4 Cara Logout Akun ML (Mobile Legends) Dengan Cepat dan Mudah

Reporter : Arif Mashudi
Rabu, 31 Januari 2024 15:02
4 Cara Logout Akun ML (Mobile Legends) Dengan Cepat dan Mudah
Banyak yang nggak tau cara logout akun ML ternyata Diazens

Cara logout akun ML (Mobile Legends) kadang dibutuhkan pada saat pemain ingin berpindah berganti akun ML saat memainkannya. Beberapa orang mungkin punya beberapa akun yang dimainkan secara bergantian. Tak jarang jurang yang menawarkan jasa joki ML, sehingga sering gonta-ganti akun di perangkat nya.

ML (Mobile Legends) adalah salah satu game online multiplayer yang sangat terkenal di dunia. Dilansir dari Rappler, Mobile Legends adalah arena pertarungan online multipemain (MOBA) yang dikembangkan oleh Shanghai Moonton Technology pada tahun 2016. Game ini dimainkan dengan menggunakan hero dan bertarung dalam satu arena untuk menghancurkan markas musuh.

Saat ingin logout akun, beberapa orang mungkin khawatir akun mereka akan hilang dan tidak bisa login kembali. Padahal, pihak ML sendiri sudah memfasilitasi pentautan dan perlindungan akun biar akun ML kamu aman. Lalu, bagaimana cara logout akun ML dari perangkat kamu?

Berikut Diadona telah mengulas lengkap terkait cara logout akun ML. Simak ya, Diazens!

1 dari 5 halaman

Cara Logout Akun ML Dari Aplikasi

Cara Logout akun ML

Sebenarnya, game ML tidak menyediakan tombol logout secara langsung dari aplikasi. Namun, agar kamu bisa keluar dari akun ML kamu, cara logout akun ML bisa kamu tempuh dengan fitur ganti akun. Berikut adalah langkah-langkahnya!

  • Pertama, buka aplikasi Mobile Legends di HP kamu.
  • Kedua, buka menu profil yang ada di pojok kanan atas layar (yang tertera foto profil kamu).
  • Ketiga, pada menu profil, klik menu Account atau Akun di list panel sebelah kiri.
  • Keempat, pada menu tersebut kamu akan melihat opsi Switch Account atau Ganti Akun di sisi kanan layar.
  • Kelima, klik tombol Switch Account atau Ganti Akun tersebut. 
  • Terakhir, lakukan login akun ML lain kamu pada aplikasi tersebut. 

Cara logout akun ML ini mungkin cocok untuk kamu yang suka gonta ganti akun yang kamu mainkan. Atau, buat kamu yang menawarkan jasa joki, ini adalah salah satu agar gonta-ganti akun yang aman tanpa khawatir kehilangan akun ML kamu.

2 dari 5 halaman

Cara Logout Akun ML Dari Semua Perangkat

Cara Logout akun ML

Kalau kamu ingin memutuskan koneksi akun ML kamu dari semua perangkat yang terhubung, kamu bisa mencoba cara ini. Mungkin kamu butuh cara ini jika kamu merasa akun ML kamu login di perangkat orang lain dan lupa melakukan logout. Berikut langkah-langkahnya!

  • Pertama, buka aplikasi Mobile Legends di HP kamu.
  • Kedua, buka menu profil yang ada di pojok kanan atas layar aplikasi kamu.
  • Ketiga, pilih opsi menu Account Settings atau Pengaturan Akun.
  • Keempat, klik tombol Account Center atau Pusat Akun yang ada di sisi kanan layar.
  • Kelima, pada bagian keamanan akun, kamu akan melihat opsi ‘Disconnect From All Devices’ atau ‘Putuskan Hubungan Semua Perangkat’. Klik opsi ini.
  • Keenam, klik tombol konfirmasi untuk melanjutkan proses.
  • Terakhir, tinggal menunggu sistem ML secara otomatis mengeluarkan akun kamu dari semua perangkat yang terkoneksi.

3 dari 5 halaman

Cara Logout Akun ML Melalui Hapus Data

Cara Logout akun ML

Cara logout akun ML selanjutnya yaitu melalui hapus data aplikasi. Kalau kamu pengen memulai akun baru atau aplikasi ML mengalami error, kamu bisa mencoba cara ini.

Sebelum melakukan cara logout akun ML ini, pastikan akun ML kamu sudah terkoneksi dengan platform tertentu agar bisa login kembali jika kamu ingin. Tapi, kalau kamu pengen buat akun dari nol lagi, nggak masalah untuk langsung hapus data. Berikut langkah-langkahnya!

  • Pertama, buka menu pengaturan atau setting di HP kamu.
  • Kedua, lakukan scroll dan carilah menu manajemen aplikasi. Ini bisa berbeda di setiap perangkat, yang jelas bukalah menu yang berisi list aplikasi terinstal di perangkat kamu.
  • Ketiga, pada daftar aplikasi, cari dan buka pengaturan aplikasi Mobile Legends: Bang Bang.
  • Keempat, klik opsi storage usage atau penggunaan data.
  • Kelima, kamu akan melihat opsi clear data atau hapus data.
  • Keenam, klik tombol hapus data untuk menghapus segala data yang ada di aplikasi ML, termasuk akun kamu.
  • Terakhir, buka aplikasi ML dan cek apakah aplikasi tersebut memulai ulang dari awal. Jika iya, maka kamu berhasil melakukan cara logout akun ML dengan hapus data aplikasi.

4 dari 5 halaman

Cara Logout Akun ML Dengan Uninstall Aplikasi

Cara Logout akun ML

Cara logout akun ML selanjutnya adalah dengan mencopot pemasangan aplikasi dari HP kamu. Cara ini efektif dan sederhana, namun kamu perlu untuk mendownload kembali jika ingin melakukan login. Berikut beberapa cara uninstall aplikasi Mobile Legends dari HP kamu.

Uninstall Mobile Legends dari Google Playstore:

  • Pertama, buka aplikasi Google Playstore di HP kamu.
  • Kedua, pada kolom pencarian, ketikkan Mobile Legends untuk memunculkannya.
  • Ketiga, klik aplikasi Mobile Legends yang muncul.
  • Keempat, kamu akan melihat tombol uninstall atau copot pemasangan di samping tombol buka / update.
  • Kelima, klik tombol uninstall tersebut. Lalu, konfirmasikan langkah kamu dengan menekan kembali opsi uninstall.
  • Terakhir, tunggu proses uninstall sampai selesai maka kamu akun kamu akan otomatis logout dari aplikasi.
  • Kamu bisa mendownload kembali aplikasi ML dan melakukan login ulang kalau kamu pengen.

5 dari 5 halaman

Uninstall Mobile Legends pakai shortcut:

  • Pertama, cari aplikasi ML di layar atau menu HP kamu.
  • Kedua, tekan dan tahan aplikasi ML sampai muncul pop up menu berisi opsi yang bisa kamu pilih.
  • Ketiga, akan muncul pilihan copot pemasangan atau uninstall aplikasi. Klik opsi pilihan tersebut.
  • Terakhir, tunggu proses uninstall sampai selesai, maka akun ML kamu akan otomatis logout dari aplikasi.

Sekian ya Diazens ulasan terkait berbagai cara logout akun ML dari HP kamu. Cara-cara ini bisa kamu pakai dan sesuaikan dengan kebutuhan masing-masing ya. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat!

Penulis: Starky

Beri Komentar