Jelek banget link Google Drive kalau terlihat panjang gitu, nggak rapi~
Link atau tautan pada umumnya akan sangat panjang, apalagi link Google Drive. Akan sangat memakan tempat jika dibiarkan dalam bentuk yang panjang. Oleh karena itu, ada cara memperpendek link Google Drive agar terlihat lebih rapi.
Cara memperpendek link Google Drive ini sangat mudah kok. Kamu bisa menggunakan beberapa website yang tidak berbayar alias gratis. Gratis dan mudah, kurang enak apa coba?
Nah, Diadona telah merangkum beberapa websitu khusus untuk memperpendek link dari Google Drive. Jadi, mari simak beberapa daftarnya di bawah ini. jangan lupa simak sampai habis ya.
1 dari 9 halaman
Bit.ly
Cara memperpendek link Google yang pertama bisa kamu lakukan dengan menggunakan wbesite yang sudah tidak asing lagi, yaitu Bit.ly. Mudah banget ini, begini caranya:
- Klik ikon titik tiga di bagian paling kanan folder Google Drive yang akan dibagikan Pilih “ Copy Link”
- Selanjutnya buka situs Bit.ly Buka situs https://bitly.com/
- Klik " Sign up" . Pilih akun gratis (" Free" ) atau akun berbayar (" Premium" atau " Enterprise" ).
- Jika memilih akun gratis, masukkan email dan password. Kamu juga bisa mendaftar dengan akun Google kok Diazens.
- Lalu klik " Get Started"
- Pada halaman utama Bitly, paste link Google Drive yang ingin kamu perpendek di kotak " Paste a long link here" Klik " Shorten"
- Nanti Bitly akan secara otomatis membuat link pendek untuk Google Drive. kamu juga bisa mengubah link pendek sesuai keinginan Anda.
- Klik " Copy" , selanjutnya link Google Drive pendek bisa langsung dibagikan ke berbagai media sosial atau platform tertentu.
Mudah banget kan. Udah dibilangin mudah dan cepat kok hehe.
2 dari 9 halaman
Rebrandly
Cara kedua bisa menggunakan website Rebrandly. Dengan website ini kamu juga bisa menikmati fitru memperpendek link dengan gratis. Ikuti caranya di bawah ini ya:
- Siapkan link Google Drive yang ingin diperpendek.
- Buka website Rebrandly
- Copy kemudian paste link Google Drive yang ingin diperpendek ke kolom yang ada di sana.
- Selanjutnya, klik Shorten URL.
- Rebrandly akan memperpendek link tersebut.
- Link Google Drive yang sudah diperpendek akan muncul di sana.
- Klik Copy untuk mengambil link tersebut.
- Paste untuk menyimpannya dan membagikan link Google Drive yang sudah diperpendek.
3 dari 9 halaman
TinyURL
Alternatif cara memperpendek link Google Drive yang selanjutnya adalah dengan website Tiny URL. Ini juga sudah populer loh Diazens websitenya. Yuk simak caranya di bawah ini:
- Siapkan dulu link Google Drive yang ingin kamu perpendek.
- Jika sudah kamu bisa langsung menuju website tinyurl.com.
- Tempelkan link Google Drive yang ingin diperpendek di kotak " Enter a long URL to make tiny" .
- Klik " ShortenURL" TinyURL akan secara otomatis membuat link Google Drive menjadi pendek
- Kemudian, klik " Copy"
- Selesai deh, kini link pendek Google Drive kini bisa kamu bagikan ke berbagai media sosial dan platform
4 dari 9 halaman
AdFly
Simple saja, langsung ikuti cara atau langkah-langkahnya di bawah ini:
- Siapkan link Google Drive yang ingin diperpendek.
- Buka website AdFly
- Copy kemudian paste link Google Drive yang ingin diperpendek ke kolom yang ada di sana.
- Selanjutnya, klik Shrink.
- AdFly akan memperpendek link tersebut.
- Link Google Drive yang sudah diperpendek akan muncul di sana.
- Kamu bisa copy link yang sudah tersedia.
- Paste untuk menyimpannya dan membagikan link Google Drive yang sudah diperpendek.
5 dari 9 halaman
Tiny.cc
Cara memperpendek link Google Drive juga bisa kamu coba dengan menggunakan website Tiny.cc. Simak selengkapnya di bawah ini:
- Siapkan link Google Drive yang ingin diperpendek.
- Buka website Tiny.cc
- Copy kemudian paste link Google Drive yang ingin diperpendek ke kolom yang ada di sana.
- Selanjutnya, klik Shorten.
cc akan memperpendek link tersebut.
- Link Google Drive yang sudah diperpendek akan muncul di sana.
- Kamu bisa copy link yang sudah tersedia.
- Paste untuk menyimpannya dan membagikan link Google Drive yang sudah diperpendek.
6 dari 9 halaman
S.id
Melalui laman S.id, kamu haru daftar atau login terlebih dahulu. Biar nggak perlu lama-lama, langsung ikuti saja langkah-langkahnya di bawah ini:
- Buka laman S.id dan lakukan registrasi pendaftaran atau login akun.
- Jika sudah, kamu akan dibawa menuju Dashboard.
- Pilihlah menu Short New Link.
- Pada kolom Long URL, masukkanlah link Google Drive kamu, sedangkan kolom
- Title bersifat opsional.
- Klik Short it!
- Link pendek untukmu akan keluar pada kolom Short URL, namun dengan nama yang random.
- Jika ingin kustom nama tautan, kamu bisa ubah kolom Short URL tersebut agar sesuai dengan keinginan.
- Terakhir, silahkan salin atau bagikan tautan baru tersebut.
7 dari 9 halaman
GG.gg
Hampir sama seperti yang sebelum-sebelunya, GG.gg juga sangat mudah digunakan. Tapi juga harus daftar atau login terlebih dahulu. Begini caranya:
- Tuliskan GG.gg pada pencarian browser kamu.
- Setelah itu, kamu akan langsung melihat halaman utama GG.gg yang sederhana.
- Pada kolom yang tersedia, silakan masukkan tautan Google Drive kamu.
- Apabila ingin kustom nama link, silakan centang menu Customize Link dan masukkan pada kolom yang tersedia.
- Selanjutnya, klik Shorten URL dan copy tautan barumu.
- Selesai deh, tautan atai link yang sudah diperpendek sudah bisa kamu bagian.
8 dari 9 halaman
SafelinkU
Cara memperpendek link Google Drive selanjutnya bisa menggunakan SafelinkU. Asal kamu tahu aja sih, SafelinkU juga akan memberikanmu komisi setiap ada orang yang membuka tautan yang kamu buat. Lumayan kan?
- Bukalah situs SafelinkU di safelinku.com dan pilih menu Get Started dan daftarkan akunmu.
- Setelah itu pada menu Dashboard terdapat kolom khusus tautan Google Drive, silakan masukkan tautanmu ke sana.
- Jika ingin kustomisasi nama, maka kliklah ikon Pengaturan (Gerigi) dan pada kolom Alias masukkan nama kustom tautan.
- Klik Shorten dan tautan siap dibagikan.
9 dari 9 halaman
Get Link
Terakhir, kamu bisa memanfaatkan fitur Get Link yang sudah disediakan oleh Google Drive. Seperti ini caranya:
- Buka Google Drive.
- Masuk ke akun. Pilih file atau folder yang ingin dibagikan.
- Klik tombol " Get Link" di menu yang tersedia.
- Link yang bisa diakses oleh orang lain akan ditampilkan di jendela yang muncul.
Pengguna dapat menyalin link tersebut dan menggunakannya sebagaimana diinginkan.
- Jika diinginkan, dapat mengatur pengaturan akses link tersebut, seperti memberikan akses edit atau hanya untuk dilihat.
Jadi itu ya Diazens beberapa cara memperpendek link Google Drive yang bisa kamu manfaatkan. Tinggal sesuaikan saja mana yang cocok dengan preferensi kamu. So, selamata mencoba ya!