Cara Menggunakan Headphone Bluetooth dan Menyambungkannya ke Smartphone, Mudah Banget

Reporter : Arif Mashudi
Senin, 5 Desember 2022 10:00
Cara Menggunakan Headphone Bluetooth dan Menyambungkannya ke Smartphone, Mudah Banget
Enaknya pakai headphone bluetooth ini penggunaannya praktis

Headphone bluetooth kini menjadi peranti yang cukup banyak digunakan oleh banyak anak muda dan juga orang tua. Baik itu untuk kebutuhan hiburan seperti bermain game atau pun kebutuhan pekerjaan. Tapi, gimana sih cara menggunakan headphone bluetooth ini?

Berbeda dengan headphone yang menggunakan kabel yang tinggal dicolok headphone bluetooth ini harus disambungkan terlebih dahulu dengan perangkat yang digunakan seperti disambungkan dengan smartphone. Tentu saja headphone ini lebih praktis untuk digunakan, pun cara menggunakan headphone bluetooth ini juga gampang.

Berikut Diadona telah merangkum cara menggunakan headphone bluetooth yang bisa kamu coba lakukan jika kamu belum tahi caranya. Jadi, yuk simak beberapa cara-caranya di bawah ini. Enjoy ya!

1 dari 3 halaman

1. Aktifkan Bluetooth di Headphone

Cara Menggunakan Headphone Bluetooth

Cara menggunakan headphone bluetooth yang pertama adalah tentu saja dengan menyalakan perangkat headphone terlebih dahulu. Beberapa headphone memiliki indikator lampu yang berkedip jika headphone sudah dalam kondisi menyala.

Nah, untuk menyalakan headphone bluetooth caranya beda-beda ada yang melalui tombol " on atau power" . Namun ada juga yang otomatis nyala ketika akan digunakan.

2. Atur Mode Pairing di Headphone

Cara menggunakan headphone bluetooth yang selanjutnya adalah mengatur pairing headphone dengan smartphone. Pairing ini dilakukan khususnya untuk headphone baru yang belum terhubung ke smartphone sama sekali.

Biasanya, caranya bisa kamu lakukan dengan menekan dan menahan tombol multi-fungsi atau power / on selama beberapa detik. Pada beberapa tipe, biasanya warna yang muncul dari lampu LED ketika mode pairing adalah merah atau merah-biru. Tergantung pada mereknya juga.

2 dari 3 halaman

3. Aktifkan Bluetooth di Smartphone

Cara Menggunakan Headphone Bluetooth

Jika bluetooth pada headphone sudah aktif, maka cara menggunakan headphone bluetooth yang selanjutnya adalah dengan menyalakan bluetooth pada smartphone. Untuk caranya pasti sudah pada tahu kan? biasanya cara yang paling mudah shortcut yang ada di masing-masing smartphone.

4. Pindai Perangkat

Jika bluetooth di smartphone sudah aktif dan menyalan maka selanjutnya tinggal kamu scan atau pindai perangkat headphone bluetooth kamu yang juga sudah aktif. Jika sudah terdeteksi, tinggal gunakan saja headphone bluetooth kamu.

Jika tidak terdeteksi, matikan dahulu headphone bluetooth kemudian nyalakan lagi. Atau matikan keduanya (headphone bluetooth dan fitur bluetooth pada perangkat yang akan dihubungkan), kemudian ulangi dari langkah ke 1 sampai 3.

3 dari 3 halaman

5. Sambungkan Headphone dengan dengan Smartphone

Cara Menggunakan Headphone Bluetooth

Terakhir, cara menggunakan headphone bluetooth yang terakhir adalah ya tinggal menyambungkannya dengan dengan perangkat smartphone. Jika membutuhkan PIN untuk digunakan, lihat saja pada buku manual headphone bluetooth yang kamu dapatkan ketika kamu membeli headphone baru.

For your information, jika headphone bluetooth sudah pernah terhubung dengan smartphone yang kamu gunakan, maka caranya sangat mudah. Kamu tinggal menggunakannya saja setelah menyalakan bluetooth pada headphone dan smartphone.

Jadi itulah beberapa cara menggunakan headphone bluetooth yang bisa kamu ikuti. Kamu masih menggunakan headphone kabel atau sudah headphone bluetooth nih Diazens?

Beri Komentar