13 Manfaat Ketumbar dan Air Rebusannya untuk Kesehatan Jantung

Reporter : Sheila Fathin
Senin, 26 April 2021 14:31
13 Manfaat Ketumbar dan Air Rebusannya untuk Kesehatan Jantung
Rempah-rempah pilihan ini bisa lawan radikal bebas dan sehatkan tubuh, lho!

Walau kecil, manfaat ketumbar selain untuk penyedap rasa, bagus untuk kesehatan tubuh. Rempah-rempah satu ini sudah lama selalu digunakan untuk penyedap masakan oleh masyarakat Indonesia. Ketumbar memiliki rasa yang kaya dan dapat menambah kenikmatan masakan. Tentunya, ketumbar tidak hanya sebagai penyedap makanan alami saja, tapi kandungan dari ketumbar ini banyak memiliki manfaat untuk kesehatan tubuh, lho. Simak baik-baik ya artikel satu ini.

1 dari 3 halaman

Manfaat Ketumbar untuk Kesehatan

Manfaat Ketumbar

Mengurangi Radikal Bebas

Tahukah kamu walau kecil-kecil begini ternyata manfaat ketumbar untuk kesehatan ini mampu menangkal radikal bebas? Ketumbar yang masuk ke dalam golongan rempah-rempah, penuh dengan kandungan antioksidan yang penting untuk melawan radikal bebas itu sendiri. Radikal bebas ini mampu merusak sel dan berpotensi menyebabkan kanker, penyakit jantung dan masih banyak lainnya lagi. Antioksidan dalam ketumbar ini membantu menghilangkannya.

Memperkuat Tulang

Manfaat ketumbar memiliki sumber kalsium yang kaya akan menjadi manfaat tambahan bagi mereka yang ingin merawat tulang dengan baik. Kalsium berperan penting dalam pertumbuhan kembali tulang dan pencegahan osteoporosis. Jika ingin memenuhi kebutuhan nutrisi kalsium harian kamu, kamu bisa menambahkan ketumbar sebagai penyedap rasa untuk masakan kamu.

Bagus untuk Penglihatan

Vitamin A, vitamin C, mineral dan antioksidan membuat ketumbar memainkan peran penting dalam meningkatkan penglihatan yang baik. Komponen ini juga membuat manfaat ketumbar untuk mengurangi stress dan ketegangan pada mata kamu. Selain itu mengandung beta-karoten yang dapat mencegah banyak penyakit lain yang menyerang mata.

Pengobatan Terbaik untuk Mata Merah

Manfaat ketumbar untuk kesehatan mampu membantu pengobatan untuk mata merah karena mengandung desinfektan dan sifat antimikroba yang melindungi mata dan melindungi dari penyakit mata seperti konjungtivitis. 

Menyembuhkan Pilek dan Batuk

Manfaat ketumbar sendiri dapat menyembuhkan pilek dan batuk. Di dalam ketumbar mengandung vitamin C yang merupakan antioksidan yang sangat kuat untuk membantu tubuh kamu. Senyawa ini juga bagus untuk memiliki kulit yang baik dan tubuh yang sehat.

Menyembuhkan Rasa Sakit saat Menstruasi

Perempuan yang memiliki siklus menstruasi tidak teratur bisa menambahkan ketumbar ke dalam makanan rutinnya. Manfaat ketumbar juga bisa mengatur siklus menstruasi dan juga mampu meredakan rasa sakit saat menstruasi.

2 dari 3 halaman

Manfaat Ketumbar untuk Jantung

Manfaat Ketumbar

Menurunkan Risiko Penyakit Jantung

Manfaat ketumbar memiliki khasiat yang bisa menurunkan kolesterol pada tubuh. Biji ketumbar ini mampu meningkatkan kadar kolesterol baik. Terdapat penelitian menunjukkan bahwa manfaat ketumbar untuk jantung memainkan peran penting dalam metabolisme lipid dalam sistem manusia. 

Biji ketumbar juga bisa menghambat agregasi trombosit manusia. Jika agregasi trombosit terjadi di arteri, itu dapat menyebabkan gangguan aliran darah ke jantung dan akhirnya terjadilah serangan jantung.

3 dari 3 halaman

Manfaat Rebusan Air Ketumbar

Manfaat Ketumbar

Mengatur Diabetes

Manfaat rebusan air ketumbar bisa meningkatkan insulin. Manfaat ketumbar ini dapat merangsang kelenjar endokrin yang akan membantu pankreas memproduksi lebih banyak insulin.Warna hijau ini memainkan peran yang sangat penting bagi semua penderita diabetes karena ini secara alami menurunkan kadar gula darah.

Mengobati Cacar Air

Manfaat ketumbar yang air rebusannya mengandung minyak esensial yang bersifat antioksidan, anti infeksi dan antimikroba. Ketumbar juga mengandung vitamin C dan zat besi yang membantu memperkuat sistem kekebalan tubuh. Dengan demikian, ketumbar membantu kamu memiliki sistem kekebalan yang lebih kuat sehingga mencegah dari cacar.

Membuat Kulit Halus dan Bercahaya

Manfaat ketumbar juga baik untuk kulit ternyata. Air rebusannya bisa mengobati kondisi kulit seperti eksim, kulit kering, gatal-gatal, radang dan ruam serta sariawan.

Membantu Pertumbuhan Rambut

Manfaat air rebusan ketumbar ini mampu membuat rambut tidak rontok. Selain itu ketumbar juga membuat kamu tidak mengalami stress yang berlebihan dan meningkatkan pertumbuhan rambut kamu.

Mengatur Kolesterol

Manfaat ketumbar yang mengandung senyawa Normandin ditemukan di dalam biji ketumbar untuk mengontrol pencernaan dan mengurangi kolesterol. Menurut ahli, senyawa ini membantu tubuh mencerna makanan dan menyerap lemak.

Mengobati Asam Lambung

Air rebusan ketumbar dapat membantu kamu untuk menghilangkan gas dalam lambung. Manfaat ketumbar sendiri dapat mengobati asam lambung dengan cara meminum satu sendok air rebusan ketumbar.

Manfaat ketumbar sangat dibutuhkan oleh tubuh manusia. Ketumbar juga tidak hanya bermanfaat sebagai penyedap rasa, tetapi juga memiliki manfaat dan khasiat yang baik untuk tubuh. So, Diazens, rempah-rempah ini baik banget untuk kamu gunakan di setiap masakan kamu, lho.

Beri Komentar