Mendengkur Saat Tidur Mengganggu Orang Disekitarmu? Ketahui Penyebabnya

Reporter : Mutia Wella Lukitasari
Senin, 13 Januari 2020 12:00
Mendengkur Saat Tidur Mengganggu Orang Disekitarmu? Ketahui Penyebabnya
Mendengkur dapat membuat orang disekitarmu menjadi terganggu dan tidak nyaman, ketahui penyebab dengkuranmu berikut ini.

Pada saat tidur, sebagian orang mendengkur atau juga biasa disebut mengorok. Hal ini merupakan suatu kondisi dimana mulut mengeluarkan suara yang kasar dengan volume yang bermacam-macam, baik pelan ataupun kencang. Hal ini dapat terjadi karena menyempitnya bagian saluran pernafasan sehingga menyebabkan suara pada saat udara masuk. Seseorang yang mendengkur dengan berlebihan perlu memperhatikan beberapa hal, misalnya seperti berat badan, bentuk mulut, badan yang kelelahan hingga masalah kemungkinan kesehatan lainnya. Dilansir dari webmd (13/01) berikut adalah cara yang dapat kamu lakukan untuk mengatasi dengkuranmu.

1. Hidung Mampet

Semua hal yang dapat mempersulit pernafasanmu dapat menyebabkanmu jadi mendengkur. Oleh sebab itu jika hidungmu mampet akibat flu ataupun alergi maka kamu perlu segera mengobatinya.

2. Posisi Tidur

ilustrasi tidur


Posisi tidur dapat menjadi salah satu faktor dengkurmu atau bahkan menjadikan dengkurmu lebih parah.
Untuk meredakan dengkur, tidur dengan posisi menyamping akan lebih baik.

 

1 dari 1 halaman

3. Bentuk Hidung

Meskipun langka, namun bisa saja terjadi jika bentuk dari lubang hidung kiri dan kanan berbeda. Kondisi ini disebut spentum. Beberapa kondisi seperti ini dapat diobati dengan melakukan operasi.

4. Berat Badan

Ilustrasi Berat Badan


Seseorang cenderung mendengkur jika kelebihan berat badan. Untuk itu kamu perlu mengurangi berat badan supaya dapat mengurangi dengkuranmu,.

5. Dengkuran pada Anak 
Anak-anak memang dapat mendengkur sesekali, terutama jika mereka sedang menderita pilek atau alergi. Tetapi dalam beberapa kasus, dengkuran pada anak bisa menjadi tanda infeksi pada sinus, tenggorokan, paru-paru, atau saluran udara, atau mungkin sleep apnea. Jika memperhatikan bahwa anak-anak mendengkur hampir setiap malam, bicarakan dengan dokter anak tentang hal itu.

6. Dengkuran pada Wanita Hamil
Calon ibu cenderung mendengkur karena saluran hidung mereka bisa membengkak dan membuatnya sulit bernapas. Pertambahan berat badan selama kehamilan juga dapat mendorong diafragma, yang membantu memindahkan udara masuk dan keluar dari paru-paru Anda. Tetapi wanita hamil harus memberi tahu dokter mereka jika mereka mendengkur, karena itu dapat dikaitkan dengan masalah kesehatan seperti tekanan darah tinggi.

Beri Komentar