5 Makanan yang Ampuh Membantumu Mengontrol Kadar Diabetes

Reporter : Mutia Wella Lukitasari
Sabtu, 4 Januari 2020 14:09
5 Makanan yang Ampuh Membantumu Mengontrol Kadar Diabetes
Tak dapat dipungkiri jika terdapat beberapa makanan yang memiliki kandungan ampuh untuk mengontrol diabetes. Cari tau dibawah ini yuk.

Diabetes merupakan suatu penyakit yang berproses dalam waktu yang lama. Ditandai dengan naiknya kadar gula (glukosa) darah hingga diatas normal. Bagi penderita diabetes, penting untuk mengetahui nutrisi dari makanan yang di konsumsi, bahkan tidak banyak makanan sehat yang menjadi pilihan.

Namun, terdapat beberapa makanan yang dapat dijadikan pilihan untuk mengontorol kadar gula dalam tubuh. Dilansir dari healthline (03/06) berikut adalah makanan yang ampuh membantumu mengontrol kadar diabetes.

1. Sayuran Hijau

Ilustrasi Sayuran


Sayuran hijau berdaun sangat bergizi dan rendah kalori. Tak hanya itu, sayuran hijau juga sangat rendah karbohidrat yang dapat dicerna, yang meningkatkan kadar gula darah.

Sayuran seperti bayam, kangkung dan sayuran hijau lainnya merupakan sumber vitamin dan mineral yang baik, termasuk vitamin C.

Dalam suatu studi, peningkatan asupan vitamin C mengurangi penanda inflamasi dan kadar gula darah untuk orang dengan diabetes tipe 2 atau tekanan darah tinggi.

Selain itu, sayuran hijau adalah sumber antioksidan lutein dan zeaxanthin yang baik.

2. Telur

Ilustrasi telur rebus


Telur memberikan manfaat kesehatan yang beragam. Faktanya, telur adalah salah satu makanan terbaik yang dapat membuat kenyang selama berjam-jam.
Telur mengurangi peradangan, meningkatkan sensitivitas insulin, meningkatkan kadar kolesterol HDL "baik" dan memodifikasi ukuran dan bentuk kolesterol LDL.

Dalam sebuah penelitian, orang dengan diabetes tipe 2 yang mengonsumsi 2 butir telur setiap hari sebagai bagian dari diet tinggi protein mengalami peningkatan kadar kolesterol dan gula darah.

Selain itu, telur adalah salah satu sumber terbaik lutein dan zeaxanthin, antioksidan yang melindungi mata dari penyakit.

3. Chiaseed
Chiaseed adalah makanan yang luar biasa bagi penderita diabetes. Memiliki kandungan yang sangat tinggi serat, namun rendah karbohidrat dan mudah dicerna.

Faktanya, 11 dari 12 gram karbohidrat dalam porsi 28 gram (1 ons)chiaseed adalah serat, yang tidak meningkatkan gula darah
Serat kental dalam biji chia sebenarnya dapat menurunkan kadar gula darah dengan memperlambat laju di mana makanan bergerak melalui usus dan diserap.

Biji chia dapat membantumu mencapai berat badan yang sehat karena serat mengurangi rasa lapar dan membuat merasa kenyang. Selain itu, serat dapat mengurangi jumlah kalori yang serap dari makanan lain yang dimakan bersamaan.

4. Brokoli

Ilustrasi Sayuran Hijau


Brokoli adalah salah satu sayuran paling bergizi. Setengah cangkir brokoli yang dimasak hanya mengandung 27 kalori dan 3 gram karbohidrat yang dapat dicerna, bersama dengan nutrisi penting seperti vitamin C dan magnesium.
Selain itu, beberapa peneliti percaya kadar insulin kronis yang tinggi meningkatkan risiko penyakit serius lainnya, seperti kanker dan penyakit Alzheimer.

Studi pada penderita diabetes telah menemukan bahwa brokoli dapat membantu menurunkan kadar insulin dan melindungi sel dari radikal bebas berbahaya yang diproduksi selama metabolisme.

Terlebih lagi, brokoli adalah sumber lutein dan zeaxanthin yang baik lainnya. Antioksidan penting ini membantu mencegah penyakit mata

5.Kacang

Ilustrasi Kacang-kacangan


Sebagian besar jenis kacang mengandung serat yang rendah karbohidrat yang dapat dicerna. Dalam sebuah penelitian, penderita diabetes yang memasukkan 30 gram kenari dalam diet hariannya selama satu tahun mengalami penurunan berat badan, mengalami peningkatan komposisi tubuh dan mengalami penurunan kadar insulin yang signifikan.

Temuan ini penting karena penderita diabetes tipe 2 sering mengalami peningkatan kadar insulin, yang terkait dengan obesitas.

Beri Komentar