© Shutterstock.com/Melnikov Dmitriy
Siapa bilang cara upgrade windows 11 home ke pro secara gratis itu susah? Gampang banget kok Diazens. Seperti kita tahu, Windows 11 merupakan seri terbaru dari Microsoft. Windows 11 terdiri dari dua versi, yaitu Home dan Pro.
Windows 11 Home merupakan versi OS Windows yang paling banyak digunakan saat ini karena sudah bisa digunakan dalam bekerja maupun aktivitas rumahan. Namun, tentu yang versi Pro memiliki banyak kelebihan daripada versi Home.
Selain memiliki semua fitur dari versi Home, Windows 11 Pro juga memiliki fitur lain seperti Remote Desktop, BitLocker, Group Policy, Active Directory support, dan masih banyak lagi. Fitur-fitur tersebut akan sangat berguna untuk kamu yang menggunakan Windows 11 untuk bisnis.
Pada dasarnya, Windows 11 Home sudah mencakup berbagai aspek akan pekerjaan maupun hiburan. Tetapi, jika kamu butuh fitur di Windows 11 versi Pro, maka kamu tinggal upgrade saja. Kamu bisa melakukan upgrade Windows 11 Home ke Pro tanpa instal ulang.
Gampang banget lho melakukan upgrade Windows 11 Home ke Pro. Berikut ini adalah cara upgrade Windows 11 Home ke Pro secara gratis tanpa instal ulang.
Sebelum lebih jauh membahas bagaimana cara upgrade Windows 11 Home ke Pro secara gratis, sebaiknya kita mengetahui terlebih dahulu beberapa fitur tersembunyi dari produk Microsoft ini. Ternyata, banyak fitur tersembunyi yang dimiliki Windows 11 yang banyak orang tidak ketahui. Berikut ini adalah beberapa fitur tersembunyi dari Windows 11 yang tidak banyak orang ketahui:
Kamu bisa mengetik tanpa menggunakan suara lho dengan Windows 11. Kamu tinggal klik Win+H lalu mendikte apa yang ingin ditulis. Fitur Voice Typing ini juga support tanda baca lho.
Seperti browser, Microsoft telah menambahkan fitur tab pada File Manager. Dengan begini, para pengguna dapat membuka banyak folder berbeda serta mengaturnya dengan lebih baik.
Smart App Control yang baru menambahkan perlindungan yang signifikan dari malware, termasuk ancaman baru dan yang muncul dengan memblokir aplikasi yang berbahaya atau tidak tepercaya.
Dengan fitur Focus Sessions ini, para pengguna bisa lebih fokus dalam hal yang sedang dikerjakan. Fitur tersebut dapat mengingatkan pengguna untuk istirahat, melihat progress, dan dapat diakses sebagai widget.
Dengan fitur ini, para pengguna nantinya akan dapat membuka aplikasi dengan cepat dalam mode multi-window. Fitur ini dapat meningkatkan produktivitas bagi mereka yang menggunakan layar besar.
Cara upgrade Windows 11 Home ke Pro secara gratis bisa dilakukan jika kamu sebelumnya sudah memiliki product key Windows edisi Pro. Fyi, Windows 11 dan Windows 10 memiliki karakteristik yang sama, maka kamu juga bisa menggunakan product key tersebut untuk Windows 10. Jadi, jika kamu sudah memiliki product key Windows 10, maka kamu bisa melakukan upgrade pada Windows 11 Home ke Pro.
Cara upgrade Windows 11 Home ke Pro secara gratis pun cukup mudah. Kamu bisa melakukan pada laman Settings. Berikut ini adalah cara upgrade Windows 11 Home ke Pro lewat Settings:
1. Klik ikon Start, kemudian pilih Settings atau tekan tombol " Windows + I" secara bersamaan.
2. Di jendela Settings, pilih Update & Security.
3. Pada panel kiri, pilih Activation.
4. Jika kamu sudah memiliki kunci produk Windows 11 Pro, klik opsi ini.
5. Ketik atau tempel kunci produk Windows 11 Pro yang dimiliki. Pastikan kunci produk tersebut valid.
6. Setelah memasukkan kunci produk, ikuti petunjuk yang muncul untuk menyelesaikan proses upgrade.
Jika kamu belum memiliki product key untuk upgrade Windows 11 Home ke Pro, maka kamu bisa mendapatkannya di Microsoft Store. Berikut ini adalah cara mendapatkan product Key Windows 11 Home ke Pro di Microsoft Store:
1. Buka Settings lalu pilih System lalu klik Activation.
2. Selanjutnya klik tombol Open Store untuk mendapatkan product key edisi Pro.
3. Klik tombol Buy dan ikuti instruksi yang muncul untuk membeli sekaligus memulai proses upgrade.
Setelah kamu melakukan langkah tersebut, nantinya proses upgrade dari Windows 11 versi Home ke Pro akan memakan waktu 30 menit.
Seperti disebutkan sebelumnya, cara upgrade windows 11 home ke pro secara gratis hanya bisa dilakukan jika kamu sudah memiliki product key. Jika kamu sudah memilikinya, maka kamu bisa langsung mencoba cara upgrade Windows 11 Home ke Pro melalui Settings.
Itulah cara melakukan upgrade Windows 11 Home ke Pro secara gratis yang bisa kamu lakukan. Selama mencoba ya Diazens.