© Shutterstock.com/wisely
Ada banyak cara untuk melakukan restart pada mesin EDC BCA. Fyi, mesin EDC yang merupakan singkatan dari Electronic Data Capture adalah mesin pembayaran yang digunakan untuk menerima pembayaran dari kartu maupun e-wallet.
Salah atu mesin EDC yang sering banget kamu temui di tempat perbelanjaan adalah milik bank BCA. Di setiap pusat perbelanjaan besar atau toko grosiran, hampir semua menggunakan mesin EDC BCA. Maka dari itu, tentu tidak sedikit orang-orang yang mengalami masalah saat menggunakan mesin EDC bank satu ini.
Salah satu solusi ketika mesin EDC BCA mengalami error adalah dengan di-restart. Ternyata, ada beberapa cara yang bisa kamu kamu lakukan untuk restart mesin EDC BCA. Yuk disimak guys.
© shutterstock.com/Andri wahyudi
Melakukan restart pada mesin EDC ternyata memiliki fungsi untuk perawatan. Usahakan untuk melakukan restart pada mesin EDC BCA sehari sekali atau seminggu sekali. Berikut beberapa faktor kamu perlu melakukan restart pada mesin EDC BCA:
- Sebaiknya restart EDC BCA setidaknya sekali sehari agar sistem fresh dan terhindar dari error atau masalah.
- Jika ada masalah sinyal ilang, mesin mati tiba-tiba, atau muncul tulisan aneh seperti “ attaching GPRS” atau “ settlement required and line busy,” langsung lakukan restart mesinnya.
- Sebelum kamu “ settlement” atau proses akhir transaksi, lebih baik restart dulu agar data yang dihasilkan akurat dan tidak ada masalah keamanan.
- Jika sedang diganti atau dibersihkan SIM card di mesin EDC, dan ternyata mengalami masalah sinyal atau koneksi, restart mesinnya.
© shutterstock.com/Astri Kurniawati
Ada beberapa cara melakukan restart pada mesin EDC BCA. Cara pertama yaitu dengan metode alternatif. Berikut ini langkah-langkahnya:
1. Tekan tombol bertuliskan huruf F pada mesin EDC BCA.
2. Disusul dengan menekan angka 3.
3. Masukan password default dengan angka 3636.
4. Setelah itu, silahkan tekan berwarna Hijau untuk melakukan eksekusi.
© shutterstock.com/Kuncoro Widyo Rumpoko
Berikut ini adalah cara melakukan restart pada mesin EDCA dengan metode yang biasa dilakukan:
1. Tekan tombol berwarna kuning dan ikon titik secara bersamaan.
2. Silahkan tahan kedua tombol tersebut selama 1-2 detik sampai ada reaksi pada mesin EDC BCA tersebut.
3. Jika berhasil, maka kamu akan milihat mesin EDC BCA tersebut mulai padam dan nyala lagi seperti biasa, di bagian ini kamu bisa melepaskan tekanan pada kedua tombol restart tersebut.
4. Sekarang mesin EDC BCA sudah bisa digunakan.
© shutterstock.com/Kuncoro Widyo Rumpoko
Mesin EDC juga membutuhkan sinyal saat pengoperasiannya. Berikut ini langkah-langkah melakukan restart ketika tidak ada sinyal:
1. Tekan tombol Menu Kiri.
2. Lalu disusul dengan menekan angka 9 dan 6 secara berurutan.
3. Tekan Enter (tombol hijau).
4. Jangan lupa masukan password default dengan angka 3636.
5. Tekan Enter lagi.
6. Selanjutnya, silahkan pilih menu GPRS untuk mulai mencari jaringan baru.
7. Silahkan tunggu beberapa saat sampai mesin EDC BCA berhasil menemukan jaringan baru tersebut.
8. Jika berhasil, maka logo jaringan 3G akan muncul. Mesin EDC pun kini sudah memiliki sinyal kembali.
© shutterstock.com/Mputputri
Ketika mesin EDC BCA error, cara melakukan restart-nya pun berbeda lagi. Error yang dimaksud ketika mesin EDC BCA mengalami attaching GPRS, settlement required, atau line busy. Berikut ini langkah-langkahnya:
1. Buka slot belakang mesin EDC-nya.
2. Selanjutnya, cabut SIM card yang udah terpasang.
3. Bersihkan SIM card dengan hati-hati.
4. Pasang lagi SIM card dengan rapi.
5. Matikan dan nyalakan lagi.
Itulah beberapa cara me-restart mesin EDC BCA yang bisa kamu coba. Semoga membantu ya Diazens.