17 Manfaat Baking Soda untuk Kesehatan Tubuh, Kecantikan Wajah, Rambut dan Gigi

Reporter : Bagus Prakoso
Jumat, 3 Januari 2020 18:51
17 Manfaat Baking Soda untuk Kesehatan Tubuh, Kecantikan Wajah, Rambut dan Gigi
Selain digunakan di dapur, baking soda juga berkhasiat untuk kesehatan dan kecantikan.

Baking soda atau natrium bikarbonat merupakan bahan pengembang dalam pembuatan kue. Selain digunakan untuk membuat kue, ternyata baking soda juga berkhasiat untuk kesehatan dan kecantikan.

Baking soda sering digunakan untuk meredakan asam lambung. Selain itu, manfaat baking soda yang lainnya juga dapat menghilangkan bau busuk. Ini karena kandungan zat basa pada baking soda yang cepat bereaksi terhadap asam lain di sekitarnya.

Selain itu, baking soda ternyata juga bermanafaat untuk kecantikan wajah lho. Apa saja khasiatnya? Yuk kita simak.

1 dari 4 halaman

Manfaat Baking Soda Untuk Kecantikan Wajah

Ilustrasi Wanita Memakai Krim Wajah

Baking soda adalah bahan yang dapat ditemukan di dapur. Ternyata, bahan yang biasa digunakan sebagai pengembang dalam kue ini juga bermanfaat untuk kecantikan wajah. Apa saja sih manfaat baking soda untuk kesehatan wajah? Berikut ulasannya.

1. Membersihkan sel kulit mati

Manfaat baking soda yang pertama adalah dapat membersihkan sel kulit mati. Baking soda bersifat exfoliant sehingga bisa mengangkat sel-sel kulit mati di permukaan wajah. Kulit yang kusam desebabkan oleh sel-sel kulit mati. Nah, kamu bisa menggunakana manfaat baking soda dengan cara berikut:
- Campurkan dua sdm baking soda dalam dua gelas air.
- Aduk hingga rata
- gunakan sebagai pembersih wajah dengan.

2. Menghilangkan jerawat

Manfaat baking soda yang kedua adalah dapat menghilangkan jerawat. Jerawat muncul karena bakteri dan minyak yang tersumbat oleh kulit mati. Seperti manfaat baking soda sebelumnya yang dapat mengangkat sel=sel kulit mati, baking soda juga dapat menghilangkat jerawat.

Kamu bisa melakukannya dengan mencampurkan baking soda dan air. Buatlah jadi pasta kental. kemudian oleskan pada jerawat di wajah. Kamu bisa mendapat manfaat baking soda ini dengan menggunakannya dua atau tiga kali dalam sehari selama 3-4 menit kemudian bersihkan.

3. Mencerahkan kulit

Manfaat baking soda ternyata juga bisa untuk memutihkan kulit. Lagi-lagi karena sifat exfoliant yang dapat mengangkat sel kulit mati sehingga dapat mencerahkan kulit.

Kamu bisa mendapat manfaat baking soda ini dengan mencampurkan dua sendok baking soda dengan sedikit air. Oleskan ke kulit wajah. Pijat secara perlahan dan bilas menggunakan air hangat.

4. Menghilangkan flek hitam

Manfaat baking soda selanjutnya dapat menghilangkan flek hitam pada wajah. Baking soda bersifat anti bakteri dan anti jamur yang membantu dalam mengobati infeksi yang menyebabkan komedo.

Kamu bisa mendapat manfaat baking soda untuuk wajah yang satu ini dengan mencampurkan dua sendok makan baking soda dengan sedikit air. Oleskan pada wajah kecuali mata dan bibir. Kemudian diamkan sampai kering selama sekitar 25 menit. Bilas dengan air hangat.

5. menghilangkan minyak

Manfaat baking soda untuk wajah yang terakhir adalah dapat menghilangkan minyak. Minya berlebih dapat membuat wajah tampak kusam dan dapat memicu timbulnya komedo dan jerawat.

Kamu bisa melakukannya dengan cuci wajah dengan menggunakan air yang telah dicampur dengan baking soda. Dengan cara ini, kamu akan mendapat kulit yang bersih dan berkilau, kesat tanpa minyak.

2 dari 4 halaman

Manfaat Baking Soda untuk Kesehatan Tubuh

Ilustrasi Baking Soda

Baking Soda atau sodium bikarbonat adalah bubuk putih yang merupakan kombinasi sodium dengan hidrogen karbonat. Baking soda sering digunakan sebagai pengembang kue. Kombinasi bahan yang bersifat asam seperti susu atau krim mampu menghasilkan gelembung udara sehingga bisa mengembangkan kue.

Namun baking soda bukan hanya sekedar untuk membuat kue. Ternyata baking soda juga punya manfaat untuk kesehatan. Apa saja sih manfaat baking soda untuk kesehatan? Yuk kita simak.

1. Penetral asam lambung

Manfaat baking soda untuk kesehatan yang pertama adalah dapat menangani asam lambung. Kandungan sodium bikarbonat yang dimiliki baking soda serupa dengan pankreas manusia untuk melindungi usus. Sodium bikarbonat bisa menetalisasi asam lambung dan menangani gejala maag.

Dilansir dari Home Remedies for Life, kamu bisa mencampur baking soda dengan air kemudian dikonsumsi. Larutan ini dipercaya dapat mengurangi permasalahan pencernaan seperti rasa panas pada perut, mual dan asam lambung. Tapi kamu perlu konsultasi ke dokter sebelum mengonsumsi larutan ini. Karena ditakutkan larutan ini memiliki efek samping bagi tubuh.

2. Membersihkan mulut

Manfaat baking soda untuk kesehatan yang kedua dapat membersihkan mulut. Kemampuan baking soda yang abrasif membuat baking soda dapat menjadi penganti pasta gigi bila dikombinasikan dengan air.

Namun perlu diperhatikan, menurut beberapa literatur menyatakan terlalu sering menggunakan baking soda pada gigi dapat menyebabkan rusaknya email gigi. Ini menyebabkan gigi sensitif terhadap suhu panas dan dingin.

3. Meredakan asam urat

Asam urat merupakan peradangan sendi yang disebabkan oleh pembentukan asam urat dalam tubuh. Minum baking soda yang dicampur dengan air akan membantu meringankan sakit karena asam urat. Ini karena baking soda dapat mencegah akumulasi asam dalam tubuh.

4. Mengurangi gejala meriang akibat flu

Baking soda adalah obat alami yang bisa dikonsumsi untuk melawan flu dan meriang. Baking soda juga dapat membunuh virus secara efektif jika dikonsumsi pada tahap awal infeksi.

5. Bahan rendaman

Manfaat baking soda untuk kesehatan adalah sebagai bahan rendaman. Baking soda mengandung substansi alkali yang dapat membersihkan racun. Penggunaannya sebagai bahan rendaman kaki dapat membantu melembutkan kulit kasar. Selain itu, baking soda juga punya manfaat untuk ketiak sebagai deodorant. Dengan rendaman air yang dicampur dengan baking soda dipercaya dapat menjadi deodorant alami yang dapat membunuh bakteri-bakteri pada ketiak yang dapat menyebabkan bau badan.

3 dari 4 halaman

Manfaat Baking Soda untuk Rambut

Ilustrasi Rambut

Baking soda merupakan bahan dapur yang ternyata juga memiliki manfaat untuk keindahan rambut. Baking soda dapat membuat rambut indah berkilau secara natural.

Baking soda juga dapat melembabpkan serta menutrisi kulit kepala sehingga rambut tumbuh lebih sehat dan tidak mudah patah. Selain itu, apa saja sih manfaat baking soda untuk rambut? Berikut uraianya. Yuk, disimak!

1. Membuat rambut lebih lebat

Manfaat baking soda untuk rambut dapat membuatnya lebih terlihat lebat. Kilau rambut terlihat alami dan jauh lebih sehat. Rambut lebat dapat menyempurnakan penampilan kamu.

2. Menghilangkan ketombe

Manfaat baking soda untuk rambut juga dapat menghilangkan ketombe. Merawat rambut rutin dengan baking soda dapat secara perlahan menghilangkan ketombe yang mengganggu kesehatan rambut.

3. Menghilangkan minyak pada kulit kepala

Baking soda dapat menyerap minyak berlbeih pada kulit kepala. Perawatan ini cocok bagi kamu yang memiliki tipe rambut berminyak.

4. Mengangkat kotoran

Manfaat baking soda untuk rambut yang terakhir adalah dapat membersihkan kotoran yang menumpuk di kulit kepala. Ini membuat kulit kepala terasa lebih bersih dan meningkatkan rasa kepercayaan diri.

4 dari 4 halaman

Manfaat Baking Soda untuk Gigi

Ilustrasi Sikat Gigi

Beberapa penelitian membuktikan kemampuan pasta gigi dengan kandungan baking soda dlama memutihkan gigi. Ditemukan fakta baking soda memiliki sifat abrasif yang mampu mengikis noda kuning di gigi. Itulah mengapa pasta gigi dengan kandungan baking soda lebih efektif dalam memudarkan noda kuning pada gigi dibandingkan pasta gigi tanpa kandungan baking soda.

Yang kedua, baking soda dpat mengurangi bakteri dalam gigi. Baking soda juga dapat menstabilkan tingkat keasaman di mulut. Saat tingkat keasaman di mulut stabil, fluoride dalam pasta gigi akan lebih mudah mengembalikan lapisan enamil gigi yang rusak.

Penggunaan baking soda dalam pasta gigi juga bisa membantu menurunkan risiko penyakit gusi dan mencegah terjadi pembentukan karang gigi.

Nah, ternyata selain untuk membuat kue, baking soda juga memiliki segudang manfaat bagi kesehatan tubuh, dan kecantikan. Dengan bahan yang mudah ditemui di dapur ini ternyata kamu bisa melakukan berbagai perawatan untuk tubuh. Semoga bermanfaat ya.

Beri Komentar