3 Cara Mudah Ekstrak File RAR di HP Android dan iPhone

Reporter : Andrawira Diwiyoga
Rabu, 17 Juli 2024 16:28
3 Cara Mudah Ekstrak File RAR di HP Android dan iPhone
File RAR sangat berguna dalam berbagai keperluan tertentu. Kamu bisa secara ringkas mengirim beberapa data dalam satu file. Enak kan?

Ada cara mudah yang bisa kamu coba praktekkan untuk mengesktrak file RAR di HP. Di zaman yang serba teknologi seperti sekarang ini, segala pekerjaan akan jadi terasa lebih mudah. Mungkin, dulu untuk mengirim banyak file perlu banyak waktu karena harus dikirim satu-satu.

Namun, sekarang pekerjaan atau tugas tersebut jadi jauh lebih mudah karena adanya file berjenis RAR. RAR merupakan tipe file yang bisa diisi dengan banyak data lainnya. Kamu bisa memasukkan file dokumen, foto, hingga video dan dijadikan satu.

Untuk membuka file RAR, kamu memerlukan aplikasi atau software khusus. Untuk laptop atau PC, Windows terbaru memiliki fitur di mana kamu sudah tidak perlu lagi menggunakan software khusus tersebut.

Namun, hal yang berbeda pada perangkat HP. Kamu masih membutuhkan aplikasi khusus untuk bisa membuka file RAR. Berikut ini adalah beberapa cara mengesktrak atau membuka file RAR di HP.

1 dari 4 halaman

Apa Itu File RAR?

cara ekstrak file rar di hp© shutterstock.com

Sebelum kita membahas lebih jauh tentang cara ekstrak file RAR di HP, ada baiknya kita ketahui terlebih dahulu tentang file RAR itu sendiri. File RAR adalah format file arsip yang digunakan untuk mengompresi dan menyimpan satu atau lebih file dalam ukuran yang lebih kecil. Format ini dikembangkan oleh Eugene Roshal yang berasal dari Rusia.

RAR sendiri merupakan singkatan dari Roshal Archive. File RAR dapat mengompresi data untuk mengurangi ukuran total file, sehingga lebih efisien untuk penyimpanan dan pengiriman melalui internet. File RAR juga mendukung enkripsi untuk melindungi konten dengan password. Kelebihan lain dari file RAR yaitu memiliki kemampuan untuk memperbaiki file yang rusak menggunakan data pemulihan yang disertakan dalam arsip.

2 dari 4 halaman

Kelebihan File RAR

cara ekstrak file rar di hp© shutterstock.com

Sebelumnya sempat disinggung sedikit kelebihan menggunakan file RAR. Berikut ini adalah beberapa kelebihan ketika kamu menggunakan file RAR.

1. Kompresi Tinggi: File RAR sering kali menghasilkan ukuran kompresi yang lebih kecil dibandingkan dengan format lain seperti ZIP, yang berarti file lebih kecil dan lebih cepat untuk di-download atau di-upload.

2. Pemulihan Kesalahan: File RAR dapat menyertakan data pemulihan yang memungkinkan perbaikan file yang rusak, sehingga mengurangi risiko kehilangan data.

3. Enkripsi: File RAR mendukung enkripsi yang kuat untuk melindungi konten file dengan password, memberikan keamanan tambahan.

4. Pengarsipan Multi-Volume: File RAR dapat dipecah menjadi beberapa bagian atau volume, yang memudahkan untuk membagi file besar menjadi bagian yang lebih kecil untuk penyimpanan atau pengiriman.

5. Kompresi File Besar: File RAR dapat mengompresi dan menangani file besar dengan lebih efisien dibandingkan beberapa format lain, sehingga cocok untuk file multimedia atau basis data yang besar.

6. Efisiensi dan Kecepatan: Algoritma kompresi RAR dirancang untuk efisiensi dan kecepatan, sehingga proses kompresi dan dekompresi lebih cepat.

3 dari 4 halaman

Cara Ekstrak File RAR di HP Android

cara ekstrak file rar di hp© shutterstock.com

Seperti disebutkan sebelumnya, file RAR tidak bisa dibuka atau diekstrak dengan mudah di HP. Kamu perlu menggunakan aplikasi dalam membukanya. Berikut ini adalah cara ekstrak file RAR di HP Android.

Files by Google

1. Buka aplikasi Files by Google di HP.

2. Cari lokasi file RAR yang ingin kamu buka.

3. Setelah ketemu, klik file tersebut.

4. Nantinya aplikasi Files by Google akan menampilkan preview dari isi file RAR tersebut.

5. Terdapat beberapa opsi yang bisadipilih. Klik opsi " Extract" untuk membuka atau mengesktrak file RAR tersebut.

6. Nantinya isi file RAR tersebut akan diekstrak dalam folder yang sama dengan nama file RAR.

Aplikasi Ekstrak File RAR

1. Cari dan download aplikasi seperti RAR (oleh RARLAB) atau ZArchiver.

2. Setelah itu, buka aplikasi tersebut.

3. Gunakan file manager dalam aplikasi untuk menemukan file RAR yang ingin kamu ekstrak.

4. Pilih file RAR dan pilih opsi " Ekstrak" atau " Extract Here" untuk mengekstrak file di lokasi yang sama atau pilih lokasi lain untuk menyimpan file yang diekstrak.

5. Setelah proses ekstraksi selesai, kamu nantinya bisa mengakses file yang ada di dalam file RAR tersebut.

4 dari 4 halaman

Cara Ekstrak File RAR di HP iPhone

cara ekstrak file rar di hp© shutterstock.com

Beda OS, bedanya juga caranya. Untuk mengekstrak file di HP iPhone berbeda dengan di HP Android. Berikut ini adalah tata cara ekstrak file RAR di HP iPhone.

1. Cari dan instal aplikasi seperti iZip atau Unzip dari App Store.

2. Setelah kami instal, buka aplikasi tersebut di HP iPhone milikmu.

3. Gunakan opsi dalam aplikasi untuk mengimpor file RAR dari lokasi penyimpanan, misalnya dari Files app atau email.

4. Pilih file RAR dan pilih opsi " Ekstrak" atau " Extract" untuk memulai proses ekstraksi.

5. Setelah proses ekstraksi selesai, kamu bisa mengakses file yang diekstrak di dalam aplikasi atau di lokasi penyimpanan yang kamu tentukan.

Itulah beberapa cara dalam mengekstrak file RAR di HP Android maupun iPhone. Semoga membantu ya Diazens.

Beri Komentar