© Shutterstock.com/Brent Hofacker
Hayo siapa nih yang suka makan toge untuk pelengkap makanan rawon, pecel, gado-gado ataupun soto? Ternyata, selain sebagai pelengkap makanan, toge juga menyimpan segudang manfaat lho. Terutama untuk pria.
Ya, banyak orang yang percaya bahwa manfaat toge bagi pria ini didapat dari kandungan nutrisinya yang membantu meningkatkan kesuburan hingga produksi sperma. Selain itu, vitamin E pada toge mampu menjaga kesehatan kulit dari radikal bebas.
Nah, untuk mengetahui lebih jelasnya tentang manfaat toge untuk pria, langsung saja simak ulasan berikut ini yang telah dilansir dari berbagai sumber.
Bukan rahasia lagi jika manfaat toge bagi pria salah satunya berdampak pada kesuburan. Hal ini dikarenakan toge termasuk memiliki kandungan nutrisi yang tinggi, seperti kandungan vitamin, antioksidan, mineral, dan masih banyak lagi.
Oleh karena itu, berikut beberapa manfaat toge untuk pria yang wajib banget kalian ketahui.
Dalam kaitannya dengan kesuburan, manfaat toge untuk pria yang pertama yaitu bisa meningkatkan kualitas sperma. Pasalnya, protein dalam toge 19% lebih tinggi dibandingkan dengan biji-bijian lainnya.
Selain itu, di dalam toge juga terdapat kandungan vitamin A, vitamin B, vitamin B1,vitamin E, vitamin C, vitamin K, dan asam amino. Itulah alasan toge bisa meningkatkan kualitas sperma dan kesuburan pria.
Mungkin selama ini percaya jika wortel merupakan obat herbal yang bisa mengobati kesehatan mata. Ternyata, manfaat toge juga bisa menjaga kesehatan mata kalian, lho. Terutama bagi para pria yang risikonya meningkat seiring dengan bertambahnya usia.
Hal ini di dapat dari kandungan nutrisi toge yang mengandung vitamin A yang berfungsi untuk mencegah berbagai gangguan mata. Tak hanya itu saja, toge juga mengandung vitamin C yang berperan sebagai agen antioksidan dalam menjaga kesehatan mata. Menarik, ya?
Manfaat toge bagi pria selanjutnya adalah sebagai penyeimbang hormon. Ya, mengonsumsi sayuran toge dipercaya bisa membantu meningkatkan kadar testosteron dengan menurunkan kadar estrogen, lho. Artinya, peningkatan kadar testosteron itu sendiri bisa membantu mendapatkan kembali massa otot, menurunkan berat badan, hingga meningkatkan gairah seks.
Salah satu hal yang terbaik mengenai manfaat toge ialah bahwa kecambah ini mengandung jumlah enzim yang sangat tinggi. Sehingga hal ini bisa meningkatkan berbagai proses metabolisme serta reaksi kimia dalam tubuh, khususnya untuk pencernaan.
Selain itu, serat-serat yang ditemukan dalam toge pun memberikan manfaat yang sangat penting untuk pencernaan. Jadi, jika kamu konsumsi toge secara baik, hal ini akan membantu menghilangkan diare dan sembelit.
Seperti yang diketahui, toge merupakan salah satu makanan yang sangat tinggi nutrisi, namun rendah kalori. Intinya, kamu bisa mengonsumsi toge tanpa khawatir untuk mengorbankan program diet yang sedang kamu jalankan selama ini.
Menariknya lagi, kandungan serat dalam toge juga bisa membuat kamu merasa kenyang lebih lama! Sebab, terdapat kandungan toge mampu menghambat pelepasan hormon ghrelin, yakni hormon lapar yang memberikan tanda pada pikiran untuk makan sesuatu.
Dengan mengonsumsi toge secara baik, ternyata hal tersebut bisa mengurangi risiko jantung koroner. Mengapa demikian? Sebab vitamin K pada toge punya peran krusial dalam mencegah penyumbatan darah, yakni salah satu pemicu terjadinya penyakit jantung koroner.
Bahkan, kandungan kalium pada toge juga dipercaya mengurangi tekanan darah karena kalium merupakan agen pelebaran pembuluh darah yang bisa melepaskan ketegangan di arteri pembuluh darah.
Sehingga, nantinya hal ini akan meningkatkan sirkulasi serta oksigenasi, sekaligus mengurangi pembekuan dan menurunkan risiko penyempitan hingga pengerasan pembuluh darah arteri, serangan jantung, dan stroke.
Umumnya, ada beberapa faktor yang membuat manfaat toge begitu penting bagi kekebalan tubuh, diantaranya adalah karena terdapat kandungan vitamin C dan vitamin A. Kandungan vitamin C ini dipercaya bisa membuat toge menjadi stimulan yang baik untuk sel-sel darah putih dalam tubuh untuk melawan infeksi dan penyakit.
Sementara, kandungan vitamin A dalam toge juga dapat berkembang 10 kali lipat seiring dengan masa pertumbuhan toge. Sehingga, vitamin A memiliki sejumlah sifat antioksidan yang nantinya jadi sumber kekuatan sistem kekebalan tubuh.
Selain mengandung manfaat toge bagi pria, kecambah ini juga bagus buat kesehatan secara umum, lho. Ya, toge dipercaya membantu mengendalikan gula darah, karena kecambah ini mengandung antioksidan sulforaphane yang bisa mengontrol kadar insulin yang normal.
Tak hanya khasiat di atas saja, toge juga mengandung vitamin C yang bermanfaat dalam meningkatkan penyerapan zat besi serta membuat tubuh menggunakan zat besi lebih baik.
Efek inilah yang mampu membantu dalam pengobatan anemia serta mengurangi gejala anemia defisiensi besi. Sebab, jika kekurangan vitamin C bisa meningkatkan risiko anemia defisiensi besi dengan mengurangi penyerapan zat besi, hingga kemungkinan bisa meningkatkan perdarahan.
Perlu diketahui, bahwa zat besi juga penting dalam menjaga kekebalan tubuh seseorang. Sehingga, dalam satu cangkir toge, ada cukup zat besi yang dibutuhkan seorang pria dalam sehari. Sehingga, dengan semakin tercukupi zat besi seseorang, maka sel-sel tubuh akan semakin kuat dan terhindar dari infeksi.
Nah, itulah beberapa manfaat toge bagi pria dan kesehatan lainnya yang wajib diketahui. Semoga informasi di atas bisa berguna untuk DiaZens di rumah.