Unsplash.com/SolenFeyissa
Gmail memiliki pengguna yang cukup besar karena dukungan perangkat Android yang mengharuskan pengguna untuk memiliki akun Gmail. Selain itu, Gmail adalah satu-satunya layanan yang memiliki kapasitas penyimpanan (cloud storage) paling besar ketimbang layanan email lainnya. Cari tahu selengkapnya cara buat akun gmail di bawah.
Gmail memiliki berbagai fitur dan manfaat yang dapat membantu para penggunanya. Selain mengirimkan pesan, Gmail juga telah berevolusi membantu pengguna dalam berkomunikasi, mendapatkan notifikasi, mencari informasi, hingga melakukan meeting online.
Gmail juga berintegrasi dengan semua produk Google. Sehingga pengguna tidak perlu mendaftar ulang untuk setiap kali menggunakan produk Google. Yuk simak gimana cara buat akun gmail dibawah.
Proses cara buat akun gmail pun sebenarnya tidak ribet, Dikutip dari Hostinger.co.id berikut cara buat akun gmail baru di HP yang praktis.
Buka aplikasi Gmail. Pilih Tambahkan alamat email, lalu pilih Google karena akan membuat akun Gmail.
Klik buat akun, kemudian tentukan untuk siapa tujuan membuat Gmail. Kalau untuk pribadi, pilih untuk diri sendiri.
Selanjutnya mengisi nama depan dan nama belakang, lalu klik Berikutnya. Isi tanggal lahir dan gender, dan klik Berikutnya lagi.
Kemudian akan diminta untuk memilih username dari saran yang diberikan, atau tentukan alamat email Anda sendiri.
Kalau tidak ingin membuat username dan memilih untuk login menggunakan nomor ponsel, klik gunakan seluler lalu isikan nomor telepon. Setelah itu, klik Berikutnya.
Selanjutnya adalah membuat kata sandi berisi huruf, angka, dan simbol.
Pada langkah selanjutnya, akan diminta untuk menambahkan nomor telepon. Pilih Ya, saya ikut jika bersedia mengizinkan Google mengakses nomor telepon. Atau, pilih Lewati jika tidak ingin menyertakan nomor telepon.
Setelah itu, tinjauan info akun dan klik berikutnya. Baca Privasi dan Persyaratan untuk buat Gmail, lalu setujui persyaratan tersebut.
Terakhir, akan muncul halaman dengan email baru.
Setelah ini, bisa mulai menulis dan mengirimkan pesan menggunakan alamat Gmail baru.
Menggunakan laptop akan memudahkan kita dalam membuat akun gmail, hal ini karena tampilan dan fitur yang jauh lebih lengkap ketimbang perangkat selular. Dikutip dari suara.com, berikut cara buat akun gmail baru yang mudah dilakukan.
Buka halaman https://www.google.com/gmail/ di browser.
Klik Buat Akun pada bagian kanan atas.
Isi nama depan dan nama belakang kamu.
Pilih nama alamat email yang kamu inginkan/username.
Setelah berhasil memilih alamat email, masukkan password yang diinginkan.
Selanjutnya kamu akan diminta untuk memasukkan nomor telepon untuk verifikasi dan ingat, satu nomor telepon hanya bisa digunakan untuk satu alamat email.
Setelah melakukan verifikasi menggunakan nomor telepon kamu akan diminta memilih tanggal, bulan dan tahun lahir.
Pilih jenis kelamin Anda kemudian klik Berikutnya.
Akan muncul halaman Privasi dan Persyaratan, scroll ke bawah kemudian klik Saya setuju.
Selesai
Cara buat akun gmail baru di perangkat IOS tidak jauh berbeda, hanya tampilan dari perangkat android terkadang membuat usernya sedikit bingung. Cara yang dikutip dari tipspintar.com ini akan membantu kamu.
Pertama, Buka aplikasi Gmail. Kemudian tap Google dan klik More Options
Kedua, Setelah tap Create Account. Kemudian masukkan nama depan dan nama belakang kamu. Selanjutnya klik tombol Next.
Kemudian, masukkan tanggal lahir dan jenis kelamin kamu , lalu klik tombol Next.
Selanjutnya masukkan password Gmail dan klik tombol Next.
Kemudian masukkan alamat akun Gmail dan klik tombol Next, Kemudian masukkan nomor HP dan klik tombol ‘Next‘.
Setelah itu tunggu SMS verifikasi dan masukkan kodenya, lalu tap tombol Next, selanjutnya klik tombol ‘I Agree‘.
Setelah itu akun Gmail kamu telah siap untuk digunakan dan memanfaatkan fitur gmail.
Gimana? Gampang kan? Cara buat akun gmail hanya memerlukan beberapa Langkah mudah untuk dapat menikmati fitur dari gmail. Semoga bermanfaat ya.
Penulis: Agung Brahma Wikara