamu lakukan adakah dengan menggunakan m-Banking Mandiri. Sebelumnya, pastikan kamu sudah menginstal Livin’ by Mandiri di ponsel kamu terlebih dahulu. Cara membayar token listrik dengan mobile banking Mandiri nggak kalah mudahnya. 

Berikut adalah cara beli token token listrik m-Banking Mandiri:

  • Buka aplikasi Livin’ by Mandiri yang sudah terinstal di ponsel kamu.
  • Login dengan menggunakan username dan password.
  • Jika sudah masuk ke halaman beranda, pilih menu ‘Top Up’.
  • Setelah itu klik ikon ‘Listrik’. 
  • Kemudian masukkan ID Pelanggan kamu, lalu klik tombol ‘Lanjutkan’.
  • Pilih nominal pembelian token listrik dengan minimal 20 ribu dan maksimal 10 juta. Jika sudah klik tombol ‘Lanjutkan’.
  • Klik ‘Lanjut Top Up’ untuk mengkonfirmasi nominal top up kamu sudah sesuai.
  • Masukkan PIN Livin’ by Mandiri.

Tunggu beberapa saat hingga bukti transaksi berhasil muncul di layar.  Jika sudah, proses pembayaran token listrik menggunakan Livin’ by Mandiri sudah berhasil.

4 dari 5 halaman

Cara Beli Token Listrik m-Banking BCA

Cara Beli Token Listrik m-Banking

Cara beli token listrik m-Banking keempat yang bisa kamu coba yaitu dengan menggunakan m-Banking BCA. Pastikan kamu sudah menginstal aplikasi BCA Mobile terlebih dahulu sebelum membeli token listrik. Cara membayar token listrik dengan menggunakan BCA Mobile juga sangat mudah dan simple.

Berikut adalah cara beli token token listrik m-Banking BCA:

  • Buka aplikasi BCA Mobile yang sudah terinstal di ponsel kamu.
  • Pilih menu ‘m-BCA’.
  • Masukkan kode akses dan login ke akun yang sudah terdaftar.
  • Pilih menu ‘m-Commerce’.
  • Selanjutnya pilih menu ‘PLN Prabayar’.
  • Masukkan nomor ID Pelanggan atau IDPEL milikmu, kemudian klik ‘Send’.
  • Pilih nominal pembelian token listrik dengan minimal 20 ribu dan maksimal 10 juta.
  • Cek detail transaksi yang kamu buat, jika sudah sesuai klik ‘Ok’.
  • Masukkan PIN BCA untuk menyelesaikan transaksi pembayaran token listrik dengan menggunakan m-BCA.
  • Tunggu beberapa saat hingga bukti transaksi berhasil muncul di layar.  Jika sudah, proses pembayaran token listrik menggunakan BCA Mobile sudah berhasil.

Jadi, itu tadi ya langkah-langkah terlengkap cara beli token token listrik m-Banking BNI, BRI, Mandiri, dan juga BCA. So, selamat mencoba dan semoga membantu!

Penulis: Clarissa Dhea

5 dari 5 halaman

Beri Komentar