© Shutterstock.com/omerfarukguler
YouTube Music dan Spotify adalah dua platform musik yang paling banyak digunakan pada saat ini karena mudah digunakan dan memiliki konten musik yang lengkap. Namun kamu mungkin bingung dan bertanya-tanya, sebenarnya platform musik mana yang akan memberikanmu pengalaman mendengarkan lebih baik?
YouTube Music sendiri adalah platform musik yang dikembangkan oleh YouTube di bawah naungan Google, kamu bisa melakukan streaming musik dan juga music video dalam satu aplikasi ini. Sedangkan Spotify adalah platform musik yang dikembangkan di Swedia dan merupakan platform musik paling populer pada saat ini.
Lantas, mana yang lebih worth it di antara YouTube Music dan Spotify? Apa saja sih kelebihan dan kekurangannya? Berikut adalah penjelasan terlengkap tentang YouTube Music dan juga Spotify.
YouTube Music dan Spotify tentunya memiliki perbedaan pengalaman dalam menggunakannya. Misalnya mulai dari benefit paket premium yang diberikan, kelengkapan konten yang ditawarkan, fitur-fitur tambahan, dan masih banyak lagi. Dengan membandingkan perbedaan antara Youtube Music dan juga Spotify ini kamu bisa menentukan platform musik mana yang lebih sesuai dan cocok dengan kamu.
Perbedaan pertama ada pada paket free plan, YouTube Music dan Spotify sama-sama menawarkan paket freemium. Kamu bisa menikmati layanan kedua platform musik tersebut secara gratis maupun berbayar.
Paket free plan YouTube Music memungkinkan kamu untuk skip lagu secara unlimited, skip iklan setelah 5 detik, dan juga bisa memilih apakah kamu ingin menggunakan mode tampilan musik atau video. Namun kamu tidak bisa menggunakan background play jika mendengarkan YouTube Music dari ponsel jadi kamu harus tetap membuka aplikasi untuk memutar lagu.
Sedangkan Spotify memungkinkan kamu untuk skip lagu 6 kali setiap jam, tidak bisa skip iklan, dan tidak memiliki mode video saat memutar lagu. Namun kamu bisa streaming lagu di Spotify dengan menggunakan background play yang berarti kamu tidak perlu harus terus membuka aplikasi baik pada ponsel maupun pada desktop dan web saat sedang mendengarkan lagu.
Kemudian perbedaan kedua da pada harga paket premium yang ditawarkan YouTube Music dan Spotify. YouTube Music menawarkan harga 49 ribu per bulan untuk premium individual, 75 ribu per bulan untuk premium keluarga yang bisa digunakan 5 akun, dan 25 ribu per bulan untuk premium pelajar.
Sedangkan Spotify menawarkan harga 55 ribu per bulan untuk premium individual, 87 ribu per bulan untuk premium keluarga yang bisa digunakan 6 akun, 71 ribu per bulan untuk premium duo yang bisa digunakan 2 akun, dan 27 ribu per bulan untuk premium pelajar.
Selanjutnya perbedaan ketiga dari Youtube Music dan Spotify ada pada kelengkapan konten yang tersedia di kedua platform. Untuk YouTube Music sendiri lebih unggul karena kamu bisa streaming musik dan juga music video sekaligus, sedangkan Spotify memiliki keunggulan lain yaitu terdapat banyak konten podcast yang bisa kamu dengarkan dan tentunya kamu juga bisa streaming musik.
Untuk kelengkapan perpustakaan musik pada kedua platform sebenarnya keduanya sama-sama cukup lengkap. YouTube Music lebih unggul jika kamu mencari lagu-lagu lama karena biasanya susah ditemukan di Spotify. Namun, Spotify juga memiliki perpustakaan musik yang lengkap karena kamu bisa menemukan musik indie dengan mudah.
Setelah itu perbedaan keempat adalah kualitas audio yang ditawarkan antara YouTube Music dan Spotify, Spotify lebih unggul dibandingkan dengan YouTube Music untuk kriteria ini. YouTube music memiliki kisaran kualitas audio mulai dari 48 kbps hingga 256 kbps. Sedangkan Spotify memiliki kisaran kualitas audio mulai dari 24 kbps hingga 320 kbps.
Kemudian perbedaan kelima yaitu ada pada music discovery atau memberikan kamu saran musik yang kamu sukai. YouTube Music dan Spotify sama-sama memiliki algoritma yang akan memonitor lagu dan artis yang kamu sukai, dan mana yang kamu skip.
YouTube Music sebenarnya memiliki saran algoritma yang cukup baik dengan meningkatkan playlist yang dipersonalisasi, namun algoritma tersebut belum sebaik saran lagu yang diberikan oleh Spotify. Spotify memiliki algoritma musik yang cukup beragam, mulai dari memberikan saran lagu yang sesuai dengan selera kamu hingga genre lagu yang jarang kamu dengarkan.
Kelebihan dan kekurangan YouTube Music dan Spotify bisa kamu pertimbangkan apabila kamu bingung harus menggunakan platform musik yang mana. Kedua platform musik ini memiliki benefitnya masing-masing, kamu bisa menyesuaikan dengan selera kamu dalam mendengarkan musik.
Berikut adalah kelebihan dari YouTube Music:
Namun tentu saja YouTube Music juga memiliki kekurangan yang perlu kamu pertimbangkan. Berikut adalah kekurangan dari YouTube Music:
Setelah mengetahui kelebihan dan kekurangan YouTube Music, sekarang kamu juga perlu tahu kelebihan dan kekurangan yang dimiliki Spotify. Dengan begitu, kamu bisa menentukan akan menggunakan platform musik yang mana setelah mempertimbangkan kelebihan dan kekurangan pada kedua platform musik tersebut.
Berikut adalah kelebihan dari Spotify:
Meskipun begitu, sama dengan YouTube Music, Spotify juga memiliki beberapa kekurangan yang perlu kamu pertimbangkan. Berikut adlaah kekurangan dari Spotify:
Di antara YouTube Music dan Spotify memiliki benefit yang bisa didapatkan, kelebihan, dan kekurangannya masing-masing. Variasi konten musik yang ditawarkan kedua platform sama-sama lengkap. Skala worth it atau tidak worth it diukur berdasarkan preferensi kamu dalam mendengarkan musik.
YouTube Music akan lebih cocok jika kamu ingin menggunakan paket free plan karena YouTube Music lebih akomodatif dibandingkan dengan platform musik lainnya. Kamu juga bisa mengunggah file musik lokal untuk kamu dengarkan melalui YouTube Music. YouTube Music juga akan sangat cocok bagi kamu pendengar musik yang menginginkan sesuatu yang sedikit berbeda seperti mash-up atau cover lagu.
Spotify akan sangat cocok bagi kamu yang lebih suka dengan sesuatu yang fleksibel, karena Spotify menawarkan banyak jenis paket premium yang bisa kamu sesuaikan dengan budget yang kamu miliki. Spotify menawarkan kualitas audio cukup baik dibandingkan dengan platform musik lainnya.
Namun ini hanya bisa kamu nikmati di paket premium. Perpustakaan musik Spotify juga cukup lengkap karena memiliki musik dari berbagai genre dan playlist yang dikurasi dengan baik sesuai dengan selera kamu, Spotify juga akan sangat cocok jika kamu suka mendengarkan podcast.
Nah, itu tadi penjelasan tentang YouTube Music dan Spotify. Jadi platform musik mana nih yang menjadi pilihanmu? Semoga membantu!
Penulis: Clarissa Dhea