17 Ciri-Ciri Bipolar Disorder, Mirip dengan Stres Biasa

Reporter : Dhewi Bayu Larasati
Sabtu, 13 Juni 2020 10:44
17 Ciri-Ciri Bipolar Disorder, Mirip dengan Stres Biasa
Ciri-ciri bipolar kadang bisa susah banget dideteksi. Sekitar 20 persen orang dengan penyakit ini awalnya mendatangi ahli kesehatan jiwa dengan keluhan depresi.

Ciri-ciri bipolar secara umum ditandai dengan siklus suasana hati yang tinggi, lalu kemudian jadi depresi. Kalo penderita mengikuti pola klasik ini, maka mendiagnosa penyakit ini jadi relatif lebih mudah.

Ciri-ciri bipolar ini nggak sama dengan mood swing kayak yang sering kita alami. Saat penderita mengalami siklus depresi, mereka jadi ngerasa sedih, putus asa, hilang minat dan kesukaan sama sebagian besar kegiatan. Tapi saat memasuki siklus manik, mereka jadi ngerasa penuh euforia, penuh energi dan jadi mudah tersinggung. Perubahan-perubahan tersebut bisa mempengaruhi tidur, energi, aktivitas, penilaian, perilaku, dan kemampuan berpikir jernih.

Tapi nih, melansir webmd.com, gangguan bipolar ini bisa aja berkamuflase. Ciri-ciri bipolar yang muncul bisa berkebalikan dari urutan yang biasanya.

Selain itu, ciri-ciri bipolar juga bakalan susah terdeteksi kalau fase manis hanya terjadi dalam intensitas ringan dan hampir nggak terdeteksi. Sementara, gejala depresi yang muncul bisa menjadi aspek dari penyakit lainnya. Belum lagi kalau misalnya ada maslah penunaan zat dan lain-lain.

1 dari 3 halaman

Ciri-Ciri Penyakit Bipolar

Ilustrasi Penyakit Bipolar

Ciri-ciri bipolar ini bervariasi. Banyak dari ciri-ciri berikut yang bisa disebabkan oleh kondisi lain, yang menyebabkan bipolar itu sendiri jadi sulit didiagnosis.

Ciri-ciri bipolar umunya bisa dibagi menjadi ciri yang muncul pada fase mania, dan ciri pada mereka yang sedang ada di fase depresi.

Ciri-Ciri Bipolar Siklus Mania

Episode manik mencangkup tiga atau lebih ciri-ciri bipolar berikut

  • Ngerasa terlalu bahagia untuk waktu yang lama
  • Peningkatan aktivitas atau energi
  • Nggak ngerasa ngantuk
  • Bicara dengan cepat, seringkali berbalapan dengan pikiran
  • Merasa sangta gelisah dan impulsif
  • Mudah tersinggung
  • Merasa sangat percaya diri
  • Terlibat dalam perilaku yang berisiko, misalnya seks impulsif, berjudi, atau belanja besar-besaran.

Ciri-Ciri Bipolar Episode Depresi

Episode depresi ini mencangkup gejala yang parah sehingga penderiat sering mengalami kesulitan dalam kegiatan sehari-hari, misalnya seperti pekerjaan, sekolah, kegiatan sosial, atau percintaan. Setiap episode depresi mencangkup lima atau lebih ciri-ciri bipolar berikut:

  • Suasana hati yang trtekan, kayak ngerasa sedih, kosong, putus asa atau menangis
  • Penurunan berat badan yang signifikan waaupun lagi nggak diet, atau justru kenaikan berat badan yang banyak anget
  • Insomnia atau justru terlau banyak tidurGelisah, perilaku melambat
  • Kelelahan
  • Hilangnya minat atau kesenangan di hampir semua hal
  • Perasaan nggak berharga
  • Menurunnya konsentrasi atau kemampuan berpikir
  • Punya perasaan nggak berharga, rasa bersalah yang berlebihan
  • Punya pikiran, merencanakan atau justru mencoba bunuh diri.

2 dari 3 halaman

Ciri-Ciri Bipolar

7 Tanda Gangguan Bipolar Yang Tidak Kamu Disadari

Secara keseluruhan nih, berbagai faktor membuat ciri-ciri bipolar jadi nggak jelas. Ada beberapa fakta menarik mengenai diagnosa penyakit ini:

  • Ada sekitar 20 persen ornag yang datang ke ahli kesehatan jiwa dengan keluhan depresi, yang sebenarnya adalah mengidap penyakit bipolar
  • Sekitar 50 persen orang dengan penyakit ini sudah datang ke 3 psikiater sebelum akhirnya mendapatkan diagnosa yang jelas
  • Diperlukan rata-rata 10 tahun bagi orang untuk akhirnya mengawali pengobatan untuk, sejak gejala dimulai. Penyebabnya? Sebagian besar karena keterlambatan diagnosis
  • Kebanyakan orang dengan dengan gangguan bipolar memiliki kondisi kejiwaan tambahan (seperti penyalahgunaan zat atau kecemasan ) yang dapat membuat diagnosis secara keseluruhan lebih sulit.

Ciri-Ciri Bipolar pada Anak dan Remaja

Gangguan bipolar ini bisa sangat sulit terdeteksi pada anak-anak dan remaja. Kadang sangat sulit untuk tahu apakah naik turunnya mood seseorang itu normal, hasil stres atau jutru merupakan ciri-ciri bipolar.

Ciri-ciri bipolar yang menonjol pada anak-anak dan remaja mungkin juga termasuk perubahan suasan hati yang parah, yang berbeda ketimbang suasan hati pada biasanya.

3 dari 3 halaman

Ciri-Ciri Orang Bipolar

Ciri-Ciri Bipolar

Terlepas dari suasana hati yang ekstrem, orang-orang dengan penyakit ini masih sering nggak menyadari kalau ciri-ciri bipolar yang mereka alami mengganggu kehidupan mereka dan orang lain.

Maka, begitu ciri-ciri bipolar ini sudha mengganggu, maka segera temui dokter atau tenaga kesehatan mental. Gejala di tiap episode yang kamu alami nggak bisa membaik dengan sendirinya, dan dengan perawatan yang baik, maka gejala yang muncul bisa dikendaikan.

Ciri-ciri bipolar nggak bisa membaik dengan sendirinya, tapi harus dengan penanganan mereka yang ahli di bidang ini. Jangan ragu untuk berobat ya, pahami kalau kesehatan mental itu snagat penting!

Beri Komentar