4 Cara Mencari Efek di IG, Banyak Fitur yang Menarik dan Lucu

Reporter : Arif Mashudi
Senin, 11 Desember 2023 14:03
4 Cara Mencari Efek di IG, Banyak Fitur yang Menarik dan Lucu
Lucu dan bagus banget, ini cara mencari efek di IG

Fitur efek di IG merupakan salah satu fitur menarik yang sering digunakan oleh pengguna. Pasalnya, fitur efek ini sangat bervariasi dan punya tampilan yang interaktif dan menarik untuk digunakan. Cara mencari efek di IG juga mudah untuk kamu lakukan.

Dilansir dari NapoleanCat, terdapat sekitar 100 juta pengguna Instagram di Indonesia per april 2023. Instagram diminati karena punya banyak sekali fitur-fitur menarik, mulai dari story, reels, stiker, collaboration post, dan lain sebagainya. Salah satu yang digemari adalah efek IG, fitur ini sangat interaktif karena kamu bisa menemukan efek wajah ataupun games disini.

Selain menggunakan efek IG, kamu juga bisa menjadi kreator efek. Hal inilah yang cukup digemari dan akhirnya banyak yang berlomba-lomba agar efeknya digunakan orang lain.

Berikut Diadona telah mengulas lengkap terkait cara mencari efek IG khusus buat kamu. Simak ya, Diazens!

1 dari 4 halaman

Cara Mencari Efek di IG Dari Galeri Efek

Efek di IG Dari Galeri Efek

Cara mencari efek di IG yang pertama bisa kamu lakukan melalui galeri efek dari aplikasi Instagram secara langsung. Cara ini sejalan dengan saat kamu ingin memposting story IG. Berikut langkah-langkahnya:

  • Langkah pertama, buka aplikasi Instagram di handphone kamu. Kalau belum punya, kamu bisa download dulu melalui Google Playstore atau Appstore.

  • Kemudian, geser layar aplikasi ke kanan untuk membuka kamera Instagram Story. 

  • Lalu, kamu mungkin akan melihat beberapa efek IG yang sudah ada sebelumnya. Geser filter-filter tersebut sampai ke bagian paling ujung kanan.

  • Setelah ini, kamu akan melihat tombol ‘Telusuri Efek’ atau ‘Browse Effects’. Klik tombol tersebut untuk membuka galeri efek yang menampilkan seluruh efek yang bisa kamu gunakan di Instagram. 

  • Selanjutnya, klik gambar kaca pembesar. Kemudian, ketikkan nama atau jenis filter yang kamu inginkan.

  • Kemudian, akan tampil berbagai efek atau filter sesuai dengan kata kunci yang kamu masukkan.

  • Terakhir, pilih efek yang kamu inginkan dan lakukan foto atau video menggunakan efek.

 

2 dari 4 halaman

Cara Mencari Efek di IG Lewat Akun Kreator

Cara Mencari Efek di IG Lewat Akun Kreator

Selain melalui galeri efek, kamu juga bisa melakukan cara mencari efek di IG lewat akun kreator. Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, banyak kreator-kreator yang membuat efek menarik di Instagram. Simak cara berikut:

  • Langkah pertama, buka aplikasi Instagram di handphone kamu.

  • Setelah itu, cari dan buka akun kreator efek atau filter yang kamu inginkan. Biasanya, beberapa kreator efek memang sudah terkenal sebelumnya.

  • Kemudian, klik tombol ikon sparkle (mirip tiga bintang) untuk membuka efek-efek yang dibuat oleh kreator tersebut.

  • Lalu, klik salah satu filter yang kamu inginkan dan ingin kamu gunakan.

  • Selanjutnya, untuk menggunakan efek tersebut, klik tombol ‘Try it’ di bagian kiri bawah Instagram. Kamu juga bisa menyimpan efek tersebut dengan mengklik tombol ikon panah ke bawah di sisi kanan bawah.

  • Terakhir, gunakan filter untuk foto atau video di story IG.

 

3 dari 4 halaman

Cara Mencari Efek di IG Lewat Story Orang Lain

Cara Mencari Efek di IG Lewat Story

Kamu mungkin pernah tertarik menggunakan efek IG dari updatean story orang lain. Nah, cara mencari efek di IG bisa kamu lakukan dari melihat story orang lain. Cara ini sangat mudah, berikut langkah-langkahnya:

  • Langkah pertama, buka aplikasi Instagram di handphone kamu. Kalau belum punya, kamu bisa mendownload dulu melalui Google Playstore atau Appstore.

  • Lalu, buka story Instagram akun orang lain atau teman kamu yang menggunakan efek atau filter yang kamu ingin gunakan juga.

  • Disini kamu akan melihat nama efek dan akun kreator efek tersebut di bagian kiri atas story tersebut, tepat di bawah nama akun.

  • Maka, klik nama efek tersebut maka akan muncul pop-up menu yang berisi detail efek tersebut.

  • Untuk menggunakan, klik tombol ‘Try it’, maka kamu akan langsung beralih ke kamera story Instagram.

  • Selain itu, kamu juga bisa memilih opsi lain, yaitu Save atau Simpan untuk menyimpan efek tersebut di galeri kamu.

  • Terakhir, buka kamera story Instagram dan lakukan foto atau video menggunakan efek tersebut.

 

4 dari 4 halaman

Cara Mencari Efek di IG yang Sudah Disimpan

Cara Mencari Efek di IG yang Sudah Disimpan

Kamu mungkin telah menyimpan beberapa efek Instagram yang kamu sukai dan ingin kamu gunakan di kemudian hari. Lalu, bagaimana cara mencari efek di IG yang sudah disimpan? Berikut langkah-langkahnya:

  • Langkah pertama, buka aplikasi Instagram melalui handphone kamu.

  • Kemudian, masuk ke akun Instagram di mana kamu menyimpan efek yang kamu maksud.

  • Jika sudah, dari homepage Instagram, geser layar ke kanan untuk membuka kamera Instagram story. 

  • Setelah itu, akan tampil berbagai opsi efek yang bisa kamu pilih, beberapa di antaranya adalah bawaan Instagram dan beberapa adalah efek yang kamu simpan.

  • Selanjutnya, geser menu efek tersebut sampai bagian paling kanan akhir.

  • Lalu, klik tombol Browse Effect untuk membuka galeri efek Instagram.

  • Setelah masuk ke menu galeri efek, klik tombol bookmark di samping tombol kaca pembesar. 

  • Disini akan tampil berbagai efek Instagram yang sudah kamu simpan sebelumnya. 

  • Terakhir, pilih efek yang kamu mau, lalu gunakan untuk membuat foto atau video menggunakan efek tersebut. 

Demikian 4 cara mencari efek di IG yang bisa kamu gunakan sesuai kebutuhan. Pada intinya, fitur efek di Instagram ini merupakan yang sangat menarik dan patut untuk coba. Selain itu, kalau kamu seorang kreator efek, cara ini mungkin bisa kamu gunakan untuk mencari inspirasi-inspirasi dalam membuat efek Instagram.

Penulis: Starky

Beri Komentar