Mudah Cemas? Yuk Surfing! Ada Rekomendasi Pantainya Juga Lho!

Reporter : M. A. Adam Ramadhan
Kamis, 30 Januari 2020 11:06
Mudah Cemas? Yuk Surfing! Ada Rekomendasi Pantainya Juga Lho!
Kalau kamu sudah mencoba berbagai hal untuk menyingkirkan gangguan kecemasan tapi belum juga berhasil, mungkin sudah saatnya kamu mencoba berselancar.

Gangguan kecemasan sering hadir dalam kehidupan sehari-hari kita. Akibatnya, kita bisa merasa nggak nyaman saat menjalani hidup.

Kamu mungkin merupakan salah satu orang yang telah mencoba berbagai cara untuk mengatasi gangguan tersebut, namun sialnya, kecemasan nggak pernah minggat dari dirimu.

Tapi, pernahkah kamu kepikiran untuk pergi berselancar demi mengatasi gangguan kecemasanmu? Dilansir dari Health Line (30/01), berikut alasan berselancar bagus untuk menangkal gangguan kecemasan.

 

1 dari 6 halaman

1. Merasa Bebas

Bahagia dan Bebas

Berselancar berarti kamu menerjunkan tubuh kamu di lautan bebas, yang dipenuhi dengan ombak.

Sebelum terjun ke lautan bebas, pasti ada rasa ketakutan yang hadir pada dirimu. Namun ketika kamu memaksakan dirimu menyatu dengan ombak laut, semua rasa yang kamu khawatirkan itu hilang begitu saja.

Begitu juga dengan kecemasan. Kecemasan biasanya hadir dari rasa khawatir bahkan ketakutan yang kerap kali dipikirkan. Dengan berselancar, kamu akan pelan-pelan mengetahui bagaimana melepas semua perasaan itu dan kamu pun menjadi bebas.

2 dari 6 halaman

2. Masuk 'Zone' alias Fokus

Ilustrasi wanita fokus

Ketika kamu berselancar, kamu akan mendapatkan cara bernapasmu yang terbaik. Saat ini terjadi, kamu akan memasuki 'zone' atau fokus yang sangat ideal.

Dengan melatih memasuki 'zone' itu, pikiran-pikiran yang nggak penting akan segera tersingkir, sehingga kecemasan pun perlahan akan hilang dengan sendirinya.

3 dari 6 halaman

3. Bagusnya Berada di Air Dingin

Ilustrasi Berenang

Memanjakan dirimu dengan air dingin memiliki efek psikologis yang sangat bermanfaat. Salah satunya dalah membuat diri menjadi bahagia.

Hal ini dikarenakan ketika kita memasukan tubuh ke air dingin, termasuk dengan berselancar, itu sama saja kita sedang merangsang endorfin untuk dilepaskan. Saat pelepasan endorfin terjadi, kita seakan menghasilkan efek seperti kejutan listrik, yang dapat mengobati gangguan mental termasuk kecemasan.

4 dari 6 halaman

4. Kecanduan Olahraga

Ilustrasi Berolahraga

Ketika kamu sudah mulai suka berselancar, kamu akan merasa ingin melakukannya lagi dan lagi. Namun, kemungkinan hal itu sulit untuk terjadi, karena kita memiliki dunia kesibukan sendiri.

Namun, kamu akan mencoba untuk mengganti aktivitas surfing dengan kegiatan olahraga yang lain. Ketika kamu rajin berolahraga sebagai pengganti berselancar, tubuh dan otakmu akan semakin sehat, sampai kecemasan pada diri kamu pun dibuat hilang.

5 dari 6 halaman

5. Berpikiran Positif

Ilustrasi Merenung

Berlancar akan membuatmu untuk selalu berpikir positif. Kamu akan cenderung memikirkan tentang masa depan, apa yang kamu lakukan selanjutnya (termasuk berselancar), daripada memikirkan masa lalu yang dapat membuatmu berpikir dan khawatir.

6 dari 6 halaman

LALU, PANTAI MANA SAJA YANG ASYIK UNTUK SURFING?

Memang, nggak semua pantai di Indonesia itu aman untuk berselancar. Namun, menurut Indoensia Tatler, seenggak terdapat tujuh pantai terbaik di Indonesia yang bisa kamu kunjungi untuk berselancar. Pantai-pantai tersebut adalah:

a. Mentawai, Sumatera Barat

ilustrasi pantai mentawai

Pantai Mentawai bisa dibilang rumahnya para penyelancar di seluruh dunia. Nggak heran sih, sebab ada lebih dari 400 spot surfing yang bisa dijajal di tempat ini.

b. Bawa, Sumatera Utara

ilustrasi pantai bawa

Kamu nggak akan kecewa untuk mencoba berselancar di tempat ini. Sebab, selain tempatnya yang terjangkau, airnya yang sangat jernih membuatmu betah berlama-lama bermain-main dengan ombak.

c. Plengkung, Banyuwangi

ilustrasi pantai plengkung

Pantai ini juga terkenal dengan sebutan G-Land. Kalau kamu ingin menguji adrenalin, kamu bisa banget mampir ke pantai ini. Sebab, G-Land dinobatkan memiliki ombak terbaik kedua di dunia setelah Hawaii.

d. One Palm Point, Jawa Barat

ilustrasi pantai one palm point

Tepatnya di Pulau Panaitan, kamu bisa mencoba pantai dengan ombaknya yang menakjubkan di tempat ini. 

e. Lagundri Bay, Sumatera Utara

ilustrasi pantai lagundri bay

Seletah menjajal pantai Mentawai, kamu bisa langsung berpindah ke Pulau Nias. Lagundri Bay merupakan salah satu tempat paling terkenal untuk berselancar 

f. Desert Point, Lombok

ilustrasi pantai desert point

Selain pantai Pink dan Gunung Rinjaninya, Lombok juga terkenal dengan tempat berselancarnya yaitu Desert Point. Kalau kamu masih peselancar pemula, sebaiknya jangan dulu berkunjung ke tempat ini, karena ombaknya hanya diperuntukan untuk para profesional.

G. Millers Point, Sumba

ilustrasi pantai millers point

Nusa Tenggara Barat (NTT) memiliki letak berselancar tersembunyi yang terkenal dengan sebutan Millers Point. Walau tempat ini bisa dibilang jarang dikunjungi, kamu nggak bakal menyesal setibanya di sana. Atau, karena itulah letak keutamaan tempat tersebut.

 

Itulah kenapa berselancar bagus untuk mengatasi kecemasanmu. Kalau kamu bingung mau berselancar, kamu bisa mencoba tempat-tempat yang kami rekomendasikan, lho!

Semoga bermanfaat, ya!

Beri Komentar