© Twitter.com/LagosTalks
Selama pandemi virus corona berlangsung, pemerintah menghimbau agar kita membatasi aktivitas di luar rumah. Karena itu berbagai sektor industri memberlakukan work from home dan belajar dari rumah. Agar kita semua tetap melakukan isolasi diri dari rumah.
Tapi meskipun di rumah aja bikin kamu jadi lebih bersantai, tapi jangan sampai kamu melewatkan olahraga ya. Ini penting banget lho.
Dilansir dari TheHealthSite.com, bersantai terus dirumah justru bisa bikin kesehatanmu jadi berantakan guys.
Ketika berada dirumah dan tidak memiliki banyak aktifitas, tentu ini akan memuat mu jadi ngemil terus menerus. Biasanya kalau udah nyemil gini kita cenderung mengonsumsi makanan yang kurang sehat.
Selain itu, kamu juga jadi jarang melakukan aktifitas fisik. Bahkan mungkin kamu lebih banyak menghabiskan waktu untuk bermain social media atau menonton film. Netflix and chill non stop misalnya.
Nah, kalau udah kurang aktifitas dan ngemil terus-terusan. Biasanya ini juga mempengaruhi pola makan kita. Frekuensi makan kita jadi nggak jelas dan tidak teratur. Kalau udah begini, yang ada kita perlahan menimbun lemak, guys.
Karena itu, olahraga jadi penting banget selama isolasi diri di rumah. Dengan aktifitas fisik yang sedikit, ngemil berlebih dan pola makan yang nggak teratur. Tubuh kita membutuhkan olahraga untuk mengimbangi rutinitas yang nggal teratur ini.
Jadi, jangan mentang-mentang dirumah terus bawaannya rebahan mulu ya. Sisihin waktumu untuk berolahraga dan berjemur setiap hari sebelum jam 11 siap. Stay health!