4 Cara Mengecek Masa Aktif Kartu Smartfren, Bisa Diperpanjang!

Reporter : Arif Mashudi
Kamis, 15 Februari 2024 16:37
4 Cara Mengecek Masa Aktif Kartu Smartfren, Bisa Diperpanjang!
Ternyata begini cara mengecek masa aktif kartu smartfren~

Cara mengecek masa aktif kartu Smartfren akan kamu butuhkan untuk memastikan apakah nomor kamu masih bisa digunakan atau tidak. Apalagi, kalau nomor tersebut sudah lama tidak kamu isi pulsa maupun kuota. Sebelum mengisi kembali, ada baiknya mengeceknya dulu agar tidak hangus.

Smartfren sendiri merupakan salah satu provider paling terkenal di Indonesia. Smartfren bahkan masuk ke dalam list operator seluler paling kencang di Indonesia pada tahun 2022 versi Kompas. Provider ini memang sudah digunakan oleh banyak orang karena harga yang dinilai cukup terjangkau dengan kecepatan yang maksimal.

Smartfren sudah menyediakan cara mengecek masa aktif kartu smartfren buat penggunanya. Cara ini bisa kamu lakukan untuk mencari tahu apakah nomor smartfren kamu masih aktif dan bisa digunakan atau tidak. Karena, kamu tidak bisa menggunakan kartu smartfren kembali apabila sudah tidak aktif.

Berikut Diadona telah mengulas lengkap terkait berbagai cara mengecek masa aktif kartu smartfren dengan sangat mudah. Simak sampai habis ya, Diazens!

1 dari 7 halaman

Cara mengecek masa aktif kartu smartfren pakai kode *995# 

 

Cara Mengecek Masa Aktif Kartu Smartfren

 

Cara mengecek masa aktif kartu smartfren yang pertama adalah menggunakan kode dial *995#. Cara ini cukup mudah dan nggak memerlukan jaringan internet sedikitpun. Berikut adalah langkah-langkahnya:

  • Langkah pertama, buka aplikasi panggilan (dial) di handphone kamu.
  • Kemudian, ketik kode *995# melalui dial pad kamu. Lalu, lakukan call dengan mengklik tombol call.
  • Setelah itu, akan muncul informasi terkait sisa kuota internet kamu serta masa aktif kartu smartfren kamu.
  • Dengan ini, kamu sudah berhasil melakukan cara mengecek masa aktif kartu smartfren.

2 dari 7 halaman

Cara mengecek masa aktif kartu smartfren dengan SMS 995

Cara Mengecek Masa Aktif Kartu Smartfren

Cara mengecek masa aktif kartu smartfren selanjutnya yaitu mengirimkan pesan ke nomor 995. Tenang aja Diazens, cara ini tidak akan menyedot saldo pulsa kamu sepeserpun. Berikut adalah langkah-langkahnya:

  • Langkah pertama, buka aplikasi pesan atau SMS di handphone kamu.
  • Kemudian, masukkan nomor 995 pada kolom nomor penerima yang tersedia.
  • Lalu, ketikkan kata ‘CEK’ di kolom chat. Kemudian, klik tombol kirim pesan tersebut.
  • Terakhir, kamu tinggal menunggu balasan dari operator smartfren yang berisi nomor telepon, detail paket, sisa kuota, hingga masa berlaku kartu smartfren kamu.

3 dari 7 halaman

Cara mengecek masa aktif kartu smartfren lewat MySmartfren

Cara Mengecek Masa Aktif Kartu Smartfren

Dilansir dari Smartfren, MySmartfren merupakan aplikasi yang dibuat khusus untuk memudahkan transaksi dan pembelian untuk nomor smartfren kamu. Beberapa fitur yang ada di aplikasi ini antara lain Pulsa & Paket, Ganti Nomor, hingga Smartpoin.

Selain itu, aplikasi ini juga bisa kamu gunakan sebagai cara mengecek masa aktif kartu smartfren, termasuk sisa kuota dan pulsa di nomor kamu. Kamu bisa mendapatkan aplikasi ini melalui Google Playstore maupun Appstore.

Berikut adalah cara mengecek masa aktif kartu smartfren lewat MySmartfren:

  • Langkah pertama, buka aplikasi MySmartfren di handphone kamu. Kalau belum punya, kamu bisa mendownload dulu melalui toko aplikasi dan kemudian login dengan nomor kamu.
  • Jika sudah, dari homepage aplikasi, klik menu ‘Paket Saya’. 
  • Dengan ini, akan tampil informasi terkait sisa kuota, pulsa, dan masa aktif kartu smartfren kamu.

4 dari 7 halaman

Cara mengecek masa aktif kartu smartfren lewat situs web

Cara Mengecek Masa Aktif Kartu Smartfren

Cara mengecek masa aktif kartu smartfren selanjutnya yaitu lewat website resmi My Smartfren. Untuk cara ini, kamu memerlukan koneksi internet yang bisa agar tidak mengalami kendala saat mengecek. Berikut adalah langkah-langkahnya:

  • Langkah pertama, buka aplikasi browser di HP atau laptop kamu. 
  • Kemudian, pada kolom pencarian, ketikkan my.smartfren.com untuk membuka situs web smartfren.
  • Lalu, lakukan login menggunakan alamat email / user ID dan kata sandi My Smartfren kamu untuk masuk ke akunmu.
  • Kalau kamu belum memiliki akun, kamu bisa mendaftar terlebih dulu dengan mengklik tombol ‘Daftar’, lalu mengikuti seluruh rangkaian proses mendaftar akun baru.
  • Jika sudah, klik opsi menu ‘Detail’ untuk mengecek masa aktif kartu smartfren kamu.
  • Dengan ini, akan otomatis muncul informasi yang mencakup sisa kuota, masa aktif, dan informasi lain terkait nomor kamu.

Itu dia tadi 4 cara mengecek masa aktif kartu smartfren yang bisa kamu lakukan dengan sangat mudah. Selain itu, simak ulasan tambahan di bawah ini yang mungkin bisa menjawab beberapa pertanyaan kamu.

5 dari 7 halaman

Cara mengecek nomor smartfren terdaftar atas nama siapa

Cara mengecek nomor smartfren

Selain cara mengecek masa aktif kartu smartfren, beberapa juga mungkin penasarn nomor mereka terdaftar atas nama siapa. Nah, tenang aja, karena ada cara untuk mengeceknya. Berikut langkah-langkahnya:

  • Langkah pertama, buka browser di perangkat kamu. Lalu, ketikkan my.smartfren.com/check_nik.php di kolom pencarian.
  • Setelah itu, masukkan NIK (Nomor Induk Kependudukan) pada kolom yang telah disediakan.
  • Selanjutnya, masukkan juga nomor smartfren kamu.
  • Lalu, konfirmasi kode CAPTCHA yang tampil di layar kamu.
  • Kemudian, klik tombol ‘Cek Status’ untuk menampilkan informasi terkait nomor kamu.
  • Dengan ini, informasi terkait NIK dan nomor KK yang terdaftar pada nomor smartfren kamu.

6 dari 7 halaman

Cara memperpanjang masa aktif kartu smartfren

Cara memperpanjang masa aktif kartu smartfren

Mungkin beberapa dari kamu penasaran apakah bisa memperpanjang masa aktif kartu smartfren kamu. Nah, tentu saja bisa loh Diazens. Apabila masa tenggang kamu sudah dekat, kamu bisa memperpanjang masa aktif nomor smartfren kamu dengan cara mengisi pulsa atau kuota internet. 

Mengisi pulsa atau kuota internet akan otomatis memperpanjang masa aktif nomor smartfren kamu. Smartfren sendiri menyediakan perpanjangan masa aktif pada setiap paket pulsa atau kuota yang kamu beli.

Gimana Diazens? Cara mengecek masa aktif kartu smartfren gampang kan? Semoga artikel ini bermanfaat ya dan selamat mencoba.

Penulis: Starky

Beri Komentar