© Freepik.com
Telinga yang berdenging kerap dihubungkan dengan adanya mitos tertentu, seperti ada yang sedang membicarakan atau lainnya. Padahal terdapat alasan medis yang menjelaskan penyebab terjadinya hal ini lho.
Dalam medis, kondisi telinga yang berdenging disebut dengan tinnitus. Hal ini memang dapat terjadi di bagian kanan, kiri atau bahkan keduanya.
Dengingan ini dapat terdengar seperti suara siul, desis atau bahkan suara yang berirama seperti detakan jantung.
Hal ini dapat terjadi setelah mendengar suara yang terlalu kencang atau berfrekuensi tinggi dan dalam waktu yang cukup lama. Misalnya saja setelah kamu menonton sebuah konser atau mendengar suara gergaji mesin, akan wajar jika telinga akan berdengung.
Telinga yang terus berdengung sebelah kiri dapat menjadi gejala ringan dari tinnitus.
Tinnitus sendiri dapat menjadi pertanda adanya penyakit lain di sekitar telinga atau otak. Seperti telinga tuli, penyakit Meniere, tumor pada otak atau lain sebagainya.
Menurunnya kualitas pendengaran juga dapat terjadi karena faktor usia, khususnya ketika memasuki usia di atas 60-an. Hal ini cukup wajar terjadi.
Nah itu dia alasan kenapa telinga berdenging. Jadi bukan karena mitos yang ada ya!