Freepik.com/syifa5610
Youtube merupakan aplikasi yang dapat memberi informasi berupa video dengan berbagai fitur yang ditawarkan. Di era sekarang, hamper semua stasiun tv beralih ke platform digital yang lebih modern seperti Youtube karena lebih praktis. Nah, artikel ini akan membahas cara buat akun Youtube di perangkat kamu.
Di aplikasi youtube ini, kamu dapat mengunggah beragam video dengan durasi dan jumlah yang nggak ditentukan. Video yang telah kamu unggah pun juga dapat dilihat oleh seluruh dunia. Sehingga wajib banget untuk tahu gimana cara buat akun Youtube sendiri.
Cara yang mudah untuk buat akun youtube adalah menggunakan PC. Kamu hanya perlu memerlukan beberapa step agar memiliki akun youtube sendiri. Dilansir dari webste Kiaton.Kontan.co.id,ini caranya
Langkah-langkah:
Langkah pertama adalah buka terlebih dahulu laman https://youtube.com/ pada browser yang kamu miliki.
Kemudian login dengan akun Google. Jika belum memiliki akun Google kamu bisa terlebih dahulu buat akun Google. Youtube sendiri juga sudah terintegrasi dengan Google.
Setelah itu klik akun sendiri.
‘Create a new channel’ atau Buat Channel.
Selanjutnya masukkan nama channel sesuai akun atau custom.
Ikuti dan klik kolom centang di syarat dan ketentuan Youtube. Klik buat.
Sekarang kamu sudah memiliki akun youtube sendiri.
Jangan khawatir jika kamu nggak memiliki PC. Kamu juga dapat buat akun Youtube sendiri melalui gadget kamu lho. Ikuti detail langkahnya di bawah.
Langkah-langkah:
Pertama, buka aplikasi YouTube di smartphone atau download dahulu di aplikasi Playstore.
Kemudian masuk dengan menggunakan akun Google yang kamu punya. Buat terlebih dahulu akun Google jika belum memilikinya.
Bagi pengguna Android tidak perlu login karena sudah terintegrasi, cukup klik ikon akun yang di pojok kanan atas.
Selanjutnya pilih menu Youtube Channel. Setelah itu menu pop up akan muncul, kemudian kamu bisa mengisi nama channel Yotube yang kamu inginkan.
Lalu pilih 'Create Channel’.
Terakhir, ubah profil kamu (foto profil, deskripsi channel, dan tautan ke media sosial lain yang dimiliki).
Salah satu perangkat yang banyak digunakan juga adalah IOS. Tampilan pada perangkat IOS memang cenderung berbeda. Tetapi kamu juga bisa melakukannya seperti yang dikutip dari website Suksespedia.id.
Langkah-langkah:
Buka Youtube atau download terlebih dahulu aplikasi YouTube melalui App Store.
Buka aplikasi dan klik pada ikon profil di bagian kanan atas.
Login dengan menggunakan akun Google
Klik ikon profil kembali kemudian klik >Channel Saya
Masukkan nama Channel YouTube yang hendak dibuat >klik Buat Channel
Channel YouTube anda sekarang sudah jadi dan sudah bisa untuk mengupload video
Lakukan pengaturan foto profil, banner dan juga deskripsi untuk channel YouTube dan video yang akan anda unggah.
Kalau kamu ingin agar akun youtube kamu dikunjungi jangkauan di luar negeri kamu bisa mengikuti Langkah yang diunggah oleh website suksespedia.id di bawah.
Langkah-langkah:
Langkah pertama adalah buat terlebih dahulu saluran baru dengan membuka lama Youtube.
Kemudian kamu bisa login akun Google yang terintegrasi dengan Youtube.
Selanjutnya pilih buat nama channel.
Setelah itu edit profil kamu dan beberapa nama konten.
Jika kamu mengunggah video, lengkapi dengan konten yang menggunakan deskripsi Bahasa Inggris.
Kemudian tautkan ke beberapa media sosial.
Jangan lupa juga untuk mempromosikan channel barumu.
Setting iklan.
Itulah tadi cara buat akun Youtube yang mudah di perangkat kamu. Sekarang kamu sudah memiliki akun sendiri dan bisa menikmati beragam fitur dari Youtube. Selamat mencoba ya.
Penulis: Agung Brahma Wikara