Siap Bersaing, Google Duo Lakukan Sejumlah Update Fitur

Reporter : Bagus Prakoso
Minggu, 26 April 2020 08:20
Siap Bersaing, Google Duo Lakukan Sejumlah Update Fitur
Google Duo tentu nggak mau kalah dengan aplikasi video conference lainnya.

Aplikasi Video Call memang sedang mem-booming saat ini. Di tengah pandemi Corona COVID-19, aplikasi video conference menjadi pilihan untuk tetap bisa bertatap muka dengan kerabat maupun keluarga. Saat ini sudah banyak aplikasi yang menyediakan layanan video conference.

Tak ingin kalah bersaing dengan lainnya, Google Duo melakukan pembaruan untuk aplikasinya. Dilansir dari Phone Arena, pembaruan ini meliputi beberapa fitur anyar termasuk peningkatan dari sisi keamanan. Apa aja sih updatenya? Yuk kita simak!

1 dari 2 halaman

Google Duo

Salah satu update yang dilakukan adalah, kamu bisa mengambil foto saat melakukan panggilan dengan satu orang. Namun sayangnya, fitur ini belum bisa dilakukan ketika melakukan grup video call.

Untuk grup video call, kini Google Duo bisa mendukung untuk 12 orang setelah sebelumnya hanya mampu untuk 8 orang saja.

Fitur lain yang juga diberikan oleh Google Duo adalah opsi menyimpan pesan. Pesan yang diterima oleh pengguna bisa disimpan dan tidak akan langsung terhapus setelah satu hari.

Terakhir, Google akan menggunakan teknologi video codec terbaru. Vitur ini disebut-sebut dapat meningkatkan kualitas video call, meskipun kondisi internet kurang bagus.

2 dari 2 halaman

Update ini akan dilakukan beberapa pekan ke depan di Android maupun iOS. Keputusan google melakukan Update besar-besaran ini tak lepas dari jumlah layanan video call yang terus naik di tengah pandemi corona ini.

Saat ini sudah lebih dari 10 juta pengguna baru bergabung di Google Duo tiap minggu. Selain itu, di banyak negara mengalami peningkatan waktu menelpon hingga 10 kali lipat.

Beri Komentar