Cuma Lima Jam, Pemeriksaan Tes COVID-19 di LPT Unair Surabaya Ini Cepat Banget!

Reporter : M. A. Adam Ramadhan
Selasa, 17 Maret 2020 09:36
Cuma Lima Jam, Pemeriksaan Tes COVID-19 di LPT Unair Surabaya Ini Cepat Banget!
LPT Unair bisa hanya memakan waktu 5 jam untuk pemeriksaan tes COVID-19.

Belakang ini, Indonesia dengan gempar-gemparnya dengan COVID-19. Update terbaru dari Kawalcovid19.id per 17 Maret saatu ini, jumlah kasusnya saat ini telah mencapai 134 orang. Sebagian orang sampai khawatir apakah mereka telah terkena virus corona atau nggak.

Masih ada yang bingung di mana mereka bisa melakukan pemeriksaan. Apakah pemeriksaan hanya dapat dilakukan di Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan Kementerian Kesehatan alias Balitbangkes Kemenkes?

Dan kabar baiknya, di artikel sebelumnya telah disebutkan bahwa Tes Corona Ternyata Bisa di Rumah Sakit Mana Saja Asal Bisa Swab, Ayo Periksa!

Untuk yang belum tahu tes swab, tes swap merupakan mengambil sampel lendir dari bagian belakang hidung. Berdasarkan pantauan medis, Virus Corona cenderung bersarang di bagian tersebut.

1 dari 3 halaman

Pemeriksaan Tes COVID-19 hanya 5 Jam di LPT Unair

Melansir sebelumnya dari Liputan6.com, LPT Unair atau Lembaga Penyakit Tropik Universitas Airlangga telah ditunjuk secara oleh Kementrian Kesehatan sebagai lembaga yang dapat melakukan tes COVID-19. Meski demikian, sebelum ditunjuk secara resmi pun LPT Unair telah menerima pemerisakaan tes Covid-19 namun secara informal tentu saja. Inge Maria Lucia, Ketua LPT Unair menyebutkan pihaknya telah memeriksa sekitar 50-60 spesimen sebelumnya dan semuanya dinyatakan negatif Covid-19.

Meski teknik pemeriksaan spesimen di LPT Unair sama dengan dilakukan di Balitbangkes Kemenkes, pemeriksaan di LPT Unair lebih cepat bahkan bisa hanya memakan waktu sekitar lima jam. Nggak seperti di Balitbangkes yang bisa membutuhkan waktu 2-3 hari.

" Jadi lokasi kami di Surabaya akan lebih cepat menguji sampel di sekitar sini. Tidak perlu mengirim sampel dan menunggu hasil sampai tujuh hari. Dua sampai tiga hari bisa keluar hasilnya, bahkan bisa hanya dengan lima jam," jelas Inge Maria Lucida.

Pemeriksaan tersebut yaitu dengan menggunakan reagen yang berasal dari Kobe University dengan Teknik Polymerase Chain Reaction.

2 dari 3 halaman

Persiapan Tes Kit sampai 2.000

virus corona

Nggak cuma itu, setelah ditunjuk secara resmi oleh Kementerian Kesehatan sebagai lembaga resmi untuk pemeriksaan tes Covid-19, lembaga tersebut telah menyiapkan sebanyak 2.000 tes kit Covid-19.

" Kami akan memperbanyak reagen supaya lebih banyak lagi yang bisa kami uji. Prosedurnya akan kami atur dengan Balitbangkes,”

3 dari 3 halaman

Syarat Pemeriksaan Tes COVID-19 di LPT Unair

Agar dapat diperiksa tes COVID-19, tentu LPT Unair punya kebijakan siapa saja yang bisa mengajukan melakukan pemeriksaan.

Lembaga tersebut menyebutkan bahwa pertama, orang tersebut belum lama atau baru pulang dari luar negeri. Nggak cuma itu, mereka juga setidaknya mengalami gejala terpaparnya virus corona. Per 17 Maret 2020, antrean juga dibatasi, hanya 100 orang aja setiap harinya.

Nah kalau kamu merasa memenuhi kriteria terebut dan bertempat tinggal nggak jauh di sana, kamu bisa dengan segera memeriksanya di sana. Lebih cepat lebih baik. Ayo, periksa!

Beri Komentar