© Medium.com
Bagi para penggemar Playstation, mungkin kabar rilisnya PS5 menjadi angin segar di tengah pandemi virus corona. Kontol terbaru Playstation ini digadang-gadang sebagai konsol terbaik yang pernah ada.
Selain itu, desainnya pun diharapkan sangat futuristik oleh para fans. Tidak terkecuali dengan joysticknya.
Kalau ngomongin joystick, tercatat Playstation memiliki banyak desain unik dalam hal controller lho.
Penasaran? Dikutip dari Den of Geek, yuk intip tujuh controller dari Playstation yang desainnya cukup unik.
Bentuk dari controller ini mengikuti logo dari game Wu Tang itu sendiri. Mungkin di saat itu, controller ini terbilang keren. Nyatanya, banyak yang tidak menyukai controller satu ini karena tidak enak dipakai.
Selain itu, controller ini juga tidak dilengkapi dengan analog dan fitur getaran.
Controller ini memang khusus diciptakan untuk game balap. Uniknya, controller satu ini bisa dipelintir layaknya memeras baju. Benjolan yang berada di tengah controller merupakan engsel yang bisa kamu putar ke depan atau ke belakang.
Fungsi memutar controller ini, kamu dapat menyetir kendaran dari game ke kanan atau ke kiri. Memutar controller tersebut juga dapat berfungsi sebagai rem dalam game.
Biasanya, controller game dancing bentuknya seperti tikar persegi dengan kabel yang tersambung ke konsol. Tapi ada juga lho controller game dancing yang tidak memerlukan kamu untuk berdansa.
Palmtop Controller merupakan jawaban bagi para pemalas yang masih ingin memainkan game dancing. Kamu tidak menggerakkan jari-jarimu saja dalam memainkan game dancing jika menggunakan controller ini. Tidak perlu lagi kamu menari secara heboh untuk memainkan game dancing.
Dengan bentuknya seperti pedang samurai, mungkin kalian berpikir akan dengan mudah bermain game kolosal dengan memakai controller satu ini. Kamu pasti membayangakan menggerakkan controller tersebut seperti menebas musuh layaknya samurai.
Nyatanya tidak, controller ini sama saja dengan joystick biasa. Tidak bisa digunakan layaknya motion controller pada umumnya.
Ditambah lagi letak tombolnya yang aneh, membuat para gamer yang menggunakan controller ini menjadi sering game over.
Bagi para penggemar Dragon Quest, tentu saja mengenal dengan karakter Slime ini. Uniknya, karakter berwarna biru tersebut digunakan sebagai bentuk controller lho.
Tombol-tombol dalam controller berada di bagian bawah Slime. jadi, jika kamu menggunakan controller ini, kamu akan selalu melihat wajah Slime yang terbalik dan selalu menatap ke arahmu.
Salah satu nilai jual dari game Mortal Kombat adalah fitur jurus pamungkas atau Fatality. Jurus pamungkas tersebut membutuhkan combo untuk dapat dimunculkan.
Dengan controller ini, kamu akan dengan mudah mengeluarkan Fatality tersebut. Kamu tinggal memasukkan berbagai chip khusus ke dalam controller tersebut, maka berbagai gerakan khusus dapat kamu keluarkan.
Controller satu ini terinspirasi dari mouse zaman dulu yang masih menggunakan track ball. Track ball tersebut berada di sebelah kanan, menggantikan analog yang ada di posisi itu.
Controller ini memang dirancang untuk memainkan beberapa tipe game. Tidak semua game dapat nyaman dimainkan dengan controller ini.
Jadi, kalian pernah nyoba yang mana nih?