4 Cara Mengaktifkan Kartu Indosat yang Sudah Mati

Reporter : Arif Mashudi
Kamis, 28 Desember 2023 15:31
4 Cara Mengaktifkan Kartu Indosat yang Sudah Mati
Cara mengaktifkan kartu Indosat yang sudah mati, jangan dibuang dulu ya

Kartu Indosat yang sudah mati atau hangus dapat diaktifkan kembali dengan mengikuti beberapa langkah mudah. Cara mengaktifkan kartu Indosat yang sudah mati juga bisa kamu lakukan dengan berbagai cara. Proses ini dapat dilakukan secara mandiri melalui kode UMB atau aplikasi myIM3, atau dengan menghubungi layanan pelanggan Indosat.

Indosat sendiri merupakan salah satu provider jaringan yang populer di Indonesia. Provider ini menawarkan berbagai kemudahan bagi penggunanya untuk mendapatkan jaringan telepon atau internet dengan mudah, cepat, serta harga yang cenderung terjangkau. 

Ada kalanya, nomor Indosat yang kamu gunakan ternyata mati atau hangus. Hal ini bisa saja terjadi karena beberapa faktor alasan tertentu, misalnya sudah lama tidak digunakan, terblokir oleh pihak Indosat, dan sebagainya. Untuk itu, cara mengaktifkan kartu Indosat yang sudah mati sangat dibutuhkan pada kasus ini.

Nggak perlu bingung lagi kalau kejadian Diazens, karena Diadona telah mengulang lengkap cara mengaktifkan kartu Indosat yang sudah mati khusus buat kamu. Simak sampai habis ya biar tau!

1 dari 4 halaman

Syarat Mengaktifkan Kartu Indosat yang Sudah Mati

Cara Mengaktifkan Kartu Indosat yang Sudah Mati

Sebelum langsung ke cara mengaktifkan kartu Indosat yang sudah mati, kamu perlu tau dulu syarat untuk melakukannya. Berikut adalah syarat-syarat yang harus dipenuhi untuk mengaktifkan kartu Indosat yang sudah mati:

Nomor Indosat sudah melewati masa tenggang.

  • Nomor Indosat belum pernah dilakukan reaktivasi secara mandiri sebelumnya.
  • Pelanggan harus memiliki Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan Nomor Kartu Keluarga (KK) yang terdaftar sebelumnya.
  • Reaktivasi secara mandiri hanya dapat dilakukan dalam waktu maksimal 30 hari sejak melewati masa tenggang.

Cara Mengaktifkan Kartu Indosat yang Sudah Mati Dengan Kode UMB

Cara mengaktifkan kartu Indosat yang sudah mati yang pertama bisa kamu lakukan secara mandiri yaitu melalui kode UMB. Cara ini merupakan salah satu cara paling umum dan paling mudah untuk kamu lakukan. Berikut adalah langkah-langkahnya dilansir dari Indosat:

  • Langkah pertama, buka aplikasi panggilan pada smartphone kamu.
  • Setelah itu, ketik *123*89# melalui dial pad kamu, lalu tekan panggil.
  • Kemudian, masukkan NIK dan nomor KK yang terdaftar pada nomor kamu sebelumnya.
  • Terakhir, kamu akan mendapatkan SMS dari 4444 (pihak Indosat) untuk informasi lebih lanjut terkait status permintaan reaktivasi.

2 dari 4 halaman

Cara Mengaktifkan Kartu Indosat yang Sudah Mati Lewat Aplikasi myIM3

Ilustrasi Aplikasi My IM3

Cara mengaktifkan kartu Indosat yang sudah mati lainnya juga bisa kamu lakukan menggunakan aplikasi myIM3. Aplikasi ini disediakan khusus bagi pengguna Indosat untuk memudahkan proses transaksi nomor handphone kamu. Dilansir dari Indosat, berikut caranya:

  • Langkah pertama, kalau kamu belum punya aplikasi myIM3, kamu bisa download dan install dulu melalui Google Playstore atau Appstore.
  • Setelah itu, buka aplikasi myIM3 tersebut. Sebelumnya, persiapkan dulu nomor NIK dan KK yang terdaftar ke nomor yang ingin kamu aktifkan kembali.
  • Dari berkamu utama aplikasi myIM3, klik menu banner reaktivasi.
  • Kemudian, kamu perlu untuk memasukkan NIK dan nomor KK yang terdaftar di nomor HP yang ingin kamu aktivasi. Masukkan dengan benar.
  • Jika sudah, maka kamu akan menerima notifikasi di bagian inbox myIM3 terkait informasi lebih lanjut tentang reaktivasi kartu kamu.

Cara Mengaktifkan Kartu Indosat yang Sudah Mati Melalui Layanan Pelanggan

Selain dua cara di atas, cara mengaktifkan kartu Indosat yang sudah mati melalui layanan pelanggan. Perlu dicatat, bahwa cara ini membutuhkan saldo pulsa untuk kamu lakukan, jadi pastikan cukup ya. Berikut adalah langkah-langkahnya:

  • Langkah pertama, hubungi layanan pelanggan (customer service) Indosat melalui nomor *123#.
  • Setelah itu, ikuti langkah-langkah yang diberitahukan sampai kamu terhubung dengan pihak CS.
  • Kemudian, sampaikan kepada petugas layanan pelanggan bahwa kamu ingin mengaktifkan kembali nomor yang sudah mati.
  • Terakhir, petugas layanan pelanggan akan memandu kamu melalui proses ini dan memberikan informasi yang kamu butuhkan.

3 dari 4 halaman

Cara Mengaktifkan Kartu Indosat yang Sudah Mati Melalui Gerai Indosat

Cara Mengaktifkan Kartu Indosat yang Sudah Mati

Cara mengaktifkan kartu Indosat yang sudah mati juga bisa kamu lakukan dengan langsung datang ke gerai Indosat terdekat. Cara ini mungkin bisa jadi alternatif terakhir apabila cara-cara di atas belum juga berhasil. Ikuti langkah-langkah berikut:

  • Langkah pertama, datangin gerai atau outlet Indosat terdekat dari lokasi kamu..
  • Kemudian, sampaikan kepada petugas layanan pelanggan bahwa kamu ingin mengaktifkan kembali nomor yang sudah mati.
  • Terakhir, petugas layanan pelanggan akan memandu kamu melalui proses ini dan memberikan informasi yang kamu butuhkan.

Kelebihan Reaktivasi Kartu Indosat

Dilansir dari Indosat, ada beberapa kelebihan kalau kamu memilih untuk mereaktivasi dibanding membeli nomor Indosat yang baru. Berikut penjelasannya:

  • Nomor tetap sama, pelanggan tidak perlu mengganti nomornya yang sudah hangus untuk menikmati layanan prabayar IM3
  • Reaktivasi dapat dilakukan secara mandiri, kapan saja dan di mana saja, tanpa perlu ke Gerai
  • Reaktivasi dapat dilakukan maksimal hingga 30 hari dari akhir masa tenggang

4 dari 4 halaman

Tips Mengaktifkan Kartu Indosat yang Sudah Mati

Cara Mengaktifkan Kartu Indosat yang Sudah Mati

Berikut adalah beberapa tips untuk mengaktifkan kartu Indosat yang sudah mati:

  • Pastikan kamu memiliki NIK dan nomor KK yang terdaftar sebelumnya.
  • Lakukan reaktivasi dalam waktu maksimal 30 hari sejak melewati masa tenggang.
  • Jika kamu mengalami kesulitan, kamu dapat menghubungi layanan pelanggan Indosat untuk bantuan.

Demikian ulasan terkait cara mengaktifkan kartu Indosat yang sudah mati. Pada intinya, kartu Indosat yang sudah mati dapat diaktifkan kembali dengan mengikuti beberapa langkah mudah. Proses ini dapat dilakukan secara mandiri melalui kode UMB atau aplikasi myIM3, atau dengan menghubungi layanan pelanggan Indosat. Semoga bermanfaat ya, Diazens!

Penulis: Starky

Beri Komentar