10 Cara Menjaga Baterai TWS Kamu Agar Lebih Awet dan Terawat

Reporter : Arif Mashudi
Selasa, 17 Oktober 2023 14:35
10 Cara Menjaga Baterai TWS Kamu Agar Lebih Awet dan Terawat
Begini cara menjaga baterai TWS agar makin awet digunakan.

Sebagai pengguna earphone TWS, sangat penting untuk mengetahui cara menjaga baterai TWS agar perangkat kamu bisa awet atau tahan lama saat digunakan. Ada berbagai cara dan tips biar baterai TWS kamu aman dan tentram.

TWS (True Wireless Stereo) adalah perangkat earphone tanpa kabel yang digunakan untuk mentransmisi audio. Dilansir dari Majority, TWS menggunakan teknologi suara canggih untuk mengirimkan audio melalui bluetooth. Sebenarnya, fungsinya sama dengan headset pada umumnya, hanya saja TWS menggunakan koneksi wireless.

Sebagai perangkat elektronik, tentu TWS membutuhkan perawatan tertentu agar bisa digunakan dalam jangka panjang. Salah satu yang penting adalah menjaga baterai TWS. Cara menjaga baterai TWS terbilang cukup mudah dilakukan. 

Kalau kamu punya TWS dan pengen baterai TWS kamu awet, berikut Diadona telah mengulas terkait tips dan cara menjaga baterai TWS dengan lengkap. Simak ya, Diazens!

1 dari 6 halaman

Gunakan Charger Original Pabrik

Ilustrasi Charger

Cara menjaga baterai TWS yang pertama adalah usahakan untuk selalu menggunakan charger asli dari pabrik yang menjual TWS kamu. Mengapa demikian? Karena charger original sudah pasti kompatibel dengan TWS kamu karena memang didesain khusus.

Menggunakan charger original TWS menghindari risiko over-capacity saat pengisian ataupun hal-hal lain yang bisa merusak perangkat kamu. Charger original cenderung sudah memiliki sertifikasi dan telah diuji untuk mengisi daya TWS kamu dengan benar.

Jangan Mengisi Daya Berlebihan

Ilustrasi TWS

Memerhatikan daya pengisian juga menjadi salah satu cara menjaga baterai TWS agar lebih awet. Kamu perlu tahu bahwa baterai TWS cenderung lebih kecil dibanding smartphone. Jadi, penting untuk menghindari pengisian daya yang berlebihan.

Sebagian besar TWS direkomendasikan untuk diisi sebagian penuh. Cobalah untuk menjaga level pengisian pada maksimal 80% dan jangan melakukan pengisian daya dalam semalaman. Pengisian daya yang berlebihan akan menyebabkan kondisi baterai menurun seiring waktu.

2 dari 6 halaman

Jaga Suhu TWS Agar Tetap Sejuk

Ilustrasi Suhu Panas

Cara menjaga baterai TWS selanjutnya adalah menghindari overheat pada TWS kamu. TWS yang terlalu panas saat digunakan atau dicharge akan berpengaruh pada performa baterai TWS.

Pastikan kamu menyalakan TWS hanya pada saat digunakan, sehingga TWS tidak secara terus-menerus bekerja. Selain itu, saat mengisi daya, tempatkan TWS di tempat yang sejuk dan hindair permukaan yang memerangkap panas, misalnya kasur atau sofa.

Bersihkan TWS Secara Berkala

Ilustrasi Membersihkan TWS

Cara menjaga baterai TWS selanjutnya adalah dengan membersihkan secara berkala. Walaupun tidak langsung berhubungan dengan baterai, tapi membersihkan TWS mencegah terjadinya penumpukan kotoran yang berdampak buruk pada TWS-mu.

Saat membersihkan, gunakan kain lembut dan tidak berbulu dan hindari penggunaan air atau bahan kimia yang keras. Lakukan usap secara lembut agar tidak menggores perangkat TWS kamu.

3 dari 6 halaman

Ganti Baterai Jika Diperlukan

 

Ilustrasi TWS

Baterai TWS tentu akan menurun seiring penggunaannya. Maka dari itu, cara menjaga baterai selanjutnya adalah mengganti baterai apabila diperlukan.

Untuk mengganti baterai, pastikan kamu mendatangi profesional yang memang bersertifikasi untuk melakukan pergantian baterai. Kamu bisa datangin service center merk TWS kamu.

Mengurangi Pengaturan Tambahan

 

Ilustrasi TWS

Beberapa earphone TWS mungkin dilengkapi beberapa fitur tambahan, misalnya adjuster equalizer (EQ), noise cancellation, lampu indikator, bass fitur, dan lain sebagainya. Menyalakan seluruh fitur yang ada akan memengaruhi penggunaan daya baterai kamu.

Usahakan menggunakan fitur yang minimal sesuai kebutuhan saja. Jangan menyalakan seluruh fitur TWS secara bersamaan karena akan membuat baterai cepat habis saat digunakan.

4 dari 6 halaman

Jagalah USB Port

 

Ilustrasi TWS

Cara menjaga baterai TWS selanjutnya adalah merawat bagian USB port. Hal ini cukup penting untuk mencegah kerusakan TWS kamu, karena USB port yang kotor ataupun rusak akan mempengaruhi proses pengisian daya TWS kamu. Pastikan juga USB port yang kamu gunakan tidak longgar, sehingga pengisian daya terjadi secara maksimal. 

Lakukan Software Update Berkala

 

Ilustrasi Update Software

Cara menjaga baterai TWS selanjutnya adalah melakukan update sistem TWS kamu. Beberapa merk mungkin menyediakan layanan update secara berkala untuk memperbarui kinerja sistem TWS.

Dengan mengupdate software, sistem TWS kamu akan diperbarui menjadi lebih baru. Selain itu, mengupdate sistem juga menghapus bug dan error yang ada di dalam TWS kamu. Bisa jadi, performa baterai kamu akan lebih baik setelah diupdate.

5 dari 6 halaman

Simpan TWS Dengan Baik

Ilustrasi TWS

Cara menjaga baterai TWS selanjutnya adalah memerhatikan penyimpanan TWS. Hampir seluruh perangkat TWS memiliki casing dan tempat penyimpanan khusus dari merknya. Pastikan untuk selalu menyimpan TWS pada tempat khususnya.

Hal ini akan membuat TWS kamu terhindar dari kerusakan, misalnya guncangan, ketiban, atau lain sebagainya. 

Selalu Matikan TWS Saat Tidak Digunakan

Ilustrasi TWS

Cara menjaga baterai TWS agar tetap awet saat digunakan adalah selalu mematikan TWS setiap kamu selesai menggunakan. Mematikan TWS membuat daya baterai tetap tahan jika kamu ingin menggunakan kembali.

Beberapa merk TWS mungkin telah memiliki fitur mematikan daya secara otomatis jika tidak ada perangkat terhubung. Namun, biasanya membutuhkan waktu yang cukup lama untuk bisa mati sendiri. Sehingga, ada baiknya untuk kamu langsung mematikannya secara manual setelah digunakan.

6 dari 6 halaman

Demikian 10 tips dan cara menjaga baterai TWS agar awet dan tahan lama saat digunakan. Pastikan kamu memperhatikan perawatan TWS kamu agar dapat digunakan dalam jangka panjang.

Nah, selain cara di atas, penting juga untuk membeli merk TWS yang memiliki kapasitas baterai yang besar. Semakin besar kapasitas baterai TWS yang kamu beli, maka akan semakin awet penggunaan TWS kamu.

Semoga bermanfaat ya, Diazens!

Penulis: Starky

Beri Komentar