© Minecraft.net
Diskon Minecraft akan berakhir pada pertengahan Juni nanti. Seperti kita semua tahu, Minecraft telah menjadi salah satu game yang disukai segala kalangan. Dari yang anak-anak sampai pekerja kantoran sekalipun suka bermain game satu ini.
Dalam rangka ulang tahunnya yang ke-15, Minecraft bikin diskon gede-gedean di gamenya. Di Play Store, kamu bisa membeli Minecraft hanya dengan harga Rp19 ribu saja lho. Murah banget kan?
Karena diskon menggiurkan ini, banyak player baru dari game tersebut. Pastinya player baru buta atau terkesan no clue terhadap game satu ini. Sebelumnya sempat dibahas beberapa tips untuk kamu para player baru game Minecraft.
Kamu juga perlu tahu aitem paling langka di game tersebut lho. Berikut ini adalah beberapa item langka di game Minecraft.
© duniagames.co.id
Pertama ada item bernama Beacon. item satu ini memiliki fungsi untuk menjadi sumber cahaya dan bisa kasih bonus kepada player yang berada di dekatnya.
Cara membuat Beacon yaitu kamu membutuhkan Nether Star, yang didapatkan dari Wither, Glass, dan Obsidian. Dengan Nether Star yang didapatkan dari mengalahkan Wither, Beacon bisa dibuat dan memberikan efek buff dalam area tertentu.
© duniagames.co.id
Berikutnya ada Nether Star. Seperti disebutkan sebelumnya, Nether Star digunakan untuk membuat Beacon yang sangat berguna selama permainan. Nether Star bisa kamu dapatkan dengan mengalahkan Wither, Glass, dan Obsidian.
© duniagames.co.id
Dragon Egg menjadi item langka berikutnya di game Minecraft. Bahkan, bisa dibilang, Dragon Egg menjadi simbol kemenangan tertinggi di Minecraft karena hanya bisa didapatkan dengan mengalahkan Ender Dragon, bos terakhir dalam game tersebut.
© duniagames.co.id
Item selanjutnya yaitu bernama Heart of The Sea. Item satu ini berguna dalam mebuat Conduit, alat berharga yang nantinya akan sangat membantu player dalam eksplorasi bawah air. Heart of The Sea hanya bisa ditemukan dalam buried treasure chests yang bisa dilacak menggunakan buried treasure map.
© duniagames.co.id
Item langka selanjutnya yaitu Enchanted Golden Apple. Item satu ini akan memberikan efek regenerasi untuk health serta resistensi terhadap damage. Item ini hanya bisa ditemukan dalam chests di dungeon, mineshaft, bastion remnant, dan beberapa struktur lainnya. Tidak bisa dibuat melalui crafting.
© duniagames.co.id
Totem of Undying menjadi item selanjutnya yang langka di Minecraft. Item satu ini sangat berguna karena bisa menyelamatkan player dari kematian. Totem of Undying hanya bisa didapatkan dengan mengalahkan Evoker, musuh yang muncul di Woodland Mansion atau selama raid.
© duniagames.co.id
Item langka selanjutnya yang merupakan sebuah senjata bernama Trident. Senjata satu ini bisa digunakan untuk serangan jarak jauh maupun jarak dekat.Trident bisa didapatkan lewat drop langka dari Drowned (zombie bawah air) yang membawa trident.
© duniagames.co.id
Item terakhir yaitu bernama Elytra. Dengan item ini, player bisa terbang sesuka hati, membuat proses eksplorasi jadi makin bebas. Elytra dapat ditemukan di kapal End (End Ship), yang berada di kota End (End City) setelah mengalahkan Ender Dragon.
Sudah disebutkan sebelumnya jika Minecraft mendapatkan diskon hingga Rp19 ribu di Play Store selama event ulang tahunnya yang ke-15 ini. Namun, di platform lain juga ada diskonnya, baik di konsol maupun PC. berikut ini adalah daftar harga diskon dari Minecraft:
- Minecraft (situs Minecraft) - 14,99 dollar AS (sekitar Rp 240.178, diskon dari 29,99 dollar AS/Rp 480.517)
- Minecraft (situs Xbox) - 14,99 dollar AS (sekitar Rp 240.178, diskon dari 29,99 dollar AS/Rp 480.517)
- Minecraft Dungeons (Steam) - Rp 132.500 (diskon 50 persen dari Rp 265.000)
- Minecraft Legends (Steam) - Rp 274.500 (diskon 50 persen dari Rp 549.000)
- Minecraft (PS) - Rp 139.500 (diskon 50 persen dari Rp 279.000)
- Minecraft Dungeons (PS) - Rp 132.500 (diskon 50 persen dari Rp 265.000)
- Minecraft Legends (PS) - Rp 289.500 (diskon 50 persen dari Rp 579.000)
- Minecraft (Xbox) - Rp 132.500 (diskon 50 persen dari Rp 265.000)
- Minecraft Dungeons (Xbox) - Rp 132.500 (diskon 50 persen dari Rp 265.000)
- Minecraft Legends (Xbox) - Rp 275.000 (diskon 50 persen dari Rp 550.000)
- Minecraft (Switch) - 14,99 dollar AS (sekitar Rp 240.178, diskon dari 29,99 dollar AS/Rp 480.517)
- Minecraft Dungeons (Switch) - 9,99 dollar AS (sekitar Rp 160.088, diskon 50 persen dari 19,99 dollar AS/Rp 320.299)
- Minecraft Legends (Switch) - 19,99 dollar AS (sekitar Rp 320.299, diskon 50 persen dari 39,99 dollar AS/Rp 640.759)
© Minecraft
Jadi, kapan nih kalian mau mulai main Minecraft? Diskon Minecraft sebentar lagi berakhir lho.