© Shutterstock.com/BINKONTAN
Banyak orang penasaran dan searching di internet cara main game "Pong" di Instagram. Seperti yang viral di media sosial saat ini, sekarang kamu bisa main game dengan hanya bermodalkan emoji di Instagram. Game tersebut bernama Pong.
Seperti kita tahu, Instagram telah menjadi salah satu media sosial yang berpengaruh di dunia. Selain penggunanya yang banyak, banyak konten yang bsia kamu nikmati di Instagram. Mulai dari posting foto, update keseharian di stories, hingga menonton video tutorial memasak pun bisa kamu tonton di IG.
Selain itu, berbagai fitur Instagram juga sering membuat banyak orang lupa waktu. Tidak jarang orang-orang yang lupa waktu saat sedang asyik scroll timeline, atau sedang seru menonton video Reels di IG. Tidak heran jika banyak orang bisa menghabiskan waktu berjam-jam hanya untuk membuka Instagram.
Apalagi sekarang kamu bisa bermain game di kolom chat Instagram. Sekarang, kamu bisa bermain game "Pong" di Instagram. Banyak orang pun penasaran untuk mencoba bermain game tersebut. Berikut ini adalah cara bermain game "Pong" di Instagram yang tengah viral di internet.
© shutterstock.com/BINKONTAN
Sebelumnya, mari kita kenalan dulu dengan berbagai fitur yang ada di Instagram. Di Instagram kamu bisa memposting video, hingga stories close friend. Berikut ini adalah deretan fitur Instagram yang bisa dinikmati para pengguna:
Pengguna dapat membagikan foto dan video dengan pengikut mereka di feed.
Stories adalah konten yang dapat dilihat selama 24 jam setelah diposting. Pengguna dapat menambahkan teks, stiker, dan efek kreatif lainnya.
Pengguna dapat melakukan siaran langsung dan berinteraksi dengan pengikut mereka secara real-time.
Pengguna dapat mengirim pesan langsung ke pengikut atau teman mereka.
Halaman ini menampilkan konten yang disesuaikan dengan minat pengguna berdasarkan aktivitas mereka.
Flipside merupakan fitur dari Instagram di mana para pengguna dapat membuat sisi baru dari dirinya dengan satu profil. Ini sama dengan kamu " menjadi" second account di profil yang sama.
Reels memungkinkan pengguna membuat video pendek dengan musik dan efek kreatif.
Guides memungkinkan pengguna membuat panduan dengan konten yang terorganisir, seperti rekomendasi tempat atau produk.
Pengguna dapat membagikan cerita atau pesan hanya kepada kelompok teman terpilih dalam daftar " Close Friends" .
Nametag adalah kode QR yang memungkinkan pengguna untuk dengan mudah mengikuti satu sama lain.
Pengguna dapat membuat dan menggunakan efek realitas virtual (AR) dalam Stories dan Reels.
Stiker ini memungkinkan pengguna menambahkan teks caption ke foto atau video mereka dalam Stories.
Pengguna dapat menambahkan hashtag dan emoji ke profil bio mereka.
© instagram.com
Tidak sedikit di internet orang-orang yang penasaran bagaimana cara bermain game " Pong" di Instagram. Padahal, caranya gampang banget lho. Berikut ini caranya:
1. Buka aplikasi Instagram
2. Masuk ke Direct Message
3. Pilih salah satu kontak di Direct Message
4. Kirimkan satu emoji ke kontak tersebut
5. Sentuh emoji itu
6. Layar akan berubah menjadi layar game “ Pong”
7. Kamu bisa langsung memainkan game “ Pong”
© shutterstock.com/Vladimka production
Pada dasarnya, tidak hanya game " Pong" yang bisa kamu mainkan di Instagram. Memanfaatkan fitur stories, kamu bisa bermain banyak game di Instagram. Gak percaya? Berikut ini cara bermain game di Instagram:
1. Buka aplikasi Instagram dan masuk ke opsi Instastory
2. Pilih telusuri efek
3. Masukkan nama creator untuk memainkan game
4. Pilih filter yang diinginkan untuk dimainkan
5. Game bisa dimainkan
6. Simpan filter agar bisa memainkannya kapan saja
Jadi begitulah Diazens. Itulah cara bermain game " Pong" di Instagram yang emang sedang lagi booming. Udah gak kepo lagi kan?