© 2020 Shutterstock.com/Roquillo Tebar
Banyak banget mitos yang beredar tentang penyebab mata kedutan ini. Ada yang bilang kedutan muncul sebagai tanda bakalan terjadi hal yang membuat sedih, dan yang lain sebagainya. Tapi, gimana fakta sebenarnya?
Kedutan adalah kejang otot-otot kelopak mata yang berulang dan nggak sengaja. Kedutan biasanya terjadi di kelopak atas tetapi juga bisa muncul di kelopak mata bawah.
Dilansir dari Healthline, bagi kebanyakan orang, kedutan ini bisa sangat ringan dan terasa kayak tarikan lembut di kelopak mata. Tapi ada juga yang merasakan kedutan yang cukup kuat untuk memaksa kedua kelopak mata menutup sepenuhnya. Ini adalah kondisi berbeda yang disebut blepharospasm.
Berapa lama waktu kedutan berlangsung ini nggak ada yang bisa memprediksi. Kadang ada yang beberapa detik, atau selama satu sampai dua menit. Tapi ada juga yang mengalami kedutan yang datang dan muncul selama beberapa hari.
Penyebab mata kedutan sering kali nggak bisa diidentifikasi. Karena jarang merupakan pertanda masalah sering, penyebabnya sering kali nggak diselidiki.
Melansir laman All About Vision, penyebab mata kedutan bisa karena:
Sangat mungkin stres adalah penyebab mata kedutan. Untuk menghindarinya, coba deh lakukan hal-hal yang menyenangkan untuk mengurangi stres.
Kurang tidur karena stres atau karena alasan lain bisa jadi penyebab mata kedutan. Untuk mengembalikan performa tubuh, coba untuk mengejar waktu tidur dan mengembalikan lagi jadwal tidur yang teratur.
Ketegangan mata, terutama karena terlalu lama melihat ke layar komputer atau ponsel, juga jadi penyebab mata kedutan secara umum.
Ikuti aturan 20-20-20 saat kamu menggunakan peangkat digital. Yakni setiap 20 menit alihkan mata dari layar untuk melihat benda yang berada di jarak 20 kaki selama 20 detik. Cara ini bakalan mengurangi kelelahan penyebab mata kedutan.
Sebuah jurnal menyebut kalau rokok adalah penyebab kedutan, dengan risiko berbanding lurus dengan jumlah rokok yang dikonsumsi.
Terlalu banyak kafein bisa jaid penyebab mata kedutan karena sistem saraf jadi berkedut. Tapi sebuah penelitain sempat membuktikan kalau kafein justru bisa mengurangi kedutan, meski hal tersebut tidak terjadi secara signifikan.
Jalur alkohol sebagai penyebab kedutan yakni karena alkohol meningkatkan permeabilitas neuron. Saat konsumsi alkohol maka akan terjadi ketidak seimbangan ion. Atau mungkin juga berhubungan dengan efek membran alkohol pada saraf perifer pada otot yang berfungsi saat mata berkedip.
Peradangan kelopak mata, yang disebut blepharitis, dapat menyebabkan kelopak mata menjadi merah, bersisik, dan gatal. Kondisi itu juga membuat kamu lebih peka terhadap cahaya. Semua gejala ini bakalan jadi penyebab mata kedutan.
Saat mata kering, maka gerakan mengedip bertujuan untuk menyebarkan pelumas mata. Maka mungkin ada kaitannya antara mata kering sebagai penyebab mata kedutan dengan respon alami mata untuk melumaskannya.
Kedutan bisa muncul di kelopak mata kanan atau kiri, dan lagi-lagi lokasinya dikaitkan dengan mitos tertentu. Katanya nih penyebab mata kedutan di sebelah kiri karena bakalan ada hal buruk yang terjadi.
Atau bisa juga penyebab kedutan di mata sebelah kiri yaitu karena ada orang yang berbicara jelek tentang kamu. Wah, kasian banget ya orang yang hidupnya suka jahat ke orang. Kalo ada banyak banget ornag yang ngomongin kejelekannya, matanya bakalan berkedip terus tanpa henti, hihihi.
Beberapa mitos juga disebut mengenai penyebab kedutan mata di sebalh kanan. Kalau kedutan di mata kiri menjadi pertanda hal yang buruk, maka kedutan di mata kanan adalah pertanda sebaliknya.
Berdasarkan penelusuran Diadona, nggak ada penjelasan spesifik mengenai penyebab kedutan di mata kiri atau kanan. Seluruh informasi dari bidang kesehatan menybut secara umum bahwa kedutan seara umum berkaitan dengan stres, dan berbagai hal lain yang udah Diadona urai di awal tulisan
Kalau kedutan kamu sering muncul dan nggak hilang-hilang, bisa saja itu merupakan gejala dari penyakit saraf yang serius, antara lain:
Pada Hemifacial Spasm, terjadi iritasi pada saraf wajah yang jadi penyebab mata kedutan.
Pada awalnya kedutan hanya akan dirasakan pada salah satu mata, lalu kemudian menyebar ke satu sisi wajah dan menyebabkan kontraksi spontan pada rahang, pipi, bahkan leher.
Yakni gangguan saraf mata yang membuat kontraksi otot di sekitar mata dan penyebab mata kedutan. Gejalanya bisa berupa kedutan yang tak kunjung sembuh. Bila kamu mengalaminya, segera datang ke dokter ya!
Atau bisa juga sebagai pertanda penyakit lain yang lebih serius. Namun tandanya harus disertai dengan gejala yang lain.
Gangguan otak dan saraf bisa jadi penyebab kedutan, antara lain:
Suatu kondisi di mana satu sisi wajah terkulai ke bawah
Yang menyebabkan kejang otot yang nggak terduga
Di mana leher kejang secara acak dan kepala berputar ke posisi yang nggak nyaman
Yakni penyakit saraf pusat yang menyebabkan masalah kognitif dan gerakan
Yaitu tubuh gemetar, kekauan otot, maslaah keseimbangan dan kesulitan berbcara
Yang ditandai dengan gerakan tak sadar dan tics verbal
Penyebab mata kedutan bisa karena sesuatu yang umum dialami semua orang. Bila ini terjadi, maka kedutan tersebut bakalan cepet hilang. Tapi kalau nggak segera sembuh dan muncul gejala lain yang mengkhawatirkan, segera ke dokter ya!