© Shutterstock.com
Hari ini pasti banyak yang ingin mengetahui cara cek pengumuman SNBP 2024. Seperti kita tahu, pengumuman hasil Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2024 akan segera diumumkan. Pengumuman ini paling dinantikan para siswa-siswi yang dinyatakan eligible untuk mendaftar di PTN.
Hasil pengumuman tersebut akan diumumkan pada hari Selasa, 26 Maret 2024 pada pukul 15.00 WIB. Hasil SNBP 204 tersebut akan diumumkan di website snpmb.bppp.kemdikbud.go.id. Tidak sedikit juga universitas yang memberikan link pengumuman hasil SNBP 2024 sebagai bentuk antisipasi jika situs utama mengalami eror atau gangguan.
Lalu, bagaimana cara cek pengumuman SNBP 2024? Tim Diadona telah merangkum caranya yang bisa kamu coba.
© snpmb.bppp.kemdikbud.go.id
Seperti tahun sebelumnya, pengumuman kali ini bisa kamu lihat di situs yang dikelola oleh Kemendikbud. Berikut ini adalah cara cek pengumuman hasil SNBP tahun 2024:
1. Buka laman resmi SNMPMB melalui link pengumuman-snbp-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/ atau menggunakan link mirror yang disediakan oleh beberapa universitas
2. Isi nomor pendaftaran SNBP yang sudah didapatkan
3. Kemudian isi dengan tanggal lahir masing-masing siswa
4. Klik kolom “ Lihat Hasil Seleksi”
5. Kemudian akan muncul status kelulusan SNBP. Bagi peserta yang dinyatakan lolos akan muncul header biru, sedangkan header merah menandakan siswa yang tidak lolos.
6. Apabila belum muncul, peserta dapat klik menu “ refresh” pada browser yang digunakan
7. Jika masih gagal, peserta dapat melihat hasil pengumuman SNBP pada link mirror yang disediakan oleh masing-masing universitas.
8. Bagi peserta yang dinyatakan lulus SNBP 2024, perlu memperhatikan aturan dari PTN penerima untuk melakukan verifikasi berkas dan daftar ulang.
© snpmb.bppp.kemdikbud.go.id
Seperti disebutkan sebelumnya, beberapa universitas juga menyiapkan link pengumuman SNBP 2024 sebagai antisipasi jika situs utama mengalami eror. Berikut ini daftarnya:
https://penerimaan.ui.ac.id/
https://penmaba.unj.ac.id/
https://penmaru.upnvj.ac.id/
https://admission.itb.ac.id/
https://smup.unpad.ac.id/
https://pmb.upi.edu/
https://registrasi.admisi.ipb.ac.id/
https://spmb.uns.ac.id/
https://pmb.undip.ac.id/
http://penerimaan.unnes.ac.id/
https://um.ugm.ac.id/
http://pmb.uny.ac.id/
https://pmb.unej.ac.id/
https://selma.ub.ac.id/
http://seleksi.um.ac.id/
https://ppmb.unair.ac.id/
https://www.its.ac.id/admission/
https://sipenmaru.unesa.ac.id/
https://pmb.usk.ac.id/
https://pmb.utu.ac.id/
http://pmb.unimal.ac.id/
https://pmb.unsam.ac.id/
https://www.usu.ac.id/id/penerimaan
https://bak.unimed.ac.id/registrasi
http://pendaftaranulang.unri.ac.id/
https://pmb.unand.ac.id/
https://sbmptn.unp.ac.id/
https://regis.unja.ac.id/
https://regmaba.unib.ac.id/
https://reg.unsri.ac.id/
https://ubb.siakadcloud.com/spmbfro
nt/login
http://simanila.unila.ac.id/
https://pmb.itera.ac.id/
https://spmb.isi-ska.ac.id/
https://simaba.upnjatim.ac.id/
https://scmb.untan.ac.id/
https://pmb.ulm.ac.id/
https://sbmptn.unmul.ac.id/
https://e-registrasi.unud.ac.id/aut
h/login
http://pmb.unram.ac.id/
https://regpmb.unhas.ac.id/
https://unm.ac.id/info-pmb/
https://penerimaan.unima.ac.id/
http://pmb.ung.ac.id/
https://pmb.unpatti.ac.id/
http://pmb.uncen.ac.id/
https://bpak.unipa.ac.id/
http://spmb.unsoed.ac.id/
https://sbmptn.unmul.ac.id/
http://pmb.upnyk.ac.id/
© snpmb.bppp.kemdikbud.go.id
Buat kamu yang tidak lolos, jangan berkecil hati ya. Kamu bisa mencoba untuk mendaftar UTBK SNBT 2024. Berikut ini adalah periode pendaftaran UTBK SNBT tahun 2024:
1. Pelaksanaan UTBK-SNBT 2024 : 21 Maret-5 April 2024
2. Pelaksanaan UTBK gelombang 1 : 30 April dan 2-7 Mei 2024
3. Pelaksanaan UTBK gelombang 2 : 14-20 Mei 2024
4. Pengumuman SNBT : 13 Juni 2024
5. Masa unduh sertifikat UTBK : 17 Juni-31 Juli 2024
© snpmb.bppp.kemdikbud.go.id
Di tas merupakan periode kamu bisa mendaftar UTBK SNBT 2024. Lalu, berikut ini adalah persyaratan untuk mendaftar UTBK SNBT 2024:
1. Peserta merupakan siswa lulusan SMA/SMK/MA tahun 2024 dengan umur maksimal 22 tahun (per 1 Juli 2024)
2. Bagi siswa lulusan SMA/SMK/MA/Sederajat pada tahun 2022 dan 2023 atau setara lulusan paket C berada pada umur maksimal 22 Tahun (per 1 Juli 2024)
3. Peserta telah melakukan pembayaran biaya UTBK, kecuali penerima beasiswa KIP Kuliah
4. Peserta UTBK SNBT 2024 dengan prodi seni atau olahraga diwajibkan untuk menyertakan Portofolio
5. Bagi peserta yang telah dinyatakan lulus SNBP 2024, tidak diperkenankan untuk mendaftar UTBK-SNBT 2024.
Itulah cara cek pengumuman SNBP 2024 beserta segala hal tentang UTBK SNBT 2024. Semoga kamu lolos ya Diazens.