©shutterstock.com/CGN089
Cara pencegahan TBC disebut merupakan hal yang terbaik untuk memerangi penyakit ini. Bahkan dalam pepatah lama disebutkan kalau satu ons pencegahan akan bernilai setara dengan lima ons penyembuhan.
Awalnya dulu nih, gimana sih penyakit TBC ini disebarkan?
Jadi begini, seseorang yang punya penyakit aktif dalam paru-parunya bisa menyebarkannya melalui udara. Aktif, dalam artian kuman tersebut berkembang biak dan menyebar did dalam tubuh. ini berbeda dengan TB laten di mana vakteri ada di dalam tubuh tapi tidak memiliki gejala. Ini nggak bisa ditularkan. Namun begitu gejala muncul, penularan bisa langsung terjadi.
Makanya, untuk mereka yang punya TBC aktif, disarankan oleh dokter untuk tinggal di rumah dan menjauh dari orang lain sejauh mungkin, sampai kondisinya nggak bisa menulari lagi.
Penyakit TB bisa menyebar dengan berbagai cara yang melibatnya kontak cairan paru, misalnya batuk, bersin, tertawa atau menyanyi. Namun, nggak bisa kok menular dengan berjabat tangan, berbagi makanan, ciuman atau tidur di ranjang yang sama.
Kebutuhan yang pertama dalam cara pencegahan TB yaitu dengan memutuskan rantai penyebaran dari orang dewasa ke orang lain. Maka, langkah pertama yang dilakukan yaitu melakukan identifikasi orang dengan TB aktif, trus menyembuhkannya. Dengan pengobatan yang tepat berarti merupakan pencegahan TBC yang tepat juga, kan?
Karena tahu nggak sih kalua jumlah orang yang terinfeksi akan meningkat kalau pengobatan penderita TBC nggak efektif. Ini terjadi karena penderita udah resisten terhadap obat.
Satu yang harus seorang penderita TB ingat yaitu TBC menular saat penderitanya melepaskan bakteri ke udara saat mereka batuk.
Maka, cara pencegahan TBC yang nggak kalah efektif yaitu dengan menerapkan etiket batuk yang benar. Saat batuk, tutup mulut dan hidung dengan tissue. Nggak ada tissue? Maka batuk atau bersinlah ke lengan atas atau siku.
Pemberian vaksin BCG pada anak dan bayi baru lahir merupakan upaya nasional atau cara pencegahan TBC. Vaksin ini emang udah terbukti sebagai perlindungan yang sangat baik untuk penularan TB pada anak.
Sayangnya, perlindungan terhadap TB paru yang ditularkan saat orang dewasa nggak cukup dengan vaksin ini aja.
Beda banget dengan penyakit lainnya ya, dalam cara pencegahan TBC mengandung langkah pendidikan TB untuk penderitanya. Apa aja sih?
Orang dengan penyakit TB harus tahu cara minum obat yang benar biar penyakitnya nggak resisten terhadap obat. Trus juga mereka kudu tahu gimana memastikan kalau mereka nggak menularkan TB ini ke orang lain.
Pendidikan TB ini hanya diperlukan oleh penderita aja ya, bukan ke orang umum. Secara umum, orang hanya perlu informasi dasar tentang TB aja. Kenapa? Ada beberapa alasan, salah satunya yaitu untuk mengurangi stigma yang masih terkait dengan TB.
Penyakit TB disebabkan karena bakteri Mycobacterium tubercolusis. Penyebarannya nggak semudah flu yang artinya penderita harus cukup deka dengan orang lain untuk menularkannya.
Selain menerapkan etiket batuk, apa lagi yang bisa penderita lakukan untuk cara pencegahan TBC anggota keluarganya?
Berikut hal-hal memungkinkan yang bisa dilakukan.
Cara pencegahab TB pada anak dilakukan dengan pemberian vaksin BCG sebanyak satu kali seumur hidup. Vaksin ini berisi sedikit bakteri TB yang dilemahkan, yang akan merangsang kekebalan tubuh saat anti ada bakteri TB.
Imunisasi biasanya diberikan pada bayi berumur 0 - 3 bulan. Efektivitasnya mencapai 70 - 80 persen untuk pencegahan TB apapun, bahkan TB meningitis.
Sebenarnya cara pencegahan TBC merupakan cara terbaik untuk menekan laju pertumbuhan penderitanya. Dibutuhkan kesadaran yang tinggi oleh penderita biar nggak menularkan ke orang lain. Tapi, tetap deh informasi mengenai penularannya harus diketahui banyak orang untuk mencegah stigma yang menyudutkan penderitanya.