Freepik.com/spacn
Website sangat diperlukan untuk kalian yang memiliki bisnis atau jualan online. Website penting karena menjadi media promosi yang efektif dan dapat memberikan kesan professional. Selain digunakan untuk bisnis, website sendiri dapat dijadikan untuk wadah informasi baik dari institusi maupun komunitas, seperti menyebarkan informasi tentang kegiatan yang dilakukan, prestasi, dan lainnya. Website sendiri juga diperlukan untuk portal berita dan media dalam menyebarkan segala informasi melalui internet.
Kalian yang sedang mencari cara untuk membuat website gratis bisa menggunakan fitur dan layanan dari Google Sites. Melalui Google Sites, kalian dapat membuat situs web dengan gratis, dapat mengelola konten dengan mudah, dan kalian bisa menambahkan aplikasi google lainnya ke dalam website kamu, loh! Berikut merupakan cara membuat website gratis di Google Sites,
Buka alamat situs sites.google.com, kalian bisa masuk ke alamat google dengan akun google yang telah dimiliki.
Selanjutnya klik menu New Google Sites di sebelah kiri halaman.
Lalu klik ‘New’ Jika sudah di klik, situs baru kamu akan terbuka.
Nantinya akan tersedia kolom ‘Your Page Title’ dan masukan judul halaman utama yang ingin kalian buat.
Selanjutnya, klik kolom ‘Enter Sites’ yang ada di pojok kiri atas dan tulislah nama alamat situs kalian yang diinginkan. Tips dari diadona, usahakan beri nama yang unik agar website kamu berbeda dengan website yang sudah ada atau punya orang lain.
Unggah foto sampul untuk website kalian, caranya dengan menambahkan foto di bagian atas halaman utama. Tekan change image dan pilih upload. Pilih berkas atau foto yang ingin digunakan dan tekan tombol open. Setelah itu, klik publish.
Situs website kalian telah selesai dan jadi sesuai apa yang telah kalian tulis sebelumnya.
Menyunting situs website kalian melalui google sites, kalian perlu membuka situs web yang sudah dimiliki. Jika situs web sudah terbuka maka klik tombol edit yang ada di pojok kanan bawah, nantinya akan muncul jendela atau tab baru mengenai penyuntingan situs web kalian. Setelahnya kalian dapat menyunting website kalian dengan menambahkan tema atau mengisi bagian ‘Tentang’ pada situs web baru. Yang terakhir kalian dapat melakukan pratinjau, dengan menekan tombol preview bersimbol mata yang ada di atas halaman. Jika sudah sesuai dengan keinginan kalian dapat menyimpan hasil perubahan.
Sebelum lebih lanjut ke cara membuat website gratis yang lain, diadona mau berbagi info dulu tentang WordPress. WordPress adalah CMS (Content Management System) platform yang mempunyai fungsi untuk membuat, mengupdate, membaca, dan menghapus data dalam website yang sedang dibuat.
Membuat website baru di WordPress ga ribet dan ga perlu skill coding, yuk ikuti cara membuat website gratis di bawah ini ya!
Menentukan jenis website
kamu perlu mengetahui jenis website apa yang akan di buat. Jenis website pun beragam seperti website personal, website toko online, blog, website organisasi, website universitas/sekolah, dan website media berita
Membuat hosting dan domain
hosting merupakan layanan menaruh data agar website kalian bisa online dan bisa diakses oleh pengguna. Lalu domain adalah nama alamat yang ditujukan pada website kalian nantinya. Domain digunakan sebagai pengganti alamat IP, tau kan alamat IP itu apa? Alamat IP yang berisi angka-angka rumit yang akan menyusahkan akses orang-orang untuk mengunjungi website kamu. Buat nama domain yang unik dan gampang diingat oleh orang. Namun, minusnya menggunakan WordPress, karena website gratis atau tanpa biaya, maka kamu tidak dapat menggunakan nama domain TLD.
Memasang plugin
Plugin berfungsi untuk meningkatkan fitur dalam website. Kalian bisa mengakses dashboard dan klik plugins lalu add new. Setelah menginstall plugin, tekan tombol activate agar plugin bisa digunakan.
Mengatur tema dan tampilan
Karena menggunakan website gratis maka nantinya akan ada pilihan tema dan tampilan yang terbatas. Kalian bisa masuk melalui cPanel dan pilih dashboard WordPress dengan mengetikkan nama website kamu ditambah /wp-admin di belakang, setelah itu masuk pilih menu appearance lalu klik themes dan pilih beberapa tema yang sudah tersedia. Jika sudah jangan lupa klik apply agar tema dan tampilan website berubah.
Optimalisasi website
Optimasi website terdapat dua bagian, ada optimasi performa website dan optimasi SEO. Jika optimasi performa kalian dapat merubah dan menggunakan tema yang sedang. Optimasi SEO kalian perlu membuat kata kunci atau title tag.
Selain itu, kalian juga bisa membuat website gratis melalui WordPress lewat Hp loh! Berikut cara membuat website gratis di Hp, dengan menggunakan WordPress:
Download WordPress melalui PlayStore.
Lakukan pendaftaran akun, kalian dapat mendaftar menggunakan akun google masing-masing
Setelah itu pembuatan situs web, setelah mengisi nama pengguna dan nama tampilan, klik lanjutkan. Disini kalian akan mendapatkan beberapa pilihan akan menggunakan jenis website yang apa. Lalu, WordPress akan menampilkan halaman berisi tambah situs baru. Kalian akan diberi dua pilihan lagi, situs WordPress.com atau tambah situs mandiri. Tapi karena menggunakan fitur tanpa bayar atau gratis maka kalian diharuskan memilih situs WordPress.com.
Kemudian kalian dapat mengatur website kalian sendiri, mengenai tentang website, tema, dan tampilan.
Itu dia beberapa cara membuat website gratis di Hp maupun menggunakan laptop atau PC. Kalian dapat memilih ingin menggunakan cara yang mana, sesuai dengan kebutuhan dan tujuan untuk memiliki website masing-masing.
Penulis: Safira Aulia Putri