© Bustle.com
Kebersamaan dengan pasangan adalah salah satu hal yang berharga, begitupun ketika beristirahat dan tidur. Mengetahui tidur bersama pasangan dan mencium aromanya dapat menimbulkan rasa aman dan nyaman.
Dilansir dari MedicalXpress.com, penelitian psikologi terbaru yang dilakukan oleh University of British Columbia (UBC) menunjukkan jika tidur bersama pasangan dan mencium aroma tubuhnya dapat membuat kualitas tidur meningkat sehingga dapat membuat tidur lebih nyenyak.
Penelitian menunjukkan pada partisipan yang terpapar aroma pasangan di malam hari memiliki kualitas tidur yang lebih baik.
" Temuan kami memberi bukti baru bahwa tidur dengan aroma pasangan bisa meningkatkan efisiensi tidur. Partisipan kami mengalami peningkatan rata-rata efisiensi tidur hingga di atas dua persen," terang Marlise Hofer, peneliti dari departemen psikologi UBC.
" Kami melihat kesamaan efek dari hasil mengenai konsumsi suplemen oral melatonin yang biasa digunakan untuk membantu tidur," sambungnya.
Pada penelitian ini menganalisis data tidur dari 155 partisipan yang masing-masing diberi dua kaus yang sama sebagai sarung bantal. Satu kaus sudah dipakai oleh pasangan mereka, sedanglan satunyalagi dipakai oleh orang lain.
Partisipan pun tidur dengan dua kaus tersebut selama dua malam berturut-turut. Setelanya mereka menjwab survey mengenai seberapa nyenyak tidur mereka.
Selanjutnya, dilakukan juga pengukuran tidur secara obyektif dan melihat pergerakan mereka selama malam hari. Pada akhir penelitian, partisipan kemudian menebak apakah kaus yang mereka gunakan tidur pada malam sebelumnya merupakan milik pasangan mereka.
" Salah satu temuan yang mengejutkan adalah bagaimana aroma pasangan bisa meningkatkan kualitas tidur bahkan di luar kesadaran kita," terang peneliti Frances Chen dari departemen psikologi UBC.
" Data pantauan tidur menunjukkan partisipan mengalami lebih sedikit bergerak dan terbangun ketika terpapar aroma tubuh pasangan, bahkan ketika mereka tidak mengetahui aroma milik siapa yang mereka endus," tambahnya.
Sehingga adanya aroma tubuh pasangan dapat berpengaruh baik karena menimbulkan rasa aman, nyaman serta santai sehingga dapat meningkatkan kualitas tidur. Jadi jangan berjauh-jauhan dengan pasangan lagi ya jika ingin tidur dengan nyenyak.