Realme GT 6 Resmi Rilis di Indonesia, Siap Jadi Flagship Killer Andalanmu

Reporter : Arif Mashudi
Jumat, 21 Juni 2024 16:41
Realme GT 6 Resmi Rilis di Indonesia, Siap Jadi Flagship Killer Andalanmu
Sudah waktunya upgrade ke HP murah tapi spesifikasi yang dibawa siap melahap HP Flagship, ini dia Realme GT 6.

Yang ditunggu-tunggu akhirnya datang juga, Realme GT 6 akhirnya akan segera rilis di Indonesia. Seri terbaru ini akan rilis pada telah dirilis pada Juni 2024. Nggak nanggung, ponsel ini didapuk sebagai Flagship Killer loh Diazens.

Sebelumnya, HP ini sudah dirilis secara global pada 20 Juni 2024 di Milan, Italia. Nah, berikut ini adalah detail spesifikasi dari Realme GT 6 dan juga detail harganya di pasar Indonesia. Jadi, mari simak artikelnya sampai habis ya!

1 dari 5 halaman

Realme GT 6© realme Indonesia

Spesifikasi Realme GT 6

Realme GT 6 hadir dengan layar 8T LTPO AMOLED ukuran 6,78 inci dan resolusi 1,5K. Layar ini sudah super terang dengan kecerahan 6.000 nits, jadi konten tetap jelas meski di bawah sinar matahari.

Kemudian, layar Realme GT 6 juga sudah mendapat sertifikasi TÜV Rheinland Flicker Free dan SGS AI Eye Protection. Tentu saja sudah aman dan nyaman untuk mata meski digunakan seharian. Layar ini juga dilindungi Gorilla Glass Victus 2 yang tangguh.

Beralih ke bagian dapur pacu. Ditenagai chipset Snapdragon 8s Gen 3, Realme GT 6 didukung RAM 12 GB yang bisa ditambah 12 GB lagi dengan RAM virtual. Untuk menjaga suhu kedinginan suhu HP, HP ini sudah dibekali dengan sistem pendingin Iceberg Vapor Cooling.

2 dari 5 halaman

Untuk memberikan pengalaman bermain game yang lancar, Realme GT 6 punya fitur Geek Power Tuning. Fitur ini memungkinkan pengguna menyesuaikan kinerja CPU dan GPU sesuai kebutuhan permainan.

Lanjut di sektor kamera, Realme GT 6 dilengkapi kamera utama 50 MP dengan sensor Sony LYT-808 ukuran 1/1,4 inci dan OIS. Nggak cuma itu Diazens, ada juga kamera tele 50 MP dengan zoom optik 2x dan kamera ultra-wide 8 MP. Sudah sangat proper untuk kebutuhan fotografi.

Sebagai tambahan kenyamanan, Realme GT 6 memiliki Tactile Engine Pro yang bikin nyaman saat mengetik, foto, main game, dan menyetel alarm. Nggak ketinggalan juga fitur IR Remote untuk mengontrol perangkat elektronik lewat modul inframerah.

      View this post on Instagram      

A post shared by realme Indonesia (@realmeindonesia)

3 dari 5 halaman

Lalu untuk masalah penyimpanan, HP sudah dibekali dengan memori internal 256 GB cukup untuk menyimpan banyak file. Baterai 5.500 mAh-nya dilengkapi pengisian cepat 120W SuperVOOC. Jadi, HP ini bisa terisi penuh hanya dalam waktu yang relatif cepat.

Dari sisi audio, speaker Stereo Ganda akan menambah pengalaman menakjubkan kamu saat main game, nonton film, atau mendengarkan musik. Tanpa menggunakan headset ataupun TWS audio Realme GT 6 ini sudah sangat mantap.

Terakhir, desain Nano Mirror Realme GT 6 memberikan nuansa premium futuristik dengan kombinasi tekstur logam berkilau dan matte. Perpaduan teknologi pelapisan cermin nano menghasilkan permukaan halus dan reflektif, sementara itu tekstur logam titanium memberikan kesan yang berkualitas tinggi.

4 dari 5 halaman

Realme GT 6© realme Indonesia

Harga Realme GT 6 di Indonesia

Dalam peluncurannya, Realme GT 6 akan tersedia dalam dua warna, yaitu Fluid Silver dan Razor Green. Dilansir dari akun Instagram Realme Indonesia, Realme GT 6 di Indonesia dipatok dengan harga Rp 7.999.000. Namun selama flash sale 25 Juni 2024 di Shopee diberikan harga khusus Rp 7.499.000.

Lalu ada juga promo di pembelian offline, yaitu pelanggan dapat memperoleh Realme Buds Air 5 secara gratis untuk pembelian tanggal 25 - 27 Juni serta berbagai fasilitas pembayaran senilai hingga Rp 3.500.000, pada periode 25 Juni - 31 Juli 2024.

So, sudah nggak sabar nih nungguin Realme GT 6 di Indonesia. Jadi, beli apa nggak nih, Diazens?

Beri Komentar