© Telkomsel.com
Telkomsel sebagai provider internet milik negara terus melakukan kerja sama dengan platform hiburan digital. Setelah beberapa waktu yang lalu membuka akses Netflix, kini Telkomsel tengah menjalin hubungan kerja sama dengan Spotify.
Melansir dari laman Tirto, pada Selasa (25/8/2020) Telkomsel mengumumkan kerja samanya dengan Spotify agar pelanggan pascabayar Telkomsel dapat akses Spotify premium selama 3 bulan (trial) tanpa perlu mendaftarkan kartu kredit.
Setelah masa trial itu habis, pelanggan Telkomsel dapat terus berlangganan Spotify dengan harga Rp53.459 per bulan melalui tagihan bulanan pascabayar KartuHalo Telkomsel, tentunya ini mempermudah proses pembayaran.
Kolaborasi Telkomsel dan Spotify ini bisa dinikmati oleh pelanggan baru dan juga pelanggan existing telkomsel yang pascabayar.
Sekedar informasi, beberapa fitur premium yang bisa dinikmati antara lain adalah bisa mendengarkan lagu tanpa iklan, bebas akses ke lebih dari 50 juta lagu, serta bisa mengunduh konten untuk akses secara offline tanpa menggunakan kuota.
Untuk cara mendapatkan layanan Spotify premium gratis dari Telkomsel ini caranya adalah sebagai berikut:
1. Kamu bisa akses halaman Telkomsel Spotify dan klik tombol “ Aktifkan di Sini!”.
2. Untuk verifikasi, masukkan nomor kartuHalo di halaman konfirmasi untuk menerima kode OTP via SMS. Berikutnya, masukkan kode OTP pada halaman konfirmasi untuk melanjutkan pendaftaran.
3. Untuk registrasi/login, silakan login ke akun Spotify untuk menghubungkan akun Telkomsel dan Spotify mu. Selanjutnya, lanjutkan ke halaman konfirmasi akhir dan nikmati 3 bulan akses Spotify Premium.
Untuk kamu pelanggan Telkomsel pascabayar bisa mencoba ini. Lumayan kan akses Spotify premium selama tiga bulan.