© Shutterstock
Kadang-kadang, bau mulut bisa saja terjadi. Hal ini bisa diakibatkan karena jarnag menggosok gigi, nggak pernah pakai obat kumur antiseptik, atau bahkan merokok merupakan penyebab mulut bau untuk beberapa orang.
Namun jangan salah, ternyata melansir dari Hello Sehat, bau mulut bisa merupakan pertanda masalah kesehatan lho!
Gingvitis juga disebut sebagai penyakit gusi. Penyakit kini selain bisa menyebabkan mengeluarkan darah ketika menyikat gigi, juga bisa menyebabkan bau mulut berlebih. Dua gejala ini merupakan awal tanda seseorang terkena Gingvitis.
Jika sudah ada tanda-tanda tersebut, disarankan untuk segera diatasi. Sebab jika makin parah, bisa menyebabkan periodontitis, yaitu yang memengaruhi jaringan tisu untuk memperkuat gigi.
Ternyata penyakit ginjal bisa menjadi masalah kesehatan yang menyebabkan bau mulut. Sebab penyakit ginjal menyebabkan mineral tidak disaring dengan baik dari aliran darah. Kalau sudah demikian, mulut bisa jadi bau bahkan seperti amonia.
Diabetes membuat seseorang mempunyai lemak berlebih sebagai sumber energi. Karena yang dibakar bukan gula melainkan lemak, sehingga pembakaran lemak tersebut bisa memproduksi keton. Salah satu jenisnya adalah aseton, yang bisa menyebabkan bau mulut.
Masalah kesehatan lainnya yang bisa menjadi penyebab bau mulut adalah bronkitis. Gejalanya yang cukup umum adalah batuk parah, sedangkan bau tak sedap berasal dari lendir. Sebab, saluran yang membawa udara masuk ke paru-paru mengalain infeksi dan bengkak.
Gerd merupakan singkatan dari Gastroesophagael reflux disease. Masalah kesehatan ini umum sekali menyebabkan bau mulut bagi penderitanya. Hal ini disebabkan cairan asam lambung yang naik ke esofagus. Ya, cairan tersebut punya aroma tak sedap dan bisa terasa sampai ke mulut ketika naik ke esofagus.
Fungsi hati adalah mengatur gula darah. Akibatnya jika tidak bekerja dengan normal, bisa-bisa racun bisa menumpuk dalam darah. Ketika hal ini terjadi, salah dampaknya adalah mulut bisa menyebabkan bau.
Pneumonia ditandai dengan infeksi paru-paru karena virus dan bakteri. Ketika hal tersebut terjadi, kantung udara bisa terjadi peradangan, dan bisa dipenuhi dengan lendir bahkan sampai nanah. ketika lendir menumpuk, bau mulut bisa terjadi, apalagi disertai nanah.
Kalau bau mulut sudah sampai menggangu kehidupan sehari-hari, sebaiknya segera pergi ke dokter ya!