© Istimewa
Banyak digunakan oleh masyarakat kelas menengah (sobat misqin), Xiaomi kerap dianggap sebelah mata oleh banyak orang. Namun, hal tersebut rasanya sekarang kurang tepat untuk dilakukan. Pasalnya Xiaomi telah masuk dalam daftar salah satu merek paling inovatif.
Bahkan, tahun ini adalah tahun ketiga Xiaomi masuk dalam daftar tersebut. Sebelumnya Xiaomi juga pernah masuk dalam daftar tersebut pada tahun 2014 dan 2016.
Didapuknya Xiaomi menjadi salah satu merek paling inovatif ini sesuai dengan laporan dari BCG yang berjudul 'The Most Innovative Companies 2020: The Serial Innovation Imperative'.
Shou Zi Chew, presiden international Xiaomi mengatakan bahwa berhasilnya Xiaomi masuk dalam daftar te sudah sebut sejalan dengan misi perusahaan untuk memastikan setiap orang di dunia bisa menikmati hidup lebih baik lewat inovasi teknologi.
Shou juga mengatakan bahwa semangat inovasi dsudah meresap dalam perusahaan tersebut.
" Semangat inovasi meresap ke perusahaan kami dan memandu upaya kami tanpa henti untuk menghasilkan produk luar biasa sembari meruntuhkan hambatan dari teknologi inovatif," tutur kata Shou dikutip dari Liputan6.com.
Baru-baru ini Xiaomi melakukan sebuah komitmen untuk mempertahan inovasinya dengan menyiapkan investasi sebesar 50 miliar RMB (Rp 100 trilun) selama lima tahun ke depan untuk pengembangan strategi 5G+AIoT.
Sedangkan, untuk investasi di bidang riset dan pengembangan di tahun 2020 sendiri, Xiaomi telah berinvestasi sebanyak 10 miliar RMB (Rp 20 triliun).
Maka, jangan heran jika produk-produk Xiaomi seperti smartphone, perangkat pintar, dan juga teknologi internet semakin beragam dan inovatif.
Akhirnya pengguna Xiaomi mempunyai kebanggaan. Pasalnya, pengguna Xiaomi selalu sabar walaupun cecar. Hehehe