19 Penyebab Vagina Gatal Saat Hamil, Bisa karena Hal-Hal Kecil Ini

Reporter : Wicha Mashita
Kamis, 11 Juni 2020 11:03
19 Penyebab Vagina Gatal Saat Hamil, Bisa karena Hal-Hal Kecil Ini
Perhatikan lagi ya, iniloh penyebab vagina sering gatal.

Biasanya penyebab vagina gatal ini memang karena adanya masalah kulit. Tapi juga bisa dikarenakan penyakit tertentu bahkan penyakit menular seksual. Vagina gatal ini tentu membuat tidak nyaman ingin digaruk dan disertai rasa sakit.

Vagina gatal memang hal umum yang dialami perempuan di usia berapapun. Tapi biasanya lebih sering dialami setelah puber. Meski secara umum bukan tanda bahaya, tapi perlu juga diwaspai dan menjaga kebersihan organ intim kita itu.

1 dari 7 halaman

Apa Penyebab Vagina Gatal

Penyebab Vagina Gatal

Beberapa hal ini bisa jadi penyebab vagina gatal. Biasanya justru kita pakai dalam kegiatan sehari-hari.

Iritasi Produk


1. Penggunaan sabun mandi pada vagina
2. Menggunakan semprotan untuk alat kelamin
3. Memakai alat kontrasepsi oles
4. Memakai krim atau salep untuk area vagina
5. Penggunaan pelembut kain dan detergen

Infeksi Ragi


Vagina juga bisa terkena infeksi ragi atau jamur ini loh! Ragi memang bukan hal yang berbahaya kalau jumlahnya cukup. Namun, kalau sudah berlebihan bisa menimbulkan infeksi dan jadi penyebab vagina gatal.

Biasanya infeksi ragi ini dialami seseorang yang sedang meminum antibiotik. Soalnya antibiotik bisa menghancurkan bakteri baik dan jahat sekaligus. Nah, padahal bakteri baik ini penting untuk menjaga pertumbuhan ragi. Ragi dengan jumlah berlebih bisa menyebabkan vagina gatal, rasa seperti terbakar bahkan sampai keluar keputihan yang nggak normal.

2 dari 7 halaman

Infeksi Bakteri

Penyebab Vagina Gatal
Infeksi bakteri vagina atau bacterial vaginosis adalah penyebab vagina gatal yang sering dialami perempuan. Kalau tadi karena jamur, infeksi kali ini dipicu bakteri baik dan jahat di vagina yang jumlahnya nggak seimbang.

Gejala yang muncul biasanya rasa gatal diiringi keluarnya cairan dengan bau tidak sedap. Keputihannya berwarna putih kusam atau abu-abu. Bahkan ada juga yang keputihannya berbusa dengan tekstur lebih cair.

Penyakit Kulit


Ada juga faktor penyebab vagina gatal dan kemerahan karena penyakit kulit, seperti eksim dan psoriasis. Eksim merupakan penyakit yang bisa disebut dermatitis atopik dengan gejala munculnya ruam yang memiliki tekstur bersisik dan rasanya sangat gatal. Biasanya ada di badan dan bisa sampai menyebar ke vagina.

Sedangkan psoriasis adalah penyakit autoimun yang gejalanya memunculkan bercak merah bersisik di sepanjang kulit kepala serta persendian dengan rasa gatal. Nah biasanya juga menyerang area vagina.

3 dari 7 halaman

Stres

Ilustrasi Wanita Stres
Mungkin terdengar sepele, tapi faktanya stres juga bisa jadi penyebab vagina gatal. Mengutip dari American Journal of Obsetetrics and Gynecology, stres bisa membuat sistem imun menjadi lemah. Itu kenapa tubuh jadi mudah terkena infeksi bakteri vagina dan menimbulkan rasa gatal.

Menopause


Mengalami menopause juga bisa menyebabkan rasa gatal yang teramat di area vagina. Soalnya kadar hormon estrogen dalam tubuh berkurang sehingga memicu kondisi atrofi vagina.

Atrofi vagina ini adalah kondisi di mana terjadinya penipisan mukosa atau selaput lendir di vagina. Sehingga bisa menjadi kekeringan dan memicu rasa gatal. Itu kenapa penyebab vagina gatal bisa karena menopause dan biasa terjadi di usia 50 tahun ke atas. 

4 dari 7 halaman

Penyakit Menular Seksual

Ilustrasi pasangan bertengkar berargumen marah
Selain karena hal-hal di atas, kemungkinan yang bisa jadi penyebab vagina gatal adalah menderita penyakit menular seksual. Penyakit ini bisa ditularkan melalui seks oral, vagina dan anak. Misalnya seperti penyakit klamidia, gonore, kutil kelamin, trikomoniasis dan herpes kelamin.

Nggak hanya rasa gatal, tapi juga muncul keputihan dengan warna hijau atau kuning, timbul rasa sakit saaat kencing bahkan muncul lesi di kulit.

Kanker Vulva


Penyakit berbahaya lainnya yang bisa jadi penyebab vagina gatal adalah kanker vulva yang berkembang di area vulva atau bagian terluar vagina. Area yang termasuk adalah bibir dalam dan luar vagina, klitoris serta bukaan vagina.

5 dari 7 halaman

Penyebab Vagina Gatal
Selain faktor-faktor yang sudah disebutkan di atas, ada juga loh risiko yang membuat penyebab vagina gatal, antara lain:

1. Memakai celana yang lembab dengan waktu yang lama

2. Sedang minum antibiotik

3. Menggunakan produk perawatan kewanitaan yang ada pewanginya

4. Melakukan douching, yaitu membersihkan vagina dengan bahan kimia khusus

5. Nggak memperhatikan kebersihan vagina

6. Sering gonta-ganti pasangan seks dan nggak pakai kondom

6 dari 7 halaman

Penyebab Vagina Gatal Saat Hamil

ilustrasi ibu hamil

Itu tadi penyebab vagina gatal secara umum, kalau dialami perempuan yang sedang hamil bisa dikarenakan adanya perubahan tingkat pH atau keasaman pada vagina. Sehingga menyebabkan iritasi di permukaan kulit area vagina dan muncul rasa gatal.

Kalau pada wanita hamil ini dikarenakan infeksi jamur moms. Soalnya kadar hormon di tubuh, yaitu estrogen dan progesteron mengalami perubahan. Memang nggak berbahaya sih moms, tidak memengaruhi janin juga.

Namun, tetap harus memperhatikan kebersihan vagina ya dan jangan mengatasinya sembarangan. Tidak disarankan meminum obat antijamur karena berisiko keguguran.

 

7 dari 7 halaman

Ada yang bisa dilakukan untuk merawat vagina yang gatal saat hamil nih moms. Bisa menggunakan baking soda yang dicampur ke dalam air saat mandi, mengolekskan krim di area vagina, melakukan hubungan seksual dan memakai krim antijamur khusus untuk vagina. Jangan lupa konsultasikan dengan dokter juga ya moms.

Jadi itu tadi faktor-faktor penyebab vagina gatal baik secara umum maupun yang bisa terjadi pada ibu hamil. Menjaga kebersihan vagina sedari dini memang sangat penting.

Beri Komentar