8 Cara Mengatasi HP Tidak Bisa Menerima Panggilan Telepon

Reporter : Andrawira Diwiyoga
Kamis, 6 Juni 2024 15:25
8 Cara Mengatasi HP Tidak Bisa Menerima Panggilan Telepon
Sering kali HP mengalami masalah seperti tiba-tiba tidak bisa menerima panggilan telepon. begini cara untuk mengatasi HP tidak bisa menerima telepon.

Ada banya cara dalam mengatasi HP yang tidak bisa menerima panggilan telepon. HP sudah menjadi salah satu gadget pokok setiap orang yang fungsinya kini tidak hanya untuk menjalin komunikasi saja. Banyak hal yang kini bisa kamu lakukan dengan hanya bermodalkan HP saja.

Dengan hanya menggunakan HP, kini kamu bisa memesan makanan meskipun lokasi restorannya jauh, order transportasi seperti ojek atau taksi online, melakukan video call atau group meeting, dan masih banyak lagi. HP telah menjadi gadget serbaguna yang tidak hanya untuk bertukar pesan ataupun sekedar telepon.

Meski begitu, tentu fitur bertukar pesan dan telepon tetap dibutuhkan pada HP. Bahkan, masih banyak orang yang menggunakan fitur tersebut, salah satunya adalah fungsi telepon.

Tidak jarang HP mengalami error seperti tiba-tiba tidak bisa menerima telepon. Tentu jika ada panggilan darurat atau urgent, kamu tidak akan mengetahuinya karena HP-mu tidak bisa menerima telepon. Namun, kalian jangan khawatir, di sini akan dijabarkan cara untuk mengatasi masalah HP yang tidak bisa menerima telepon.

1 dari 3 halaman

Penyebab HP Tidak Bisa Menerima Telepon

cara mengatasi hp tidak bisa menerima telepon© shutterstock.com

Sebelum kita membahas lebih jauh, sebaiknya kita ketahui terlebih dahulu beberapa penyebab mengapa HP tidak bisa menerima panggilan telepon. Berikut ini adalah beberapa penyebab HP tidak bisa menerima panggilan telepon:

Masalah Jaringan

masalah pertama yaitu karena jaringan. Bisa jadi lokasi kamu berada memiliki masalah dalam penerimaan sinyal. Lokasi juga sangat berpengaruh dalam baik buruknya sebuah sinyal HP.

Salah Setting HP

Penyebab berikutnya bisa jadi karena ada beberapa pengaturan atau setting pada HP yang bikin tidak bisa menerima panggilan telepon. Salah satunya adalah bisa jadi karena kamu mengaktifkan airplane mode atau mode pesawat yang membuat HP tidak bisa menerima panggilan telepon.

SIM Card Bermasalah

Selanjutnya bisa jadi sumber masalahnya ada pada SIM card. SIM card mungkin tidak terpasang dengan benar atau rusak.

Software Bermasalah

Terkadang, masalah perangkat lunak atau software bisa menyebabkan HP tidak bisa menerima panggilan telepon. Bisa juga karena beberapa aplikasi bisa mengganggu fungsi telepon.

Blokir Nomor

Tidak jarang juga orang yang mau menghubungi atau menelepon kamu ternyata nomornya sudah kamu blokir.

Masalah Pada Hardware

Bisa jadi ada kerusakan perangkat keras atau hardware yang membuat HP tidak bisa menerima telepon. Masalah pada antena atau komponen internal bisa menyebabkan masalah ini.

Operator Seluler Bermasalah

Masalah selanjutnya bisa ditimbulkan dari operator seluler. Operator seluler mungkin sedang mengalami gangguan atau melakukan pemeliharaan pada jaringannya.

2 dari 3 halaman

Cara Mengatasi HP Tidak Bisa Menerima Panggilan Telepon

cara mengatasi hp tidak bisa menerima telepon© shutterstock.com

Disebutkan sebelumnya beberapa faktor atau penyebab HP tidak bisa menerima panggilan telepon. Kalau dibiarkan terus-menerus, maka selamanya HP-mu tidak bisa menerima telepon. berikut ini adalah beberapa cara untuk mengatasi HP tidak bisa menerima telepon:

Cek Sinyal

Cara pertama yaitu mengecek atau memeriksa sinyal HP. Pastikan HP-mu memiliki sinyal yang cukup. Jika sinyal lemah atau hilang, cobalah pindah ke lokasi yang memiliki penerimaan sinyal lebih baik.

Airplane Mode

Coba aktifkan mode pesawat atau airplane mode selama beberapa detik, kemudian nonaktifkan kembali. Ini bisa membantu mengatur ulang koneksi jaringan.

Restart HP

Matikan HP dan nyalakan kembali. Terkadang, restart dapat memperbaiki masalah sementara yang terjadi pada perangkat atau gadget.

Cek Pengaturan Panggilan

Caranya cukup mudah, pertama cek aplikasi Telepon, lalu cari bagian pengaturan. Pastikan fitur seperti " Call Forwarding" (Pengalihan Panggilan) atau " Do Not Disturb" (Jangan Ganggu) tidak aktif.

Cek Blokir Nomor

Pastikan nomor yang mencoba menghubungi kamu tidak ada dalam daftar blokir.

Update Software

Pastikan perangkat lunak atau software HP kamu diperbarui ke versi terbaru. Kadang-kadang melakukan update pada perangkat lunak atau software dapat memperbaiki bug atau masalah jaringan.

Hapus Cache Telepon

Cache bisa mebuat HP mengalami banyak trouble, termasuk untuk urusan panggilan telepon. Cara menghapusnya yaitu pergi ke menu Settings dan cari bagian Apps. Dalam menu Apps, cari aplikasi Telepon, lalu hapus cache dengan memilih opsi " Delete Cache" dan " Delete Data" .

Cek Update Jaringan Operator

Kadang-kadang operator seluler merilis pembaruan atau update-an jaringan yang perlu diinstal pada HP.

3 dari 3 halaman

Tips Menghindari HP Tidak Bisa Menerima Telepon

cara mengatasi hp tidak bisa menerima telepon© shutterstock.com

Kamu bisa kok terhindar dari masalah satu ini. berikut ini adalah beberapa tips menghindari HP yang tidak bisa menerima telepon:

Cek dan Update OS

Pastikan kamu selalu menggunakan versi terbaru dari sistem operasi atau OS HP. Update-an ini sering kali mengandung perbaikan bug dan peningkatan kinerja.

Periksa Sinyal Jaringan

Cek Sinyal secara berkala. Pastikan HP kamu memiliki sinyal yang cukup kuat untuk menerima panggilan.

Restart HP Secara Berkala

Restart HP kamu setidaknya seminggu sekali untuk menyegarkan sistem dan memperbaiki masalah sementara.

Lindungi HP dari Kerusakan Fisik

Gunakan pelindung layar dan casing untuk melindungi HP. Lindungi HP dari jatuh atau benturan yang bisa merusak komponen internal. Hindari penggunaan HP di lingkungan yang basah atau berdebu.

Rutin Membersihkan HP

Bersihkan port dan konektor secara berkala untuk menghindari debu atau kotoran yang bisa mengganggu koneksi SIM card atau antena.

Hindari Penggunaan Berlebihan

Hindari penggunaan yang berlebihan yang bisa menyebabkan HP panas atau baterai cepat habis, yang dapat mempengaruhi kinerja jaringan.

Aktifkan Mode Hemat Daya

Gunakan mode hemat daya jika baterai hampir habis untuk memastikan Anda tetap dapat menerima panggilan penting.

Itulah beberapa cara dalam mengatasi HP tidak bisa menerima panggilan telepon. Semoga habis ini HP Diazens bisa ditelepon ya.

KOMENTAR ANDA

Beri Komentar