Kandungan Gizi pada Susu UHT dan Manfaatnya untuk Kesehatan Tubuh

Reporter : Dhewi Bayu Larasati
Kamis, 11 Juli 2024 14:55
Kandungan Gizi pada Susu UHT dan Manfaatnya untuk Kesehatan Tubuh
Proses UHT pada susu memungkinkan bakteri mati tanpa merusak kandungan nutrisinya. Jadi, gizi pada susu UHT hampir sama dengan susu segar. Tapi, perhatikan bahan tambahannya ya!

Susu UHT adalah susu yang diproses dengan ultra high temperature, yakni memanaskan susu dengan suhu tinggi dengan waktu yang singkat. Karena itu, susu UHT mampu mempertahankan nutrisi penting seperti protein, kalsium, vitamin, dan mineral hampir seperti susu kandungan dalam susu segar.

Susu UHT kini jadi pilihan banyak orang untuk memenuhi kebutuhan nutrisi sehari-hari mereka. Harganya murah, mudah didapat serta tahan berhari-hari selama penyimpanan di kulkas.

1 dari 6 halaman

Kandungan Gizi Susu UHT© 2024 NeONBRAND on Unsplash

Apa itu Susu UHT?

Dilansir dari laman UD Dairy, suus UHT adalah susu yang dipasteurisasi secara ultra dan dikemas dalam wadah steril. Proses sterilisasi ini menggunakan suhu 135 - 145 derajat celcius selama 2-5 detik, lalu segera didinginkan.

Proses pasteurisasi dengan suhu tinggi ini bertujuan membunuh bakteri penyebab susu rusak dan menghasilkan susu dengan masa simpan lebih lama. Selanjutnya, susu dikemas dalam kemasan aseptik, yakni wadah yang sudah disterilkan dan dilakukan dalam lingkungan yang steril. Proses ini menjaga kesegaran susu lebih lama.

Susu UHT yang kemasannya belum dibuka bisa bertahan selama beberapa bulan di suhu ruang, tergantung merk. Setelah dibuka, susu harus disimpan di kulkas dalam harus segera dikonsumsi dalam beberapa hari. Bila dibiarkan dalam suhu ruang, susu UHT yang sudah dibuka harus segera diminum dalam waktu kurang dari 4 jam.

2 dari 6 halaman

Kandungan Gizi Susu UHT© 2024 Debby Hudson on Unsplash

Kandungan Gizi Susu UHT

Susu UHT mengandung berbagai nutrisi penting yang dibutuhkan oleh tubuh. Jumlah kandungannya tergantung pada merk dan dapat kamu lihat di bagian kemasan. Susu UHT mengandung nutrisi yang sama dengan susu segar, yakni kalsium, fosfor, kalium, riboflavin, seng, vitamin A dan B12, magnesium, karbohidrat, dan protein.

Dikutip dari Dairy Austria, beberapa nutrisi mungkin berkurang selama proses pasteurisasi dengan suhu tinggi, tapi jumlahnya dikit banget kok! Jika dibandingkan dengan susu segar, susu UHT cuman memiliki kadar tiamin, vitamin B12 dan B6, serta folat yang sedikit lebih rendah.

Protein

Susu merupakan sumber protein yang baik. Dalam satu kali sajian susu UHT sebanyak 200 ml, terkandung kira-kira 6 gram protein atau setara dengan 10 persen AKG. Protein diperlukan untuk membangun dan memperbaiki jaringan tubuh, seperti otot, kulit, dan rambut.

Susu mengandung dua jenis protein: kasein dan whey. Keduanya merupakan protein berkualitas tinggi karena mengandung asam amino esensial cuman didapatkan dari makanan.

Kasein mengandung peptida bioaktif yang terbukti memiliki manfaat buat sistem imun dan pencernaan. Selain itu, senyawa yang terdapat pada protein kasein bermanfaat bagi kesehatan jantung, dengan cara menurunkan tekanan darah dan penggumpalan darah.

Whey Protein mengandung sejumlah protein aktif bernama imunoglobulin yang meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Imunoglobulin dalam whey Protein memiliki sifat antimikroba, baik membunuh atau memperlambat pertumbuhan mikroba berbahaya, seperti bakteri dan virus. Penelitian lain menunjukkan peptida pada whey protein dapat mencegah kanker.

3 dari 6 halaman

Kandungan Gizi Susu UHT© 2024 Max Whitehead on Unsplash

Kalsium

Kandungan gizi yang tak kalah baik pada susu UHT adalah kalsium dan susu sendiri merupakan salah satu sumber kalsium yang paling baik. Menurut Journal of Dairy Science, ada beberapa cara untuk mendapatkan kalsium, tapi sumber terbaik kalsium adalah susu karena produk susu lainnya karena harganya yang murah dan jumlahnya yang tinggi.

Kalsium penting untuk kesehatan tulang, mengoptimalkan aktivitas otot, pemmbekuan darah dan juga meningkatkan fungsi jantung.

Fosfor

Fosfor adalah mineral penting yang berperan dalam berbagai aspek kesehatan tubuh. Di antaranya, fosfor membangun tulang dan gigi serta membuat protein. Fosfor juga berperan dalam cara tubuh memproses karbohidrat.

Kalium

Kalium diperlukan agar jantung, ginjal , dan organ lainnya dapat berfungsi secara normal. Dilansir dari Web MD, para ahli mengaitkan rendahnya konsumsi kaliaum dengan risiko berbagai penyakit, antara lain

  • Tekanan darah tinggi dan stroke
  • Batu ginjal
  • Tulang lemah
  • Diabetes tipe 2
  • Radang sendi

Riboflavin

Riboflavin adalah antioksidan penting. Seperti vitamin B lainnya, vitamin ini membantu menghasilkan energi untuk tubuh. Untuk anak-anak berumur 4 hingga 13 tahun, angka kecukupan gizi riboflavin yang direkomendasikan yakni sebesar 0.4 hingga 0.9 mg per hari.

Magnesium

Magnesium dikenal luas sebagai salah satu mineral yang pentin untuk kesehatan tulang. Dikutip dari Alodokter, dalam tubuh, 60% magnesium tersimpan di dalam tulang dan sisanya tersebar di otot, jaringan lunak, dan darah.

Di antara manfaat magnesium antara lain :

  • menjaga kekuatan tulanng
  • mencegah migrain
  • menurunkan tekanan darah tinggi
  • menjaga kesehatan jantung
  • mengurangi risiko penyakit diabetes

 

 

4 dari 6 halaman

Kandungan Gizi Susu UHT© 2024 Elizabeth Dunne on Unsplash

Biotin

Biotin berperan penting dalam mengubah karbohidrat, lemak, dan protein menjadi energi. Biotin juga membantu sel-sel tubuh berfungsi dengan baik. Biotin bahkan punya status sebagai pahlawan super bagi kesehatan rambut, kulit dan kuku, lho!

Nah kalau kamu mengalami kuku rapuh, rambut sering rontok serta kulit beruam merah hingga bersisik, mungkin kamu sedang kekurangan biotin.

Selenium

Selenium adalah mineral penting dan bisa kamu dapatkan sebagai manfaat susu UHT nih! Selenium membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh, serta meningkatkan fungsi tiroid.

5 dari 6 halaman

Kandungan Gizi Susu UHT© 2024 ROBIN WORRALL on Unsplash

Zinc

Tahukah kamu kalau diperkirakan 20 % populasi orang di dunia dalam kondisi tubuh kekurangan zinc. Kondisi ini meningkatkan risiko infeksi dan menghambat pertumbuhan fisik anak-anak. Pada salah satu mer susu UHT kemasan 200 ml terkandung 8 % AKG harian.

Kolin

Kolin diperlukan untuk membantu proses metabolisme dan mendukung fungsi hati, otot, serta saraf. Zat ini juga dapat membantu perkembangan otak pada bayi. Sebenernya sih tubuh kita bisa memproduksi kolin sendiri. Tapi, tubuh tetap membutuhkan tambahan asupan kolin melalui makanan seperti daging sapi, daging ayam, ikan, hingga suus UHT.

6 dari 6 halaman

Kandungan Gizi Susu UHT© 2024 Elena Leya on Unsplash

Kandungan Gula pada Susu UHT

Susu UHT memang memiliki berbagai kandungan nutrisi yang baik untuk tubuh, namun tetap perhatikan jenis dan jumlah asupannya ya! Saat ini susu UHT hadir dengan menawarkan variasi tambahan rasa yang menarik bagi konsumen, terutama bagi mereka yang mencari sesuatu yang lebih dari rasa susu murni.

Tambahan rasa seperti cokelat, stroberi, dan lainnya emang membuat susu lebih menggoda, terutama bagi anak-anak yang mungkin kurang suka dengan rasa susu biasa. Tapi, penambahan rasa ini mungkin berarti ada peningkatan kandungan gula dalam produk susunya.

Fyi nih, batas konsumsi gula harian yang disarankan oleh Kementrian Kesehatan RI adalah sebesar 50 gram atau 4 sdm gula sehari. Kebutuhan gula tersebut secara umum bisa kita dapatkan dari konsumsi nasi putih hingga buah-buahan.

Beri Komentar