© Shutterstock
Salah satu hal yang diperlukan oleh kita semua adalah tidur. Waktu tidur orang pun bermacam-macam. Namun, ternyata banyak orangtua yang melarang untuk tidur di sore hari. Selain karena alasan agama, kira-kira kenapa ya tidur sore itu sering dilarang?
Ternyata, melansir dari Liputan6.com, tidur sore itu memang tidak bagus untuk kesehatan. Jika terus sore, ketika terbangun bisa-bisa jadi sakit kepala. Bisa berlangsung singkat, tapu bisa berhari-hari. Mood pun bisa berantakan, apalagi jika dilakukan terus-terusan.
Selain sakit kepala, kamu pun juga bisa mengalami insomnia di malam harinya jika tidur sore. Padahal, tidur malam itu penting banget untuk kesehatan, apalagi bisa berpengaruh pada performamu di keesokan harinya.
Udah bisa insomnia, sakit kepala, tidur sore ternyata bisa memungkinkan terkena diabetes tipe-2, apalagi mereka yang tidur setelah makan. Hal ini berdasarkan sebuah penelitian di Cina. Katanya, produksi insulin terganggu, ditambah lagi adanya terganggunya siklus alami tubuh.
Udah gitu, bukannya segar yang kamu alami, tidur sore bisa banget bikin tubuh lemas.Sebab ketiak tidur sore, tubuh kekurangan asupan oksigen. Rasa lemas tersebut bisa dirasakan sampai malam hari, bahkan diesokan harinya.
Wah, jadi itu ya alasan secara medis kenapa kita sering dilarang tidur sore. Gimana menurutmu?