© 2021 Searchenginejournal.com
Email adalah singkatan dari electronic mail atau pesan elektronik. Email memungkinkan penggunanya untuk menerima dan mengirimkan pesan kepada siapapun yang punya alamat email, di manapun, kapanpun dan dalam waktu singkat
Email adalah sarana pengiriman surat melalui jaringan internet. Isi pesan bisa berupa teks, gambar, file atau lampiran lainnya. Email merupakan alamat resmi kita di dunia maya. Email nggak cuman digunakan untuk mengirim pesan aja, tapi juga terhubung dengan berbagai situs jejaring seperti saat akan membaut akun media sosial, aplikasi, dan masih banyak lagi.
Email dapat digunakan dalam berbagai cara, baik secara pribadi atau di dalam organisasi, dari satu orang ke satu orang lain atau ke organsisasi. Email bisa digunakan untuk bulletin di mana pelanggang milis akan dikirimi konten tertentu yang berisi informasi, berita, hingga promosi.
Semua ini bermula saat Departemen Pertahanan Amerika Serikat dari menciptakan ARPANET, jaringan yang menghubungkan banyak komputer untuk tujuan komunikasi. Di waktu mendatang, ARPANET adalah cikal bakalan dari internet.
Di tanggal 29 Oktober 1969, pesan pertama dikirim dari komputer ke komputer lain yang berada dalam satu jaringan LAN. Di tahun 1971, dibuatlah program yang disebut CPYNET yang dapat digunakan untuk mengirim file ke komputer jarak jauh. Tapi di tahun 1971, Ray Tomlinson, punya ide untuk menggabungkan file pesan dengan CPYNET, menambahkan lampiran, juga menemukan simbol dan perintah @ untuk menunjukkan alamat pesan saat dikirim satu komputer ke komputer lain dalam jaringan.
Simbol @ digunakan dengan nama_user@nama_komputermenjadi standart penggunaan email. Ini adalah cikal bakalan alamat email yang kita miliki saat ini. Seperti yang kita tahu, alamat email adalah unik. Tak boleh ada alamat yang sama seluruh dunia untuk menghindari kesalahan pengiriman.
Contohnya nih alamat [email protected] dimana 'rahayu' adalah nama pengguna sedangkan 'gmail.com' adalah nama domain email yang digunakan.
Karena alamat email banyak digunakan untuk berbagai kegiatan di internet, sudah barang pasti kamu memiliki paling tidak satu alamat. Namun, untuk kamu yang mungkin saja lupa dan ingin membaut email dengan alamat yang baru, sini Diadona kasih tahu tutorialnya.
Kamu bisa membuat email gratis di di berbagai penyedia seperti Yahoo, Gmail, atau Hotmail.
Cara pertama membuat email adalah masuk dulu ke halaman penyedia, misalnya Yohoo.com, Gmail.com, atau Hotmail.com. Sebagai contoh, kita bikin alamat di Gmail.com ya!
Buka alamat gmail.com, lalu klik pilihan Create Account.
Selanjutnya kamu akan disuguhi form sebagai berikut. Isi dengan benar ya!
Nah, jadi deh alamat email kamu. Kamu bisa menggunakannya untuk saling bertukar pesan atau layanan lainnya.
Saat sedang menyusun pesan menggunakan gmail, yahoo atau hotmain, kamu akan mendapati beberapa fitur seperti to, subject, Cc, atau Bcc. Apa itu?
To : alamat email yang akan kamu kirimkan. Di kolom ini kamu bisa menuliskan sbenayak mungkin alamat email yang kamu tuju, jadi kamu nggak perlu mengirim email yang sama berulang kali ke alamat yang berbeda
Subject : Judul email. Subjek email ini akan muncul dalam bentuk judul di kotak masuk penerima pesan kamu.
Cc email adalah kepanjangan dari carbon copy. Apa itu? Secara sederhana, carbon copy adalah 'tembusan'. Cc dinamai mengikuti konsep kertas karbon yang digunakan untuk menyalin tulisan pada kertas lain, contohnya saat kamu menulis nota.
Fitur Cc digunakan untuk mengirimkan salinan email yang kamu kirim ke seseorang, ke orang lain. Jadi misalnya nih si penerima email adalah A dengan Cc alamat email B, maka berarti email yang kamu kirim kepada si A tersebut akan masuk juga ke kotak pesan B. Nah terus apa bedanya dengan memasukkan alamat B ke dalam kolom 'to'?
Biasanya nih kolom 'to' digunakan sebagai penerima utama yang diharapkan berpengaruh langsung dengan email tersebut, seperti menanggapi atau memberikan balasan. Sedangkan kolom Cc digunakan bagi penerima tambahan dengan tujuan agar orang tersebut tetap terhubung dengan isi email namum tidak memiliki kewajiban untuk merespon.
Fitur Cc biasanya ditujukan pada situasi:
Sedangkan Bcc email adalah kependekan dari blind carbon copy. Konsepnya sih hampir sama dengan Cc yakni menambahkan penerima lain, hanya saja penerima dan mereka yang tertulis di kolom Cc nggak bisa melihat keberadaan penerima di kolom Bcc.
Email adalah cara komunikasi yang saat ini sangat banyak digunakan. Harus tahu dong gimana cara membuat akun dan mengoperasikannya.