©healthline.com
Puting dan payudara pada wanita memang memiliki banyak manfaat, menyusui misalnya. Selain itu, puting wanita juga diketahui merupakan bagian yang sensitif.
Sedangkan pada cowok, mereka nggak memiliki payudara seperti wanita. Tapi mereka memiliki puting. Nah, tapi apa ya manfaat puting buat cowok?
Dilansir dari livescience.com, jawabannya akan jauh nih. Karena akan terkait dengan proses berkembangnya janin di dalam rahim.
Pada dasarnya, pria dan wanita semuanya dibangun dari 'cetakan yang sama'. Selama beberapa minggu awal, embrio wanita dan pria itu sama. Pada fase-fase ini puting sudah mulai terbentuk, namun barulah pada saat minggu ke 6-7, janin akan mengalami perubahan yang mengarah pada jenis kelamin tertentu.
Menurut sebuah studi tahun 2011, stimulasi puting langsung mempengaruhi otak, baik itu puting cowok ataupun cewek. Jadi sama dengan wanita, puting cowok juga merupakan bagian yang sensitif jika tersentuh.
Jadi jangan mengira jika puting cowok berbeda dengan kita ya. Meskipun memang manfaatnya nggak sama, karena wanita dapat memproduksi ASI melalui payudara. Tapi tingkat ke sensitifan area puting cowok ternyata nggak kalah dengan cewek lho.