Makin Tua Jadi Lebih Susah Tidur? Ini Alasannya!

Reporter : M. A. Adam Ramadhan
Jumat, 26 Maret 2021 17:27
Makin Tua Jadi Lebih Susah Tidur? Ini Alasannya!
Kalian ngerasa nggak sih, jam tidur kita sekarang tak seindah ketika kecil dulu~

Ingat nggak, ketika usia kita masih kecil, sebut saja SD dan SMP deh, jam tidur kita itu cepat banget. Jam 9 malam atau 10 udah tidur, bahkan bisa jam 8. Tidurnya pun nyenyak banget. Namun seiring bertambahnya usia, jam tidur semakin nggak teratur. Tidur jadi lebih sulit ketimbang dulu masih kecil.

Kamu juga demikian nggak sih? Kira-kira kenapa, ya? Melansir dari Livestrong via Merdeka.com, berikut alasannya.Semoga bermanfaat, ya!

1 dari 6 halaman

Sering Buang Air Kecil

Ilustrasi Lansia Susah Tidur

Ternyata salah satu hal yang membuat seseorang jadi sulit tidur adalah keinginan untuk buang air kecil terus pada malam hari. Ya jelas jadi susah ya, bolak-balik ke kamar mandi terus. Yang paling parah biasanya dialami oleh lansia, dan kemungkinan terjadinya karena pembesaran prostat. Biasanya, kebiasaan ini terjadi seiring bertambahnya usia seseorang.

2 dari 6 halaman

Punya Masalah Kesehatan Tertentu

Ternyata, sulit tidur pada malam hari bisa dikarenakan masalah kesehatan lainnya yang dimiliki seseorang. Sebuat saja arthritis, gagal jantung, atau penyakit paru-paru, dan sebagainya. Semakin banyak masalah kesehatan yang dimiliki, kemungkinan semakin sulit tidur juga di malam hari.

3 dari 6 halaman

Kualitas Tidur Berkurang

Ilustrasi Susah Tidur

Seiring berjalannya waktu, tak hanya kuantitas tidur saja yang berkurang. Kualitas tidur pun demikian, apalagi ketika sudah lansia. Tidur lelapnya bisa sebentar banget. Masih belum ada penjelasan sampai saat ini kenapa hal tersebut bisa terjadi pada lansia.

4 dari 6 halaman

Ritme Sirkadian Berubah

Tubuh sebenarnya mempunyai jam biologis sendiri selama 24 jam dalam melakukan aktivitas, seperti kapan harus makan, tidur dan lain sebagainya. Pembagian waktu untuk melakukan aktivitas tersebut disebut sebagai ritme sirkadian.

Namun, ternyata ritme sirkadian seseorang bisa berubah seiring berjalannya waktu. Semakin tua dirinya, jumlah jam tidur seseorang bisa berubah drastis jika dibandingkan di saat dia muda.

5 dari 6 halaman

Tubuh Terasa Sakit

Ilustrasi Susah Tidur

Ketika seseorang merasa sakit, tubuh akan merasakan ketidak nyamanan dan itulah yang membuat seseorang jadi sulit tidur. Seiring bertambahnya usia, kulit seseorang pun juga akan berubah semakin tipis. Rasa sakit dan tak nyaman di seluruh tubuh pun bisa terjadi. Belum juga terhadap masalah tulang, otot, dan sendiri. Rasa sakit tersebutlah yang membuat orang usia tua jadi sulit tidur.

Beri Komentar