Cara Membuat Youtube yang Praktis dan Mudah untuk Pemula, Lewat HP dan PC

Reporter : TIM MAGANG ASIK
Kamis, 6 Oktober 2022 09:40
Cara Membuat Youtube yang Praktis dan Mudah untuk Pemula, Lewat HP dan PC
Begini cara membuat youtube yang praktis dan mudah untuk kamu ikuti, cukup dengan menggunakan HP dan PC saja!

Setelah berhasil bersaing dengan berbagai jenis website, platform, dan aplikasi serupa, YouTube berhasil menjadi salah satu media sosial berbasis video paling terkenal di dunia. Jumlah pengguna YouTube yang ada saat ini pun diperkirakan mencapai lebih dari 2 miliar pengguna. YouTube berhasil menjadi platform raksasa yang dapat digunakan untuk berbagai kebutuhan seperti mencari konten visual dan berbagi konten visual kepada sesama pengguna YouTube.

Meskipun dapat diakses secara langsung dan gratis, YouTube mengharuskan penggunanya untuk membuat akun YouTube agar para pengguna YouTube dapat mengakses berbagai macam fitur yang telah disediakan oleh YouTube seperti fitur like dan dislike, fitur subscribe, fitur playlist, dan fitur YouTube Music bagi kalian yang ingin mendengarkan musik melalui platform YouTube. Cara membuat akunnya pun tidaklah rumit karena yang kalian butuhkan hanyalah email Google dan membuat password baru.

Baik langsung saja kita membahas mengenai tahapan dan langkah-langkah cara membuat akun youtube dan cara membuat channel youtube dari awal sampai akhir. Bagi yang belum mempunyai akun Google, cara membuat akunnya akan kami bahas juga dalam artikel ini.

 

1 dari 4 halaman

Cara membuat Akun Google

Cara buat akun Google

Berikut cara membuat akun google yang bisa kamu ikuti

  1. Pergi ke website www.google.com
  2. Klik tombol “ Sign Up” yang berada di kanan atas
  3. Klik “ Create an Account”
  4. Setelah itu muncul form gmail yang perlu kalian isi seperti alamat email yang akan kalian buat, password email kalian, dan nomor telepon yang akan dikaitkan dengan akun Google kalian.
  5. Untuk menuju tahapan selanjutnya, cek bagian “ Terms of Service” dan “ Privacy Policy” setelah itu klik checkbox nya lalu klik next step.
  6. Setelah itu bagian “ Create your profile” akan muncul dan klik “ Add a photo” jika kalian ingin menambahkan foto sebagai foto profil akun google mu.
  7. Akun Google kalian sudah selesai dibuat.

2 dari 4 halaman

Cara Membuat Akun YouTube

Ilustrasi Youtube

Berikut cara membuat youtube lewat PC

  1. Pergi ke website www.youtube.com
  2. Klik tombol “ Sign In” yang ada di bagian kanan atas
  3. Masukan alamat email dan password dari akun Google mu.
  4. Akun YouTube selesai dibuat dan kalian sudah bisa menikmati berbagai fitur YouTube yang ada.

Berikut cara membuat youtube lewat HPAndroid/iOS

  1. Download aplikasi YouTube melalui Google Play Store (melalui App Store untuk iOS)
  2. Setelah selesai klik logo “ profile” di pojok kanan atas
  3. Klik “ Sign In” setelah itu klik “ Add Account”
  4. Masukan akun Google kalian dengan mengisi alamat email dan password akun Google Kalian

 

3 dari 4 halaman

Cara Membuat Channel Youtube

Cara Membuat Channel Youtube

Channel YouTube merupakan salah satu fitur dari YouTube yang memungkinkan penggunanya untuk mengupload berbagai video, berinteraksi dengan komunitas di YouTube, dan melakukan aktivitas lainnya.

Berikut cara membuat youtube channel untuk keperluan pribadi

  1. Lakukan “ Sign In” terlebih dahulu
  2. Setelah itu klik logo “ Profile” lalu pilih “ Create a Channel”
  3. Setelah ini muncul pertanyaan untuk konfirmasi lalu YouTube akan menyesuaikan data data dari akun Google kalian.
  4. Lakukan konfirmasi untuk menyelesaikan proses membuat Channel YouTube.

Berikut cara membuat youtube channel untuk keperluan bisnis

Untuk membuat channel baru demi keperluan bisnis, kalian diperlukan untuk membuat channel youtube terlebih dahulu. Channel YouTube untuk keperluan bisnis ini berbeda dengan channel untuk keperluan pribadi dikarenakan channel ini dapat diurus oleh lebih dari satu akun.

  1. Lakukan “ Sign In” terlebih dahulu
  2. Setelah itu klik logo “ Profile” lalu pilih “ Create new Channel”
  3. Pilih opsi “ Brand Account”
  4. Isi mengenai detail channel YouTube yang akan kalian buat.
  5. Setelah itu, klik “ create” untuk menyelesaikan proses pembuatan channel.
  6. Lakukan konfirmasi untuk menyelesaikan proses membuat Channel YouTube.

 

4 dari 4 halaman

Cara Membuat Akun Youtube Premium

Ilustrasi Youtube

Youtube Premium ini merupakan salah satu fitur berbayar terbaru dari Youtube yang memberikan beberapa manfaat dan keunggulan yang tidak bisa didapatkan dari YouTube biasa seperti menonton video tanpa ada jeda iklan, akses untuk mendownload segala jenis video dan playlist yang ada di YouTube, akses ke konten premium yang ada di YouTube Music, dan lain-lain

Langkah-langkah Cara Membuat Youtube Premium

  1. Pergi ke aplikasi Youtube atau website youtube yaitu www.youtube.com
  2. Lakukan “ Sign In” dengan akun Google yang ingin dipakai.
  3. Klik logo “ Profile” lalu klik “ Get YouTube Premium”.

Penulis : Muhamad Haiqal Ramadhan

 

 

Beri Komentar